Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Realisasi Investasi Bandar Lampung pada 2025 Lampaui Target

ilustrasi investasi
ilustrasi investasi (pexels.com/AlphaTradeZone)
Intinya sih...
  • Realisasi investasi di Bandar Lampung tembus Rp3 triliun
  • Tiga sektor utama over target, optimistis cetak rekor
  • Target baru menunggu selesainya proses pelaporan triwulan IV
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Bandar Lampung, IDN Times – Realisasi investasi di Kota Bandar Lampung sepanjang tahun 2025 menunjukkan kinerja positif. Berdasarkan data Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Bandar Lampung, total realisasi investasi Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) dan Penanaman Modal Asing (PMA) hingga triwulan III 2025 mencapai Rp3,05 triliun dari target Rp2,74 triliun. Capaian tersebut setara 111,28 persen dari target yang ditetapkan.

Kepala DPMPTSP Kota Bandar Lampung, Febriana menjelaskan saat ini data yang digunakan masih mengacu pada laporan triwulan ketiga. Pasalnya, periode pengumpulan laporan realisasi investasi triwulan IV baru berakhir pada 10 Januari 2026 yang lalu.

“Untuk triwulan keempat, periode pengumpulan pelaporannya sampai dengan 10 Januari yang baru selesai. Jadi kita masih menggunakan data triwulan ketiga,” katanya, Senin (12/1/2026).

1. Tiga sektor utama melampaui target

Ilustrasi perkebunan kelapa sawit
Ilustrasi perkebunan kelapa sawit (pexels.com/Pok Rie)

Febriana mengungkapkan, capaian investasi tersebut ditopang oleh seluruh sektor usaha yang mencatatkan realisasi di atas target. Mulai dari sektor primer, sekunder, hingga tersier, semuanya menunjukkan kinerja yang melampaui ekspektasi.

“Di triwulan ketiga saja sudah mencapai target, bahkan lebih dari target. Dari sektor primer over target, sektor sekunder over target, dan sektor tersier juga over target. Ketiga sektor over target,” ujarnya.

Data DPMPTSP mencatat, sektor tersier menjadi penyumbang terbesar dengan nilai investasi mencapai Rp2,31 triliun, diikuti sektor sekunder sebesar Rp724,33 miliar, dan sektor primer senilai Rp9,96 miliar.

"Total proyek investasi yang terealisasi hingga triwulan III mencapai 5.209 proyek, terdiri dari 4.775 proyek PMDN dan 434 proyek PMA," jelasnya.

2. Optimistis cetak rekor

ilustrasi investasi
ilustrasi investasi (unsplash.com/TabTrader.com)

Dengan capaian yang telah melampaui target sejak triwulan III, Febriana optimistis realisasi investasi pada triwulan IV 2025 juga akan mencatatkan hasil yang lebih tinggi.

“Insyallah triwulan keempat juga over target,” ucapnya.

Meski seluruh sektor telah mencatatkan capaian di atas target, ia menegaskan upaya peningkatan nilai investasi tetap harus dilakukan. Menurutnya, iklim penanaman modal di Kota Bandar Lampung harus terus diperkuat agar nilai investasi terus bertumbuh dari tahun ke tahun.

“Walaupun kita sudah over target, ya harus selalu bertambah nilai investasinya. Semakin baik penanaman modalnya, semakin baik juga kondisi investasi di Kota Bandar Lampung,” katanya.

3. Target baru menunggu

Kepala DMPTSP Bandar Lampung, Febriana.
Kepala DMPTSP Bandar Lampung, Febriana. (IDN Times/Muhaimin)

Terkait target investasi berikutnya, Febriana menyampaikan penetapan target baru masih menunggu selesainya proses pelaporan dan verifikasi realisasi triwulan IV.

“Kita masih menunggu terkait dengan target yang ditetapkan ke kita pada tahun 2026 ini. Nanti akan kita sampaikan,” tuturnya.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Hafidz Trijatnika
EditorHafidz Trijatnika
Follow Us

Latest News Lampung

See More

Daftar UIN Raden Intan Lampung 2026 lewat SPAN-PTKIN, Begini Caranya!

12 Jan 2026, 14:53 WIBNews