7 Rekomendasi Smart TV Terbaik 2023, Nonton jadi Makin Nyaman

Ada Samsung hingga Xiaomi

Menonton acara TV menjadi salah satu pilihan setiap orang untuk mengisi waktu santai. Karena TV menjadi salah satu sumber informasi dan hiburan untuk banyak orang.

Hingga saat ini, TV sudah mengalami banyak perkembangan seiring semakin canggihnya teknologi. Sekarang ini, TV telah mengubah cara kita menikmati hiburan di rumah. Dengan koneksi internet, aplikasi streaming, dan kualitas gambar yang luar biasa, Smart TV saat ini bukan hanya sekadar layar besar, melainkan juga pusat hiburan digital yang lengkap.

Berikut rekomendasi smart TV terbaik bisa kamu jadikan referensi.

1. LG 43UQ7500PSF

7 Rekomendasi Smart TV Terbaik 2023, Nonton jadi Makin NyamanSmart TV LG 43UQ7500PSF (dok. LG)

LG sudah menjadi salah satu pilihan ketika sedang mencari barang elektronik dengan kualitas terbaik. LG 43UQ7500PSF hadir dengan layar beresolusi 4K dan memiliki ukuran layar sebesar 43 inci akan memanjakan mata para penggunanya.

Kamu juga akan dimanjakan dengan beberapa fitur seperti Google Assistant hingga HDR 10. Harga TV ini kisaran Rp3.850.000.

2. Xiaomi Mi TV A2

7 Rekomendasi Smart TV Terbaik 2023, Nonton jadi Makin NyamanSmart TV Xiaomi TV A2 (dok. Xiaomi)

Xiaomi tidak hanya fokus pada produk gadget seperti smartphone dan tablet, tetapi mereka juga menawarkan TV berkualitas tinggi seperti Xiaomi Mi TV A2. TV ini hadir dengan resolusi layar 4K yang mampu menampilkan warna hingga 1,07 miliar.

Tak hanya itu, TV ini juga dilengkapi dengan fitur-fitur keren seperti Dolby Vision, Dolby Audio, HDR 10, dan dapat dioperasikan menggunakan Google Assistant. Harga TV ini kisaran Rp3.999.000.

Baca Juga: 4G LTE Telkomsel Hadir di Desa Bawang Tirto Mulyo dan Menggala Selatan

3. COOCAA 43S3U

7 Rekomendasi Smart TV Terbaik 2023, Nonton jadi Makin NyamanSmart TV Coocaa 43S3U (dok. Coocaa)

Cooca menjadi salah satu brand yang memiliki kualitas TV terbaik. Coocaa 43S3U hadir dengan layar berpanel LED dan layar berukuran 43 inci.

TV ini memiliki desain bezel tipis dan body yang ramping membuatnya terasa lebih premium. Urusan fitur, TV ini sudah dilengkapi dengan fitur keren seperti Dolby Audio, HDR 10 dan Game Mode. Coocaa 43S3U dijual kisaran Rp3.999.000

4. Changhong U50H7

7 Rekomendasi Smart TV Terbaik 2023, Nonton jadi Makin NyamanSmart TV Changhong u50H7 (dok. Changhong)

Selanjutnya, ada brand asal Tiongkok lagi, yaitu Changhong. Brand ini dikenal selalu menawarkan harga lebih terjangkau dibandingkan pesaingnya.

Salah satu produk unggulannya adalah Changhong U50H7, TV dengan layar 50 inci beresolusi 4K. TV ini juga dilengkapi dengan fitur Chromecast memudahkan kamu menghubungkan perangkatmu dengan TV ini. Harga TV ini adalah Rp4.400.000.

5.Toshiba E330LP

7 Rekomendasi Smart TV Terbaik 2023, Nonton jadi Makin NyamanSmart TV Toshiba 50E330LP (dok. Toshiba)

Selanjutnya, kita punya Toshiba E330LP sebagai pilihan referensi. TV ini memiliki layar 50 inci dengan resolusi 4K sangat tajam, serta fitur HDR untuk gambar yang lebih nyata dan memberikan pengalaman menonton yang lebih nyaman.

TV ini juga dilengkapi dengan beberapa fitur seperti Dolby Vision, HDR10+, hingga Picture Technology. TV ini dijual dipasaran sekitar Rp6.299.000.

6. Samsung Crystal UHD 4K CU7000

7 Rekomendasi Smart TV Terbaik 2023, Nonton jadi Makin NyamanSmart TV Samsung Crysta CU7000 (dok. Samsung)

Samsung sudah sangat terkenal dalam dunia elektronik. Produk-produk mereka selalu memiliki kualitas yang bagus, seperti Samsung Crystal UHD 4K CU7000.

TV ini memiliki layar 50 inci yang akan membuat pengalaman menonton kamu sangat menyenangkan, dengan resolusi 4K yang tajam dan fitur-fitur menarik seperti Tap View dan HDR 10. Harga Samsung Crystal CU7000 kisaran Rp6.899.000.

7. TCL A18

7 Rekomendasi Smart TV Terbaik 2023, Nonton jadi Makin NyamanSmart TV TCL A18 (dok. TCL)

Sebagai pilihan terakhir, ada TCL A18 menjadi pilihan yang menarik. TV ini menghadirkan layar berukuran 50 inci dengan resolusi 4K yang memukau.

Memiliki desain bezel tipis dan ramping memberikan tampilan yang elegan. Selain itu, TV ini dilengkapi dengan beragam fitur akan memanjakan penggunanya, seperti HDR,Voice control dan Dolby audio. Harga TCL A18 kisaran Rp8.499.000.

Sebelum memutuskan Smart TV mana yang ingin kamu beli, pastikan untuk mempertimbangkan ukuran layar yang sesuai untuk ruang ya, serta fitur yang paling dibutuhkan seperti 4K, HDR, atau kontrol suara. Semua TV di atas menawarkan kualitas yang luar biasa, jadi pilihlah yang paling cocok dengan anggaran dan preferensi kamu.

Baca Juga: 5 Faktor Dapat Memicu Sistem Android Bermasalah, Waspadalah!

Rhein Vito Photo Community Writer Rhein Vito

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya