Rekomendasi Mobil Keluarga Murah, Irit, dan Nyaman Toyota

Penasaran apa saja merek mobilnya?

Mendambakan mobil keluarga murah, irit, dan nyaman mungkin jadi dambaan keluarga. Alasannya, mobil jenis Multi Purpose Vehicle (MPV) merupakan segmen paling besar di Indonesia. 

Banyak pilihan mobil keluarga atau MPV di Indonesia. Namun, tentu tingkatannya juga beragam, bergantung pada harga yang ditawarkan. Ada tiga daftar mobil keluarga yang .

Mobil-mobil yang termasuk dalam mobil MPV, dibanderol dengan harga yang tepat dengan konsumsi bahan bakar yang efisien. Penasaran apa saja rekomendasi mobil keluarga terbaik dari Toyota? Berikut IDN Times ulas dilansir dari auto2000.com.

Baca Juga: Tips Mengemudi Bagi Pemula, tak Semua Ketakutan Dipikiran jadi Kenyataan

1. Toyota Avanza Veloz

Rekomendasi Mobil Keluarga Murah, Irit, dan Nyaman ToyotaToyota New Veloz. (IDN Times/Dwi Agustiar)

Rekomendasi pertama mobil keluarga murah, irit, dan nyaman yakni Toyota Avanza Veloz. Bisa dibilang kalau Veloz adalah salah satu varian tertinggi dari Toyota Avanza. Mobil Avanza Veloz nyaman dikendarai dengan kaki-kaki tangguh, perawatan murah serta mudah, lalu harga jual kembalinya cukup tinggi.

Walaupun terkesan sebagai mobil sejuta umat, tentunya mobil ini hadir dilengkapi dengan performa mesin yang optimal dan berbagai fitur canggih lainnya, termasuk fitur keamanan. Cocok untuk kamu sedang mencari mobil keluarga.

Mobil Avanza Veloz adalah salah satu mobil keluarga yang sangat direkomendasi untuk seluruh anggota keluarga.

2. Toyota Calya

Rekomendasi Mobil Keluarga Murah, Irit, dan Nyaman ToyotaIDN Times/Dwi Agustiar

Jenis mobil keluarga murah, irit, dan nyaman selanjutnya adalah Toyota Calya. Toyota Calya facelift hadir dengan tampang baru yang menarik. Dibanding generasi sebelumnya, mobil ini menjadi salah satu jenis yang memiliki desain yang elegan dengan desain grill yang lebih luas. Sentuhan lainnya juga hadir pada desain velg yang lebih sporty.

Sementara di sisi interior, Toyota memberikan cukup banyak penyegaran. Fitur paling mencolok adalah penggunaan head unit double din dengan layar sentuh. Selain itu Toyota Calya facelift kini menawarkan dashboard yang mampu memberikan kesan mewah, termasuk tombol AC yang lebih modern.

Toyota Calya juga dilengkapi dengan fitur steering switch untuk mengakses menu head unit dari lingkar kemudi. Mobil ini juga telah dibekali fitur spion elektrik dan retract alias melipat otomatis. Untuk baris kedua, Toyota juga telah menyiapkan power outlet untuk mengisi daya HP.

Untuk fitur keselamatan, Toyota Calya telah dibekali airbag dan sistem pengereman ABD. Sementara untuk kemudahan akses penumpang ke baris jok ketiga, terdapat one touch tumble yang praktis untuk mengangkat jok di baris kedua. Dapur pacunya dipercayakan pada mesin 3NR-VE dengan konfigurasi 4-silinder berteknologi DOHC dan kubikasi 1.200 cc. Daya puncaknya berada di angka 88 PS pada putaran 6.600 rpm, dan torsi tertinggi 108 Nm di putaran 4.200 rpm.

3. Toyota Sienta

Rekomendasi Mobil Keluarga Murah, Irit, dan Nyaman ToyotaToyota

Mobil keluarga dengan harga yang terjangkau dan nyaman yang terakhir adalah Toyota Sienta. Sebagai salah satu mobil MPV terbaik, tentunya kelebihan Toyota Sienta terletak pada ruang kabinnya. Mobil ini memiliki ruang kabin yang cukup luas sehingga sanggup menampung hingga 7 penumpang sekaligus. 

Selain itu, Toyota Sienta memiliki kapasitas bagasi yang luas dan kabin penumpang maupun pengemudi yang memiliki banyak ruang simpan berupa glove box hingga laci penyimpanan juga menjadi kelebihan Toyota Sienta ini. 

Bahkan, kapasitas ruang bagasinya pun bisa diperluas kembali dengan memanfaatkan jok modern yang telah dilengkapi fiturDive-in Seat, di mana dengan teknologi tersebut jok penumpang paling belakang bisa dilipat dan dimasukkan ke bagian bawah kursi penumpang di baris kedua. Dengan begitu Anda tidak perlu khawatir saat berbelanja banyak barang atau saat ingin bepergian dengan mobil keluarga yang satu ini.

Salah satu hal yang menjadi kelebihan Toyota Sienta juga terletak di sektor dapur pacu. Pasalnya, dengan dipersenjatai mesin 2NR-FE In-line, 16 Valve, DOHC, Dual VVT-I yang berkapasitas silinder mencapai 1.496 cc, tentunya MPV buatan Toyota ini memiliki performa yang mampu menghasilkan tenaga yang dinilai sangat optimal. 

Satu dari kelebihan Toyota Sienta yang cukup memikat hati para konsumen dengan tenaganya yang terbilang sangat handal di kelas MPV tersebut. Apalagi, dengan teknologi mesin tersebut, tentunya konsumsi bahan bakar menjadi lebih irit dan efisien. 

Selain ketiga mobil di atas, masih ada jajaran mobil lainnya, seperti Toyota Kijang Innova, Toyota Alphard, hingga Toyota Voxy. Itu dia beberapa pilihan mobil keluarga terbaik yang murah, irit, dan nyaman. Ketiga rekomendasi mobil keluarga yang dijelaskan di atas adalah produk mobil Toyota yang banyak dicari oleh masyarakat Indonesia.

Baca Juga: 5 Tips Membersihkan Kabin Mobil di Rumah, Antiribet Kok!

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya