Polisi Identifikasi 1 Pelaku Pelempar Molotov ke Rumah Sekretaris PWNU

Minta publik bersabar

Intinya Sih...

  • Polisi mengantongi identitas pelaku pelemparan bom molotov di rumah Sekretaris PWNU Lampung dan Ketua GP Ansor Lampung, Hidir Ibrahim.
  • Pihak kepolisian belum dapat membeberkan identitas pelaku untuk kepentingan proses pengejaran dan penangkapan terduga pelaku.
  • Publik diminta bersabar dan memberikan kesempatan kepada tim penyidik untuk bekerja guna mengungkap dugaan aksi teror tersebut.

Bandar Lampung, IDN Times - Polisi telah mengantongi identitas pelaku dugaan teror pelemparan bom molotov di rumah Sekretaris PWNU Lampung sekaligus Ketua GP Ansor Lampung, Hidir Ibrahim.

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Umi Fadillah Astutik mengatakan, identifikasi identitas dimaksud merupakan pelaku melempar langsung bom molotov ke rumah korban Hidir Ibrahim

"Jadi Satreskrim Polresta Bandar Lampung sudah mengantongi terduga pelaku yang melempar bom molotov ke rumah korban inisal HI," ujarnya saat dimintai keterangan, Rabu (20/12/2023).

Baca Juga: Polisi Dalami Motif Pelemparan Molotov di Rumah Sekretaris NU Lampung

1. Identitas belum bisa diungkap ke publik

Polisi Identifikasi 1 Pelaku Pelempar Molotov ke Rumah Sekretaris PWNUKabid Humas Polda Lampung, Kombes Umi Fadilah Astutik. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna)

Mesti demikian lanjut Umi, pihaknya masih belum dapat membeberkan mendetail identitas pelaku, itu guna kepentingan proses pengejaran sekaligus penangkapan terduga pelaku.

"Untuk nama (pelemparan bom molotov) sudah dikantongi, tapi nanti tunggu saja hasil penyidik dari Satreskrim Polresta Bandar Lampung," ucapnya.

2. Polisi dalami dugaan aksi teror lainnya menimpa korban

Polisi Identifikasi 1 Pelaku Pelempar Molotov ke Rumah Sekretaris PWNUPolisi olah TKP pelemparan bom molotov di rumah Sekretaris PWNU Lampung. (IDN Times/Istimewa).

Umi meminta publik agar bersabar dan memberikan kesempatan kepada tim penyidik untuk bekerja, agar bisa mengungkap terang benderang dugaan aksi teror terjadi pada salah satu fungsionaris PWNU Lampung tersebut.

"Nanti kalau sudah ada hasilnya akan kita sampaikan. Baru satu yang dikantongi identitasnya, terduga yang melemparkan molotov," imbuhnya.

Terkait informasi adanya teror lainnya sebelum pelemparan molotov, ia menjelaskan pihaknya turut mendalami dugaan-dugaan tersebut. "Ya, kita sudah dapat informasinya, ini masih kita dalami," sambung dia.

3. Detik-detik pelemparan molotov

Polisi Identifikasi 1 Pelaku Pelempar Molotov ke Rumah Sekretaris PWNURekaman rumah Rumah Sekretaris PWNU Lampung, Hidir Ibrahim dilempar bom molotov oleh OTK. (IDN Times/Istimewa).

Detik-detik peristiwa pelemparan bom molotov di rumah Sekretaris PWNU Lampung, Hidir Ibrahim itu diketahui berhasil terekam kamera CCTV. Beruntung, insiden itu tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

Dari video diterima IDN Times berdurasi 21 detik, terlihat pelaku pelemparan bom molotov tersebut mengendarai sepeda motor. Terekam, pelaku melaju dengan kendaraannya nampak menenteng benda berapi.

Setibanya di depan rumah korban, ia langsung melemparkan benda itu jatuh di pagar dan langsung menimbulkan kobaran api. Terlihat juga percikan api tersebar di jalan depan rumah.

Baca Juga: Rumah Sekretaris Diteror Molotov, Ketua: Keluarga Besar NU Prihatin

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya