Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Pertamina Make Over 10 SPBU Rest Area Tol Lampung, Ini Lokasinya

SPBU di rest area Tol Lampung. (Dok. PPN Sumbagsel).
SPBU di rest area Tol Lampung. (Dok. PPN Sumbagsel).
Intinya sih...
  • Renovasi lokasi SPBU di rest area Tol Lampung
  • Fokus pada kenyamanan konsumen dengan peremajaan totem, toilet, dan musholla
  • 35 SPBU Sumbagsel melakukan program Retail Make Over (RMO) dan Totem Toilet Mushola (TTM)
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Bandar Lampung, IDN Times - Fasilitas totem, toilet dan musala (TTM) di SPBU di Lampung layanan disorot Pertamina Patra Niaga (PPN) Sumbagsel pada periode arus mudik Lebaran 2024.

Merujuk hal itu, perusahaan ini berbenah. Tercatat, ada 10 SPBU di Lampung meningkatkan kualitas layanan TTM melalui program Retail Make Over (RMO).

1. Lokasi SPBU rest area Tol Lampung direnovasi

SPBU di rest area Tol Lampung. (Dok. PPN Sumbagsel).
SPBU di rest area Tol Lampung. (Dok. PPN Sumbagsel).

Sales Area Manager Retail Lampung, Bima Kusuma Aji mengatakan, sebaran lokasi SPBU diwilayah Lampung yang telah meningkatkan kualitas pelayanannya di rest area Jalan Tol Trans Sumatera ruas Lampung. Pasalnya, jalan itu akses utama dilintasi pemudik.

Fasilitas TTM diperbaharui yaitu SPBU 2135518 Rest Area KM 20 B, SPBU 2135319 Rest Area KM 49 A, SPBU 2135312 Rest Area KM 87 A.

Lokasi lainnya yakni, SPBU 2135313 Rest Area KM 87 B, SPBU 2134115 Rest Area KM 115 A, SPBU 2134115 Rest Area KM 115 B, SPBU 2143120 Rest Area KM 163 A, SPBU 2134121 Rest Area KM 172 B, SPBU 2134716 Rest Area KM 215 B, SPBU 2134717 Rest Area KM 234.

2. Fokus kenyamanan konsumen

Direktur Pemasaran Pusat dan Niaga PT Pertamina Patra Niaga, Maya Kusmaya berkunjung ke SPBU KM 115, Tol Trans Sumatera ruas Lampung, Selasa (26/3/2024). (IDN Times/Martin L Tobing).
Direktur Pemasaran Pusat dan Niaga PT Pertamina Patra Niaga, Maya Kusmaya berkunjung ke SPBU KM 115, Tol Trans Sumatera ruas Lampung, Selasa (26/3/2024). (IDN Times/Martin L Tobing).

Menurut Bima, Pertamina Patra Niaga menaruh perhatian lebih pada kenyamanan konsumen salah satunya dengan program peremajaan totem, toilet dan musholla di SPBU.

"Toilet dan Musala di beberapa SPBU di Lampung sudah diperbarui dan dipercantik. Para pemudik dalam perjalanan mudik yang melewati wilayah Lampung dipersilahkan untuk hadir menggunakan toilet dan beribadah dengan nyaman di musala," jelas Bima.

3. Ada 35 SPBU Sumbagsel make over

Ilustrasi SPBU di Tol Lampung. (IDN Times/Martin L Tobing).
Ilustrasi SPBU di Tol Lampung. (IDN Times/Martin L Tobing).

Area Manager Communication, Relation & CSR Sumbagsel, Tjahyo Nikho Indrawan menjelaskan, Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel telah melaksanakan program Retail Make Over (RMO) dan Totem Toilet Mushola (TTM) di 35 SPBU tersebar di jalur mudik dan pusat Kota regional Sumbagsel.

Pertamina juga terus melakukan pemantauan di seluruh SPBU untuk memastikan stok BBM tetap aman bagi para pemudik. "Di momen mudik lebaran ini, Pertamina juga memberikan paket extra fooding, melakukan pemeriksaan kesehatan dan pemberian vitamin untuk operator yang bertugas di sepanjang jalur Tol Trans Sumatera serta membagikan takjil bagi pengendara yang mengisi BBM," imbuhnya.

"Kami berharap, pelayanan yang diberikan Pertamina dan seluruh operator dapat memberikan kenyamanan bagi para pemudik. Tidak lupa mewakili Pertamina di wilayah Sumbagsel kami mengucapkan mohon maaf lahir dan batin, semoga amal ibadah kita selama bulan puasa diterima oleh Allah SWT dan rangkaian kegiatan lebaran kali ini berjalan lancar dan aman,” jelas Nikho.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Martin Tobing
EditorMartin Tobing
Follow Us

Latest News Lampung

See More

Modus Arisan Bodong, Wanita di Lampung Tipu Teman Sekolah Rp1,2 Miliar

03 Okt 2025, 17:44 WIBNews