Deretan Event Seru Januari 2026 di Lampung, Catat Tanggalnya!

- Lampung Night Fair berlangsung hingga 11 Januari 2026, menawarkan beragam kuliner, wahana permainan, dan produk UMKM lokal secara gratis.
- HS Run pada 17 Januari 2026 di PKOR Way Halim, Bandar Lampung, menawarkan hadiah ratusan juta rupiah dan penampilan dari Happy Asmara dan DJ Queen.
- Konser Berani Beda Show dengan band legendaris Slank akan digelar pada 17 Januari 2026 di PKOR Way Halim, Bandar Lampung dengan tiket masuk unik.
Bandar Lampung, IDN Times - Lampung setiap bulan selalu punya ragam kegiatan seru siap menghidupkan suasana akhir pekan maupun hari-hari biasa. Mulai dari event lari bersama menghadirkan ribuan peserta, konser musik dengan musisi papan atas, festival kuliner kekinian, sampai pasar malam dan wahana permainan keluarga.
Di Bandar Lampung dan daerah sekitarnya seperti Metro, Pringsewu, Lampung Selatan, serta kabupaten lainnya, gelaran event memang sudah menjadi agenda rutin dan selalu ditunggu masyarakat.
Memasuki Januari 2026, sejumlah event kembali hadir dan tersebar di berbagai titik keramaian. Bukan hanya untuk hiburan, deretan acara ini juga menjadi ajang berkumpul, healing tipis-tipis, hingga menambah pengalaman seru di awal tahun.
Berikut ini IDN Times rangkum daftar event seru yang akan berlangsung selama Januari 2026 di Lampung. Yuk cek satu-satu, siapa tahu ada yang cocok dengan agenda akhir pekanmu!
1. Lampung Night Fair

Lampung Night Fair sebenarnya sudah lebih dulu hadir sejak Desember lalu, namun antusias masyarakat membuat event ini masih terus berlangsung hingga Januari 2026. Di sini, kamu bisa menemukan deretan tenant kuliner menjajakan beragam makanan dan minuman kekinian, wahana permainan anak, hingga tenant kecantikan dan produk UMKM lokal.
Suasananya meriah, penuh lampu warna-warni, dan cocok banget jadi destinasi jalan-jalan malam hari bersama keluarga maupun teman-teman. Event ini digelar di area parkir Angel Wing, tepat di samping Masjid Al-Bakrie, Tanjung Karang, Bandar Lampung, dan akan berakhir pada 11 Januari 2026.
Kabar baiknya, tiket masuk Lampung Night Fair gratis, jadi kamu bisa bebas keluar masuk tanpa biaya tambahan. Cukup siapkan budget untuk jajan dan bermain wahana.
2. HS Run

HS Run menjadi salah satu event olahraga di Januari 2026 karena menghadirkan hadiah super fantastis. Ajang lari bersama ini menawarkan total hadiah ratusan juta rupiah dan bahkan menyediakan 10 unit motor Honda Beat sebagai doorprize.
Biaya pendaftaran hanya Rp50 ribu per orang, event ini jelas sayang banget kalau dilewatkan, apalagi buat kamu yang hobi lari maupun sekadar ingin ikut meramaikan. Selain olahraga, HS Run juga dikemas sebagai hiburan besar-besaran.
Peserta akan dimanjakan dengan penampilan Happy Asmara dan DJ Queen siap membangkitkan semangat dan euforia di pagi hari. Acara ini akan digelar pada 17 Januari 2026 pukul 06.00 WIB di PKOR Way Halim, Bandar Lampung. Siapkan fisik terbaikmu, bangun lebih pagi, dan rasakan vibes lari bareng ribuan peserta lainnya.
3. Konser Berani Beda Show, Hey Slank

Masih dalam rangkaian event HS, malam harinya akan digelar konser musik bertajuk Berani Beda Show menghadirkan band legendaris Indonesia, Slank. Nama besar Slank selalu berhasil menarik perhatian berbagai kalangan, dari anak muda hingga penonton dewasa yang sudah mengikuti karya mereka sejak lama.
Konser ini tentu akan menjadi ajang nostalgia sekaligus hiburan besar bagi para Slankers di Lampung. Konser Berani Beda Show akan berlangsung pada 17 Januari 2026 di PKOR Way Halim, Bandar Lampung, atau tepat setelah gelaran HS Run pada pagi harinya.
Tiket masuknya juga unik sekaligus terjangkau, karena kamu hanya perlu membeli dan menunjukkan dua bungkus rokok merek HS untuk menonton konser ini. Siap-siap ikut sing along dengan lagu-lagu populer Slank dan rasakan energi panggung yang selalu ditunggu penggemar.
4. Skyland Fest

Bagi pecinta konser musik di wilayah Lampung Utara dan sekitarnya, Skyland Fest wajib masuk daftar agenda Januari 2026. Event ini akan digelar di Stadion Kotabumi dan menghadirkan musisi yang sedang naik daun seperti Tenxi dan Perunggu.
Kehadiran mereka dipastikan membawa euforia tersendiri, terutama bagi anak muda yang aktif mengikuti tren musik dan sering menjadikan konser sebagai wadah ekspresi. Skyland Fest akan dilaksanakan pada 18 Januari 2026 dengan harga tiket masuk Rp85 ribu per orang.
Dengan lineup musisi tengah viral, harga tiket ini tentu terasa cukup terjangkau. Selain menikmati musik, kamu juga bisa merasakan atmosfer keramaian konser, menyanyi bersama penonton lain, hingga mengabadikan momen lewat video dan foto. Event ini cocok jadi pelarian dari rutinitas dan padatnya aktivitas sehari-hari.
5. Pesta Kuliner Pringsewu

Jika kamu hobi jajan, Pesta Kuliner Pringsewu wajib banget masuk dalam daftar kunjungan. Sesuai namanya, event ini merupakan festival kuliner terbesar di Pringsewu dengan menghadirkan deretan tenant makanan dan minuman kekinian.
Mulai dari street food, menu tradisional, sampai dessert unik dengan tampilan estetik, semuanya bisa kamu temukan dalam satu lokasi yang sama. Pesta Kuliner Pringsewu akan digelar di Lapangan Kuncup, Kabupaten Pringsewu, dan berlangsung cukup lama, yaitu dari 30 Januari hingga 8 Februari 2026.
Selain kuliner, event ini juga menawarkan hiburan hingga wahana permainan anak, sehingga cocok dijadikan destinasi rekreasi keluarga. Kamu bisa jalan-jalan, kulineran, sekaligus menikmati suasana malam Pringsewu yang ramai oleh pengunjung.
Kalau sudah punya daftar tanggalnya, tinggal atur waktu dan ajak circle terbaikmu buat datang. Dari kelima event di atas, mana yang paling ingin kamu datangi di Januari 2026?


















