Bandar Lampung, IDN Times - Sebanyak 37 stan kuliner dari UMKM Bandar Lampung telah mengisi Bazar Takjil di Taman UMKM Bung Karno Jalan Gatot Subroto Bandar Lampung.
Plt Dinas Perindustrian Kota Bandar Lampung Dedeh E Fauzie mengatakan, sejatinya ada 250 pendaftar dari UMKM kuliner untuk mengisi stan bazar. Namun baru 37 memasang payung stan.
“Kalau yang daftar ada 250 UMKM, yang ngambil nomor baru 115, dan yang baru terpasang (stannya) ada 37. Mungkin karena baru hari pertama ya,” kata Dedeh, Rabu (13/3/2024).