10 Artis punya Anak Laki-laki Lebih Banyak dari Anak Perempuan

Di Indonesia tak sedikit artis memiliki banyak anak. Ada yang lebih dari 3, ada pula lebih dari 5. Semua anak-anak tumbuh berdampingan dan rukun juga saling menyayangi.
Meski beberapa terlahir dari ayah atau ibu yang berbeda, namun sesama saudara saling menyayangi dan mencintai. Ada kalanya dalam keluarga seleb, anak laki-laki jumlahnya lebih banyak dari anak perempuan.
Seperti 10 keluarga seleb di bawah ini memiliki lebih banyak anak lelaki daripada anak perempuan. Tentu saja rumah akan terasa lebih ramai. Sebab anak laki-laki lebih mendominasi dari anak perempuan.
Meski begitu keberadaan anak laki-laki menjadi pelindung bagi saudara perempuannya. Siapa saja ya mereka?
1. Zaskia Adya Mecca memiliki 5 anak. Dua di antaranya perempuan dan 3 lelaki. Ia juga punya satu anak sambung laki-laki
2. Ratna Galih melahirkan 5 anak dengan jarak usia dekat. Dua di antaranya kembar, dimana 4 anaknya adalah laki-laki
Baca Juga: 14 Rekomendasi Film dan Serial Idris Elba, Siap-siap Makin Ngefans!
3. Dari dua pernikahannya, Ahmad Dhani dikaruniai 4 orang anak lelaki dan satu putri. Meski tak sedarah kelimanya sangat dekat
4. Dua kali menikah, Pasha memiliki 7 orang anak. Dimana 4 di antaranya lelaki dan 3 perempuan. Saat kumpul rumah terasa ramai
5. Fadlan Muhammad dan Lyra Virna memiliki 5 orang anak. Masing-masing membawa dua anak dari pernikahan sebelumnya. Tiga lelaki lho!
Baca Juga: 13 Aktris Kelahiran Tahun 2000-an Ternyata Memiliki Nama Bule
6. Menikah sebanyak 3 kali, Ayu Azhari memiliki 4 orang anak lelaki dan dua perempuan. Meski jarang berkumpul namun mereka tetap harmonis
7. Dari dua kali pernikahannya, Sule memiliki 4 orang anak lelaki dan satu anak perempuan. Semuanya good looking lho!
8. Wina Natalia memiliki 4 anak lelaki. Dua dari pernikahan terdahulu, dua dari pernikahannya dengan Anji, dan satu putri sambung yang cantik
9. Fadli Muhammad juga memiliki banyak anak. Tiga di antara 5 anaknya adalah lelaki dan dua lainnya perempuan
10. Gen Halilintar memiliki 11 anak, 6 orang diantaranya adalah laki-laki dan 5 orang perempuan. Selalu heboh dimana pun!
Keberadaan anak laki-laki jumlahnya lebih banyak membuat mereka bisa menjaga saudara perempuan. Meski begitu setiap anak harus ditanamkan rasa saling memiliki dan mengasihi. Sehingga tidak ada yang merasa paling disayang atau paling dicintai.
Baca Juga: 10 Seleb punya Banyak Anak di Pernikahan Keduanya, Ada Idolamu?
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.