10 Rekomendasi Anime Romance Dijamin Bikin Baper

5 Anime Series da 5 Anime Movie, sudah tonton yang mana?

Intinya Sih...

  • Anime Series "Wotaku ni Koi wa Muzukashii" menceritakan tentang Narumi, karyawan yang merahasiakan identitasnya sebagai otaku.
  • Anime Series "Go-Toubun no Hanayome" menceritakan tentang Futaro Uesugi, guru les pribadi untuk lima gadis kembar.
  • Anime Series "Otonari no Tenshi-sama ni Itsunomanika Dame Ningen ni Sareteita Ken" menceritakan tentang Amane Fujimiya dan Mahiru Shiina yang saling melengkapi.

Salah satu genre anime paling populer dan paling sering dirilis saat ini adalah romance. Tidak sulit menemukan anime romance untuk ditonton.

Hal ini karena genre romance memang sering dipadukan dengan genre lain seperti fantasi, drama dan komedi. Namun karena sering dipadukan dengan genre-genre lain, membuat anime romance menjadi bermacam-macam.

Ada anime hanya menjadikan romance sebagai genre tambahan di dalam ceritanya. Ada juga anime yang menjadikan romance sebagai genre utama di dalam ceritanya.

Di artikel ini ada tujuh rekomendasi anime romance pasti akan membuat kamu baper. Mulai dari kisah cinta manis, sampai penuh konflik. Kamu gak akan nyesel kalau nonton anime-anime berikut. Jadi, anime apa saja yang menurutmu akan masuk ke dalam list ini?

1. Wotaku ni Koi wa Muzukashii

10 Rekomendasi Anime Romance Dijamin Bikin Baperdok. A-1 Pictures/Wotaku ni Koi wa Muzukashii

Anime Series "Wotaku ni Koi wa Muzukashii" ini menceritakan mengenai Narumi, seorang karyawan merahasiakan identitasnya sebagai otaku karena takut dijauhi oleh teman-teman kantornya. Namun, ketika ia menemukan beberapa rekan kerjanya juga memiliki hobi yang sama, ia mulai merasa nyaman dalam kehidupan sehari-harinya di kantor.

Termasuk Hirotaka, sudah lama menyukai Narumi, yang mengungkapkan perasaannya dan mereka mulai menjalin hubungan romantis. Meskipun keduanya sama-sama otaku, mereka menghadapi berbagai tantangan dalam hubungan mereka, termasuk dalam kehidupan sehari-hari di kantor.

2. Go-toubun no Hanayome

10 Rekomendasi Anime Romance Dijamin Bikin Baperdok. Tezuka Productions/Go-Toubun no Hanayome

Anime Series "Go-Toubun no Hanayome" menceritakan mengenai Futaro Uesugi, seorang siswa SMA menghadapi kesulitan ekonomi, dan menerima tantangan besar ketika dipekerjakan sebagai guru les pribadi untuk lima gadis kembar, di antaranya Ichika, Nino, Miku, Yotsuba, dan Itsuki. Meskipun awalnya sulit bagi Futaro untuk mengajari lima saudara kembar ini karena masing-masing memiliki kepribadian yang berbeda dan sama-sama membenci pelajaran, Futaro bertekad untuk membantu mereka meraih kelulusan.

Di tengah pelajaran mereka dalam belajar, persaingan dalam mencari hati Futaro pun muncul di antara mereka.

Baca Juga: 5 Pelajaran Hidup Bisa Dipetik dari Film Despicable Me 4

3. Otonari no Tenshi-sama ni Itsunomanika Dame Ningen ni Sareteita Ken

10 Rekomendasi Anime Romance Dijamin Bikin Baperdok. Project No.9/Otonari no Tenshi-sama ni Itsunomanika Dame Ningen ni Sareteita Ken

Anime Series "Otonari no Tenshi-sama ni Itsunomanika Dame Ningen ni Sareteita Ken" menceritakan mengenai kehidupan Amane Fujimiya, seorang siswa SMA tinggal di sebelah apartemen Mahiru Shiina, gadis yang dijuluki sebagai 'Tenshi-sama' karena kecantikannya dan prestasinya dalam akademik dan olahraga.

Meskipun tinggal begitu dekat, mereka belum pernah berbicara sampai pada suatu saat, Fujimiya melihat Shiina sedang sedih di taman saat hujan deras. Fujimiya dengan baik hati meminjamkan payungnya, memulai perubahan dalam hubungan mereka.

Saat Fujimiya jatuh sakit keesokan harinya, Shiina merawatnya dengan penuh perhatian, menunjukkan kebaikan hatinya dan membangun kedekatan di antara mereka. Meskipun dari latar belakang yang berbeda, mereka saling melengkapi dan belajar satu sama lain, mengembangkan perasaan lembut mengarah pada hubungan yang lebih dalam.

4. Seishun Buta Yarou wa Bunny Girl Senpai no Yume wo Minai

10 Rekomendasi Anime Romance Dijamin Bikin Baperdok. CloverWorks/Seishun Buta Yarou wa Bunny Girl Senpai no Yume wo Minai

Anime Series "Seishun Buta Yarou wa Bunny Girl Senpai no Yume wo Minai" menceritakan mengenai Sakuta Azusagawa, seorang siswa SMA hidupnya berubah ketika ia bertemu dengan Mai Sakurajima, seorang aktris terkenal yang mengenakan seragam sekolah dengan kostum kelinci. 

Karena suatu hal, Mai menjadi tidak terlihat oleh orang lain, kecuali oleh Sakuta. Mereka menemukan fenomena ini merupakan dengan "Pubertas Syndrome". Sakuta dan Mai bersama-sama mulai menjelajahi misteri di balik fenomena.

5. Kanojo, Okarishimasu

10 Rekomendasi Anime Romance Dijamin Bikin Baperdok. TMS Entertainment/Kanojo, Okarishimasu

Anime Series "Kanojo, Okarishimasu" menceritakan tentang Kazuya Kinoshita, seorang mahasiswa yang baru saja mengalami putus cinta. Untuk mengatasi kesedihannya, Kazuya menggunakan layanan "Rental Girlfriend" dan menyewa Chizuru Mizuhara.

Hubungan mereka yang awalnya palsu menjadi semakin rumit ketika perasaan sejati mulai tumbuh di antara mereka. Kazuya dan Chizuru harus menjaga hubungan mereka penuh liku-liku, sambil berurusan dengan teman, keluarga dan tantangan hidup sehari-hari. 

Baca Juga: 10 Film Drama Thailand Terbaik Tayang di Netflix, Sudah Nonton?

6. Josee to Tora to Sakana-tachi

10 Rekomendasi Anime Romance Dijamin Bikin Baperdok. Bones/Josee to Tora to Sakana-tachi

Anime Movie "Josee to Tora to Sakana-tachi" bercerita tentang hubungan antara Tsuneo Suzukawa, seorang mahasiswa bercita-cita menjadi ahli biologi kelautan, dan Josee, seorang gadis muda yang tidak bisa berjalan dan menghabiskan sebagian besar waktunya di rumah.

Suatu hari, Tsuneo menyelamatkan Josee saat kursi rodanya hampir jatuh dari bukit. Sebagai imbalannya, nenek Josee menawarkannya pekerjaan paruh waktu untuk merawat Josee. Meskipun awalnya Josee bersikap kasar dan sulit dihadapi, Tsuneo perlahan-lahan mulai memahami dan menghargai keinginan Josee untuk melihat dunia di luar rumahnya.

7. Kimi no Na wa

10 Rekomendasi Anime Romance Dijamin Bikin Baperdok. CoMix Wave Films/Kimi no Na wa

Anime Movie "Kimi no Na wa" menceritakan tentang Taki Tachibana dari Tokyo dan Mitsuha Miyamizu dari desa Itomori secara misterius bertukar tubuh tanpa mereka ketahui alasannya. Melalui catatan dan pesan yang mereka tinggalkan satu sama lain, mereka mulai menyesuaikan diri dengan kehidupan mereka masing-masing, meskipun belum pernah bertemu langsung.

Ketika fenomena ini tiba-tiba berhenti, Taki-pun mencari Mitsuha untuk mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi.

8. Tenki no Ko

10 Rekomendasi Anime Romance Dijamin Bikin Baperdok. CoMix Wave Films/Tenki no Ko

Anime Movie "Tenki no Ko" bercerita tentang Hodaka Morishima, seorang remaja melarikan diri dari rumahnya di pedesaan menuju Tokyo. Di tengah kesulitan hidupnya di kota besar, ia bertemu dengan Hina Amano, seorang gadis yatim piatu memiliki kemampuan untuk mengendalikan cuaca.

Hina dapat membuat matahari bersinar di tengah hujan dengan doanya, dan bersama-sama mereka memanfaatkan kekuatan ini untuk membantu orang-orang yang membutuhkan cuaca cerah. Namun, seiring mereka menggunakan kemampuan ini, Hodaka dan Hina harus menghadapi konsekuensi dari kekuatan tersebut.

9. Koe no Katachi

10 Rekomendasi Anime Romance Dijamin Bikin Baperdok. Kyoto Animation/Koe no Katachi

Anime Movie "Koe no Katachi" bercerita tentang Shoya Ishida, seorang remaja di masa kecilnya sering membully seorang gadis tuli bernama Shoko Nishimiya. Setelah tindakan bullying tersebut terungkap, Shoya yang awalnya membully Shoko, sekarang menjadi korban penindasan dari teman-temannya dan dikucilkan.

Beberapa tahun kemudian, Shoya, yang merasa bersalah dan penuh penyesalan, berusaha untuk menebus kesalahannya dengan mencari Shoko dan memperbaiki hubungan mereka.

10. Nakitai Watashi wa Neko wo Kaburu

10 Rekomendasi Anime Romance Dijamin Bikin Baperdok. Studio Colorido/Nakitai Watashi wa Neko wo Kaburu

Anime Movie "Nakitai Watashi wa Neko wo Kaburu" menceritakan tentang Miyo Sasaki, seorang gadis yang jatuh cinta pada seorang teman sekelasnya bernama Kento Hinode. Namun, ketika cintanya tidak terbalas, Miyo menemukan topeng misterius yang memungkinkannya untuk berubah menjadi seekor kucing dan mendekati Kento dengan identitas baru.

Seiring Miyo menggunakan topeng ini, dia mulai menemukan topeng ini tidak hanya membuatnya untuk berubah menjadi kucing saja, namun sebenarnya memiliki konsekuensi terhadap dirinya sendiri yang tidak ia sadari.

Kisah cinta manis, sampai penuh konflik rekomendasi anime romance di atas semoga bikin kamu baper menontonnya ya.

Baca Juga: 10 Film Horor Thriller Bertema Pembantaian, Terornya Brutal!

Randhika Photo Community Writer Randhika

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya