Polda Lampung Buru 4 Tahanan Kabur, Jaga Ketat Wilayah Perbatasan!

Imbau segera serahkan diri

Bandar Lampung, IDN Times - Polda Lampung mengerahkan personel Tekab 308 hingga Polres jajaran mengejar empat tahanan Rutan Tahti melarikan diri alias kabur, Rabu (6/12/2023) sekitar pukul 03.00 WIB.

Keempat identitas tahanan melarikan diri masing-masing Muslim (36), Maulana (33), M Nasir (31) dan Asnawi (29). Mereka tersangka tanahan kasus narkotika berhasil diungkap dan dilakukan penanganan Ditresnarkoba Polda Lampung.

"Direktorat Krimum Tekab 308 dibantu Direktorat Narkoba dan seluruh polres jajaran melakukan pengejaran kepada 4 tersangka merupakan tahanan melarikan diri," ujar Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Umi Fadilah Astutik saat dimintai keterangan.

Baca Juga: Anies Kampanye di Lampung 7 Desember, Minta Warga Sampaikan Uneg-uneg!

1. Polisi periksa kendaraan melintas wilayah perbatasan Lampung

Polda Lampung Buru 4 Tahanan Kabur, Jaga Ketat Wilayah Perbatasan!Ilustrasi polisi (IDN Times/Vanny El Rahman)

Dalam kegiatan pengejaran keempat tahanan kabur tersebut, Umi melanjutkan, pihak kepolisian melakukan penjaga hingga pemeriksaan kendaraan melintas, terutama di wilayah-wilayah perbatasan Provinsi Lampung.

Dikatakan, upaya pengejaran itu guna mencegah para tahanan kasus narkotika tersebut melarikan diri ke luar Provinsi Lampung.

"Petugas kami terus berkoordinasi dengan personel Polres jajaran, untuk menjaga ketat wilayah perbatasan," jelas kabid humas.

2. Minta tahanan serahkan diri dan keluarga kooperatif

Polda Lampung Buru 4 Tahanan Kabur, Jaga Ketat Wilayah Perbatasan!Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Umi Fadilah Astutik. (Dok. Polda Lampung)

Lebih lanjut Umi mengimbau kepada keempat tahanan kasus narkotika tersebut dapat bersikap kooperatif dan segera menyerahkan diri. Itu sebelum dilakukan upaya paksa oleh petugas.

"Segera menyerahkan diri, begitu juga kepada keluarga yang mengetahui keberadaan para tersangka silahkan diinformasikan kepada Polda Lampung," imbuh dia.

3. Ditemukan gergaji besi

Polda Lampung Buru 4 Tahanan Kabur, Jaga Ketat Wilayah Perbatasan!Penampakan gedung tanahan Rutan Tahti Polda Lampung, Rabu (4/12/2023). (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Ihwal aksi pelarian diri para tersangka, Umi menjelaskan, keempat tahun tersebut kabur dengan cara menggergaji dua jeruji sel terletak di bagian kamar mandi. Aksi mereka diketahui salah satu tahanan penghuni satu sel langsung dilaporkan ke petugas sekitar pukul 03.00 WIB.

Alhasil, petugas piket jaga rutan langsung mengamankan seluruh tahanan Rutan Tahti Polda Lampung dan langsung dilakukan pencarian terhadap keempat tersangka.

"Mereka mengergaji jeruji sel kamar mandi, barang bukti sudah kami temukan ada gergaji dan semacam besi. Untuk hal itu masih kami selidiki (asal muasal gergaji), apakah ada yang menyelundupkan atau bagaimana," tandas kabid humas.

Baca Juga: 4 Tahanan Narkotika Sabu Rutan Tahti Polda Lampung Kabur

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya