Buron Kasus Jambret Diringkus di Rumah Orangtua, Alami Luka Bakar

Luka bakar ledakan kompor gas

Bandar Lampung, IDN Times – Polsek Tanjungkarang Timur Bandar Lampung mengamankan seorang remaja inisial MI (17). Ia merupakan buron kasus penjambretan sejak Oktober 2019 lalu. MI diamankan di rumah orang tuanya Jalan Tomat, Gang Karya, Kecamatan Way Halim, Bandar Lampung.

Kapolsek Tanjungkarang Timur AKP Doni Arianto menjelaskan,  MI berniat pulang ke Bandar Lampung untuk mengobati luka bakar yang dialaminya akibat kecelakaan kerja di Jakarta. Nahas, saat pulang ke rumah orangtuanya, Sabtu (18/7/2020), MI langsung dijemput polisi.

“Kami mengetahui MI pulang setelah mendapat informasi dari rekannya, IS yang lebih dulu ditangkap beberapa hari sebelumnya. Menurut keterangan IS, MI akan pulang dari Jakarta menuju ke rumahnya," ujar Kapolsek saat dikonfirmasi, Senin (20/7/2020).

1. Luka bakar akibat ledakan kompor gas

Buron Kasus Jambret Diringkus di Rumah Orangtua, Alami Luka Bakarcvairlangga

Selama pelarian di Jakarta, MI bekerja di pabrik kerupuk. Malangnya, saat bekerja ia mengalami kecelakaan kerja. Sebagian tubuh dan wajahnya mengalami luka bakar akibat ledakan kompor gas.

“Karena kejadian itulah tersangka putuskan pulang ke Bandar Lampung. Alasannya untuk obati luka bakar,” ujar Kapolsek Tanjungkarang Timur AKP Doni Arianto.

Baca Juga: Jangan Ditiru, 10 Potret Pekerjaan Hasilnya Ambyar karena Gak Fokus

2. Amankan sepeda motor dan ponsel korban

Buron Kasus Jambret Diringkus di Rumah Orangtua, Alami Luka BakarIlustrasi Jambret (IDN Times/Arief Rahmat)

Selain mengamankan tersangka, polisi menyita sejumlah alat bukti berupa satu unit sepeda motor Honda Beat warna hitam serta satu unit ponsel milik korban.

Kapolsek menerangkan, kedua tersangka beraksi dengan membuntuti motor korban. Saat itu korban Armiyati (43), warga Jagabaya III, Kecamatan Way Halim, Bandar Lampung, tengah berboncengan dengan anaknya.

Saat melintas di Jalan Antasari, pelaku merampas ponsel yang sedang dimainkan anak korban. Setelah mendekati motor korban, pelaku langsung membawa kabur ponsel yang dipegang anak korban.

Doni  menjelaskan, saat beraksi IS berperan sebagai joki. Sementara MI jadi eksekutornya. Beberapa saat setelah kejadian, MI melarikan diri ke Jakarta. "Saat diperiksa, para pelaku mengakui perbuatannya melakukan pencurian dengan pemberatan secara bersama-sama," katanya.

3. Nyaris babak belur dihajar massa

Buron Kasus Jambret Diringkus di Rumah Orangtua, Alami Luka BakarPotongan rekaman video petugas Dishub Bulukumba, Sulsel dikeroyok sejumlah massa pengatar jenazah/Screenshot video

Kasus pejambretan lainnya berhasil digagalkan polisi terjadi beberapa hari lalu. Dapri (27) seorang residivis diamankan Polsek Sukarame, Bandar Lampung lantarana merampas ponsel seorang perempuan. Kejadian itu di RS Betik Hati, Jagabaya II, Way Halim, Bandar Lampung.

Aksi pelaku tak berjalan mulus lantaran diketahu warga. Dapri nyaris babak belur dihajar massa lantaran motor yang dikendarai oleng saat berusaha membawa kabur ponsel korban.  Kapolsek Sukarame Kompol Evinater Sialagan mengatakan, awalnya pelaku sempat kabur ke arah Kelurahan Gunung Sulah.

Namun karena arus lalu lintas cukup ramai, pelaku kesulitan menghindari kejaran polisi.  "Sekira pukul 17.30 WIB anggota kami bersama warga sekitar berhasil mengamankan pelaku," ujarnya.

Baca Juga: Kasus PHK Tinggi, 1,15 Juta Pekerja Indonesia Ajukan Klaim JHT

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya