10 Gaya Outfit Musim Dingin Idol KPop Gen 4, Modis dan Chic!

Tetap bergaya di saat cuaca dingin

Intinya Sih...

  • Musim dingin di Korea berlangsung hingga 20 Maret mendatang
  • Para idol KPop sering terlihat mengenakan jaket, sweater, dan hoodie
  • Idol KPop tetap tampil modis dalam balutan winter outfit di cuaca dingin

Musim dingin merupakan salah satu dari empat musim yang ada di Korea. Ketika musim dingin tiba, biasanya banyak orang-orang  tampil dengan outfit berbahan tebal dapat menghangatkan tubuh, begitu juga dengan para idol KPop.

Di Korea Selatan musim dingin ini berlangsung hingga 20 Maret mendatang. Para idol KPop disibukkan dengan kegiatan tur dunia maupun menghadiri acara musik, pasti akan sering terlihat mengenakan pakaian identik dengan musim dingin, seperti memakai jaket, sweater maupun hoodie.

Walaupun di cuaca dingin sekalipun, para idol KPop ini selalu memperhatikan penampilannya di mana pun berada. Mereka tetap tampil modis dalam balutan winter outfit. Penasaran dengan potretnya? Yuk, simak ulasannya berikut ini, siapa tahu dapat menambah inspirasi saat kamu mau liburan musim dingin ke Korea!

1. Terlihat sederhana, Yeji memakai hooded pullover dipadukan flare leg pants dilengkapi sneakers dan leather tote bag

10 Gaya Outfit Musim Dingin Idol KPop Gen 4, Modis dan Chic!Yeji ITZY (dok. Newsen/Yoo Yong Ju)

2. Dalam balutan mini dress hitam Karina layer menggunakan cropped down jacket rona biru. Tak lupa ia juga pakai loafer sebagai alas kakinya

10 Gaya Outfit Musim Dingin Idol KPop Gen 4, Modis dan Chic!Karina aespa (dok. Osen/Park Joon Hyung)

Baca Juga: 10 Gaya Outfit Liburan ala Seulgi Red Velvet, Super Modis!

3. Hanni berbalut fleece bomber jacket dengan bawahan apron skirt pants, sneakers serta crossbody bag. Catchy abis!

10 Gaya Outfit Musim Dingin Idol KPop Gen 4, Modis dan Chic!Hanni NewJeans (dok. Xports News/Go Ara)

4. Tampil classy, Isa STAYC memakai inner shirt dibalut shearling jacket, mini skirt serta chelsea boots untuk alas kakinya

10 Gaya Outfit Musim Dingin Idol KPop Gen 4, Modis dan Chic!Isa STAYC (dok. bnt news/Kim Chi Yoon)

5. Coba kamu sontek gaya Kazuha pakai t-shirt dilapis faux fur coat dengan mid-rise flare jeans serta sneakers andalanmu

10 Gaya Outfit Musim Dingin Idol KPop Gen 4, Modis dan Chic!Kazuha LE SSERAFIM (dok. Osen/Park Joon Hyung)

Baca Juga: 7 OOTD Hijab Earth Tone ala Ansellma Putri, Aesthetic Banget!

6. Monokrom look! Eunchae nampak padukan hoodie berbalut leather jacket, wide leg pants dan ball cap sebagai pelengkap OOTD-nya

10 Gaya Outfit Musim Dingin Idol KPop Gen 4, Modis dan Chic!Hong Eunchae LE SSERAFIM (dok. The Power News/Choi Soo Young)

7. Yujin tampil chic dalam paduan knit sweater dibalut fleece jacket dengan pleated mini skirt, leg warmer serta slipper

10 Gaya Outfit Musim Dingin Idol KPop Gen 4, Modis dan Chic!An Yujin IVE (dok. TV Daily/Ahn Seong Hu)

8. Tak kalah chic, Sullyoon memadukan stripe knit sweater dipasangkan dengan pleated mini skirt, lace up high boots dan fur neck scarf sebagai pelengkap

10 Gaya Outfit Musim Dingin Idol KPop Gen 4, Modis dan Chic!Sullyoon NMIXX (dok. Osen/Park Joon Hyung)

9. Chaehyun Kep1er pilih padukan knit sweater dibalut knit cardigan rona merah dengan fur short pants, sock dan slipper

10 Gaya Outfit Musim Dingin Idol KPop Gen 4, Modis dan Chic!Kim Chaehyun Kep1er (dok. Newsen/Yoo Yong Ju)

10. Minnie berbalut crop tee yang dilayer pakai crop hoodie dan padded puffer jacket serta wool pants dilengkapi sneakers dan crossbody bag

10 Gaya Outfit Musim Dingin Idol KPop Gen 4, Modis dan Chic!Minnie (G)I-DLE (dok. Mhn Sports/Lee Ji Sook)

Gak dapat menampik cuaca dingin sekalipun, kamu tetap bisa tampil bergaya dan modis dengan padu padan winter outfit. Idol KPop dari gen 4 di atas telah membuktikannya dan gayanya pun selalu menarik untuk bisa kamu sontek ketika berlibur ke suatu negara bermusim dingin. Semoga bermanfaat, ya!

Baca Juga: 8 Inspirasi Gaya Rambut Winter aespa, Youthful Abis!

Voni Silvani Photo Community Writer Voni Silvani

Your patience is your power🌼

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya