7 Rekomendasi Webtoon Tema Kerajaan, Bikin Kamu Ketagihan Baca!

Hai para readers webtoon Kerajaan! Yuk baca info ini!

Mengisi waktu luang membawa webtoon sudah menjadi gaya hidup millenial dan gen z saat ini. Apalagi banyak pilihan genre bacaan sesuai keinginan pembaca. Satu di antaranya tema kerajaan

Berikut rekomendasi webtoon kerajaan bakalan bikin kamu ketagihan baca! 

1. Cursed Blessing

7 Rekomendasi Webtoon Tema Kerajaan, Bikin Kamu Ketagihan Baca!Pinterest

Rating: 9,89
Followers : 340,5 rb
Created by : Dalsaeowl/Hwam

Manhwa berasal dari Korea Selatan ini merupakan adaptasi dari sebuah novel telah tamat pada 2019 ditulis novelis Dalsaeowl dan iIustrator webtoonnya adalah Hwam.
Webtoon ini menceritakan Rieta seorang wanita biasa menjadi gundik seorang Count diminta oleh Grand Duke Axias sebagai pengganti utang mendiang Count.

Namun seiring berjalannya waktu, Rieta ternyata bukan hanya wanita biasa! Lalu siapakah dia? Penasaran? Ikuti kisahnya di Webtoon ya!

2. Suddenly I Became a Princess

7 Rekomendasi Webtoon Tema Kerajaan, Bikin Kamu Ketagihan Baca!Google

Rating: 9,88
Followers : 1,4 jt
Created by : Plutus/Spoon

Jika biasanya webtoon bertema kerajaan ini mengisahkan tentang raja dan ratu, berbeda dengan yang ini! Kisah yang terangkai adalah antara seorang ayah merupakan Raja Obelia dengan putri semata wayangnya yaitu Athanasia.

Namun didalam diri Athanasia adalah seorang wanita Korea bereinkarnasi. Ia mengetahui bagaimana akhir cerita dari Athanasia untuk itulah ia mengambil langkah mengubah takdirnya akan mati ditangan ayahnya sendiri.

Namun siapa sangka jika Claude de Alger Obelia malah menjadi ayah yang perhatian! Baca selengkapnya hanya di webtoon ya! 

Baca Juga: Rekomendasi Webtoon Bertema Balas Dendam, Pembaca Dibikin Tegang

3. The Second Marriage

7 Rekomendasi Webtoon Tema Kerajaan, Bikin Kamu Ketagihan Baca!Webtoon

Rating: 9,88
Followers : 1 jt
Created by : Alphatart/SUMPUL

Kalian harus banget baca webtoon satu ini! Kisah diadaptasi dari novel ini menceritakan hubungan Navier dan Soviech terjalin sejak kecil harus kandas dengan kehadiran seorang budak dibawa oleh Soviech selepas berburu yaitu Rashta. Soviech yang sudah menjadi "budak cinta" nya Rashta rela melepaskan Navier secara cuma-cuma karena ia pikir Navier mandul sehingga tidak mendapat keturunan, padahal....

Webtoon ini recommended banget! season 1 sudah selesai dan sedang hiatus untuk mempersiapkan season 2! Nah mumpung belum release nih season 2 nya yuk baca dulu season 1 bikin kamu geregetan!

4. The Forbidden Marriage

7 Rekomendasi Webtoon Tema Kerajaan, Bikin Kamu Ketagihan Baca!Webtoon

Rating: 9,78
Followers : 313,4 rb
Created by : Chun Ji Hye/Sanchaek

Webtoon ini mengisahkan seorang raja ditinggal mati oleh permaisuri dan berakibat turunnya keputusan "Larangan Menikah". Namun kehadiran Sorang berniat mengelabui raja lama kelamaan malah membuat situasi kerajaan berubah.

Apasih yang dilakukan Sorang pada raja? Dan yang bikin kalian gereget, diam-diam raja menyimpan rasa pada Sorang, namun bagaimana dengan masa lalu Sorang? Ikuti kisah selengkapnya di webtoon ya!

Bacaan ini di Naver sudah tamat daan kabar baiknya kalau rumah produksi Bon Factory akan segera mengangkat Webtoon ini menjadi drama! Waah ga sabar yaa! Mari kita tunggu!

5. Men Of The Harem

7 Rekomendasi Webtoon Tema Kerajaan, Bikin Kamu Ketagihan Baca!Webtoon

Rating: 9,73
Followers : 443,1 rb
Created by : Here Lee/Yeong Bin

Ini dia webtoon yang dipromosikan oleh aktris Seo Ye Ji dan aktor Joo Ji Hoon yang sempat menggemparkan dunia per-webtoon-an. Pasalnya, cerita yang ada didalam webtoon ini sangat unik.

Seorang kaisar mengumumkan dirinya ingin memiliki lima selir demi mengamankan garis keturunan. Selir-selir yang dipilih pun bukan orang sembarangan!

Ketika kalian baca webtoon ini, mata kalian akan dimanjakan dengan visual-visual menarik. Banyak juga nih yang berharap webtoon ini diangkat menjadi drama!

6. Now I Will Take The Emperor's Heart

7 Rekomendasi Webtoon Tema Kerajaan, Bikin Kamu Ketagihan Baca!Webtoon

Rating: 9,69
Followers : 221,4 rb

Webtoon terbit disetiap hari Sabtu ini bercerita tentang seorang gadis tiba-tiba meninggal karena artimia dan dihidupkan kembali oleh dewa sebagai Daphne Kehres di Kekaisaran Fiant yang menjadi istri dari Kaisar Hyace. Tidak sembarang memberi kesempatan hidup, dewa ternyata memberikan tugas penting untuk Daphne.

Tugas apakah itu? Apakah ia bisa menyelesaikannya? Ayok ikuti perjalanan Daphne di webtoon ya!

7. Summer Rain

7 Rekomendasi Webtoon Tema Kerajaan, Bikin Kamu Ketagihan Baca!Webtoon

Rating: 9,63
Followers : 152,7 rb
Created by : Kyoshin

Webtoon ini mengisahkan seorang pelajar SMA tiba-tiba tersesat dalam sebuah hutan yang katanya didalamnya pernah ada sebuah kerajaan tiba-tiba menghilang entah kemana. Namun saat Kay mencoba untuk pergi menyelidikinya, tiba-tiba saja turun hujan dan ia berada di kerajaan antah berantah.

Namun ia melihat sosok lelaki yang tidak asing baginya, lalu siapakah lelaki itu? Apakah lelaki itu bisa menyelamatkan Kay? Ikuti kisahnya di webtoon ya! 

Beragam rekomendasi webtoon tema kerajaan memudah kamu untuk memilih bacaan disukai. Kamu kira-kira paling suka webtoon nomor berapa ulasan ini?

Baca Juga: 10 Rekomendasi Webtoon Terbaik Aksi Fantasi, Rating Tinggi!

Anna Anwar Photo Community Writer Anna Anwar

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya