Tim Kampanye Daerah Prabowo-Gibran di Lampung Tunggu Pengesahan TKN

Optimis menang di atas 60 persen

Bandar Lampung, IDN Times - Partai politik (Parpol) Koalisi Indonesia Maju (KIM) di Provinsi Lampung telah membahas dan merampungkan susunan Tim Kampanye Daerah (TKD) pasangan Capres dan Cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Lampung, Rahmat Mirzani Djausal, mengatakan susunan nama TKD tersebut belum dapat diumumkan ke publik. Itu karena, masih menunggu pengesahan Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran.

"Mekanismenya (pengesahan TKD) oleh TKN, mungkin satu atau dua minggu ke depan akan sah terbentuk dan diumumkan," ujar Mirza, sapaan akrabnya, Senin (13/11/2023).

 

Baca Juga: Kunjungi Lampung, Gibran Tebar Janji Bakal Revitalisasi Pasar Natar

1. Kawal kemenangan di atas 60 persen

Tim Kampanye Daerah Prabowo-Gibran di Lampung Tunggu Pengesahan TKNKetua DPD Gerindra Lampung, Rahmat Mirzani Djausal sambut safari politik bacawapres Gibran Rakabuming Raka. (Instagram/@mirzano).

Sejalan pascapembentukan TKD di Provinsi Lampung, Mirzan meyakini, seluruh parpol koalisi akan bergerak dan mengawal kemenangan pasangan Prabowo-Gibran di Sai Bumi Ruwa Jurai menghadapi pertarungan Pilpres 2024 mendatang.

"Sesuai arahan pak Sekjen. Kita ingin di atas 60 persen, strategi pemenangan lain-lain akan dibahas oleh TKN," ujarnya.

2. Bersiap tindaklanjuti menang satu putaran

Tim Kampanye Daerah Prabowo-Gibran di Lampung Tunggu Pengesahan TKNMomen Bacawapres Gibran Rakabuming Raka kunjungi Pasar Natar, Lampung Selatan, Sabtu (11/11/2024). (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Seiring antusiasme masyarakat saat menyambut kedatangan Bacawapres Gibran Rakabuming ke Lampung, Mirza menatap optimis target kemenangan 60 persen tersebut bisa tercapai di provinsi setempat.

Oleh karenanya, DPD Partai Gerindra Lampung siap merespons pernyataan sang bacawapres yakin menang di Lampung, termasuk memang Pilpres 2024 dalam satu putaran.

"Bisa kita lihat dalam kunjungan di Lampung kemarin, semuanya antusias dan mengharapkan mas Gibran jadi wapres. Ini membuat kami optimis menang satu putaran," imbuh Anggota DPRD Provinsi Lampung tersebut.

3. Gibran sapa pedagang hingga ngopi bareng influencer Lampung

Tim Kampanye Daerah Prabowo-Gibran di Lampung Tunggu Pengesahan TKNMomen kunjungan Bacawapres Gibran Rakabuming Raka di Pasar Natar, Lampung Selatan, Sabtu (11/11/2023). (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Gibran Rakabuming diketahui baru saja melewati agenda safari politik Gibran ke Lampung, Sabtu (11/11/2023). Putra sulung Presiden Joko 'Jokowi' Widodo ini mengunjungi sejumlah lokasi mulai dari menyapa pedagang dan masyarakat di Pasar Natar, Lampung Selatan. Kemudian menghadiri konsolidasi pemenang KIM, hingga mencicipi makanan khas Lampung di salah satu restoran Bandar Lampung.

Selain itu, Gibran juga menggelar dialog dengan para mahasiswa di Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya Bandar Lampung. Lalu bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Wali Songo Kota Metro, hingga menggelar pertemuan dengan para ulama di Lampung Tengah.

Malam harinya, Wali Kota Solo ini menyempatkan ngobrol dan ngopi bersama influencer dan milenial di salah satu kafe Bandar Lampung, sebelum akhirnya bertolak ke Kota Palembang, Sumsel.

Baca Juga: Sapa Milenial Lampung, Gibran Ingatkan Program Unggulan Modal Startup

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya