Bravo! UMK Karate ITERA Sabet 12 Medali di Kejuaraan LA Cup IV 2022

3 medali emas, 4 perak, dan 5 perunggu

Bandar Lampung, IDN Times - Mahasiswa Institut Teknologi Sumatera (ITERA) tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Karate ITERA meraih 12 medali di ajang Karate LA Cup IV 2022. Kejuaraan digelar FORKI Lampung, di Gedung Sumpah Pemuda Way Halim 19-21 Agustus 2022 tersebut berhasil mengumpulkan 3 medali emas, 4 perak, dan 5 perunggu

Medali emas berhasil dibawa pulang Adinda Ramasuri (Prodi Perencanaan Wilayah dan Kota) menjadi Juara 1 kategori Kumite +61kg Senior Putri, Amalia Putri (Arsitektur) Juara 1 Kumite Festival U21 Putri, dan Qori Sevira (Sains Atmosfer dan Keplanetan) Juara 1 Kumite -61kg Senior Putri.

Kemudian medali perak diraih Bulan Nindya Sapta Saputri (Teknik Informatika) sebagai Juara 2 Kumite -61kg Senior Putri, Wanda Fuzianti (Rekayasa Kehutanan) Juara 2 Kata Perorangan Festival U21 Putri, Qori Sevira (Sains Atmosfer dan Keplanetan) Juara 2 Kata Beregu Senior Putri, dan Bulan Nindya Sapta Saputri (Teknik Informatika) Juara 2 Kata Beregu Senior Putri.

Sementara medali perunggu diraih Daffa Yusticia Islam (Teknik Sipil) Juara 3 Kata Perorangan Festival U21 Putri, Fahrul Afandi (Teknik Industri) Juara 3 Kumite +75kg Senior Putra, Nauval Faris Abimanyu (Teknik Elektro) Juara 3 Kumite -60kg Senior Putra, Ucik Meisya Jodiastuti (Teknik Kelautan) Juara 3 Kumite +61kg Senior Putri, dan terakhir Arif Setio Wibowo (Teknik Pertambangan) Juara 3 Kata Beregu Senior Putra.

Baca Juga: Kisah Fardita, Anak Petani Maba ITERA 2022 Terjauh dari Raja Ampat

1. Bentuk prestasi di luar nonakademik

Bravo! UMK Karate ITERA Sabet 12 Medali di Kejuaraan LA Cup IV 2022Mahasiswa Institut Teknologi Sumatera (ITERA) tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Karate ITERA meraih 12 medali di ajang Karate LA CUP IV 2022. (IDN Times/Istimewa)

Terkait pencapaian prestasi tersebut, Pembina UKM Karate ITERA, Arif Rohman menyampaikan apresiasi atas perstasi telah diraih oleh para mahasiswa UKM Karate. Ia pun menyampaikan tujuan dari UKM Karate ITERA berpartisipasi dalam ajang tersebut, untuk memberikan pengalaman berkesan kepada mahasiswa tampil dalam kejuaraan.

"Harapannya ini dapat meningkatkan prestasi di bidang beladiri, terutama karate yang hingga bisa ikut mengharumkan nama ITERA," katanya.

Selain berkompetisi dalam prestasi akademik, pihaknya juga manfaatkan peluang prestasi kompetisi dalam bidang nonakademik melalui cabang olahraga karate. "Ini bukan sekadar bela diri, karena karete punya banyak manfaat lain," sambung Arif, Kamis (1/9/2022). 

2. Kejuaraan diikuti provinsi di wilayah Sumbagsel

Bravo! UMK Karate ITERA Sabet 12 Medali di Kejuaraan LA Cup IV 2022Atlet tim karate putra Sulawesi Selatan memperagakan jurus saat bertanding di final Kata Beregu Putra PON Papua di GOR Politeknik Penerbangan Kayu Batu, Kota Jayapura, Papua, Selasa (12/10/2021). ANTARA FOTO/Nova Wahyudi

Ketua UKM Karate ITERA, Arif Setio Wibowo menambahkan, kejuaraan tersebut merupakan ajang perlombaan olahraga beladiri karate tahunan yang diikuti oleh banyak perguruan karate, di dalam maupun luar Provinsi Lampung masuk dalam wilayah Sumatera Bagian Selatan.

Atas torehan prestasi tersebut, ia mengaku amat bersyukur, dan berharap para atlet dapat terus terpacu untuk menghasilkan prestasi lain baik di tingkat daerah bahkan nasional.

“Banyak yang berbakat dalam bidang karate, maka motivasi kami mengikuti perlombaan itu untuk meningkatkan prestasi. Selain berkompetisi dalam prestasi akademik, kita juga manfaatkan peluang prestasi kompetisi dalam bidang non akademik salah satunya karate,” ucap Arif.

3. Harapan prestasi di ajang Pomda dan Pomnas

Bravo! UMK Karate ITERA Sabet 12 Medali di Kejuaraan LA Cup IV 2022Mahasiswa Institut Teknologi Sumatera (ITERA) tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Karate ITERA meraih 12 medali di ajang Karate LA CUP IV 2022. (IDN Times/Istimewa)

Meski telah meraih dua belas medali dalam kejuaraan tersebut, Arif Setio menyampaikan, tim UKM Karate ITERA masih akan terus aktif mengikuti berbagai kejuaraan, untuk kian mengasah keterampilan dan menghasilkan prestasi.

"UKM Karate ITERA harus dapat menorehkan prestasi lebih baik lagi baik di Pomda, Pomnas maupun kegiatan yang lainnya, dan dapat ikut berkontribusi aktif dalam mengharumkan nama baik almamater ITERA," tandas dia.

Baca Juga: Tanam Pohon Mata Kuliah Wajib, Rektor ITERA: Pohon Mati Tak Lulus

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya