Film Thailand Alur Cerita Mengerikan, Bikin Bulu Kuduk Merinding

Alur ceritanya menarik dan seru untuk ditonton

Thailand mungkin jadi salah satu negara punya koleksi film horor paling seram. Seramnya gak main-main, kadang adegannya begitu ekstrem bahkan membuat bulu kuduk merinding.

Tak hanya itu, dibalik kisah seram yang ditayangkan dalam film-film tersebut disisipkan juga beberapa adegan komedi yang  bikin kamu tertawa terbahak-bahak yang bakal bikin perasaanmu jadi naik turun. Hal itulah yang membuat film horor Thailand cukup populer dan banyak diminati. Para pecinta film horor tentu tak dapat menyangkal bahwa film horor Thailand memiliki keunikan sendiri.

Biar kamu gak penasaran, yuk simak beberapa deretan filmnya.

1. The Medium (2021)

https://www.youtube.com/embed/lqsOyU0Qw6k

The Medium dianugerahi Penghargaan Bucheon Choice Features 2021 sebagai Film Terbaik dalam Bucheon International Fantastic Film Festival, di Bucheon, Korea Selatan.

Film horor berdurasi 131 menit ini menceritakan para pemuda yang ingin membuat tayangan dokumenter mengenai kehidupan dukun atau para medium di daerah Isan, Thailand Utara. Mereka lalu bertemu Nim (diperankan oleh Sawanee Utoomma), salah satu dukun disegani oleh masyarakat karena menjadi mediator roh Bayan.

Saat tim dokumenter mengikuti Nim seorang dukun di daerah Isan, Thailand Utara mereka bertemu dengan keponakannya bernama Ming (Narilya Gulmongkolpech) yang menunjukkan gejala aneh. Nampaknya Ming akan mewarisi bakat dukun dari keturunan keluarga mereka.

Ming adalah tokoh sentral membuat konflik di The Medium semakin seru. Dia dirasuki oleh roh jahat, dan karena itu bibinya Ming yang bernama Nim datang untuk menolong dirinya. Akankah Ming terbebas dari roh jahat tersebut?

Baca Juga: 6 Serial Thailand Tema Sekolah Tapi Tak Cocok Ditonton Anak Sekolah

2. 3AM 3D (2012)

https://www.youtube.com/embed/3j55uyazHkg

Film 3 AM 3D merupakan film horor 3D kedua buatan Thailand setelah film Dark Flight. Film ini disutradarai oleh Patchanon Tummajira, Kirati Nakintanon dan Isara Nadee, dan dirilis di Thailand pada 22 November 2012 diproduksi oleh Five Star Production. Terdiri dari tiga film pendek dengan tema berbeda, disatukan oleh kesamaan motif jam 3 pagi, dianggap sebagai waktu di mana hal-hal supernatural cenderung terjadi.

Cerita pertama berjudul The Wig. Dua kakak beradik pemilik toko wig dihantui oleh hantu wanita yang rambutnya telah menjadi salah satu wig yang mereka jual.

Cerita kedua berjudul The Corpse Bride.  Seorang pekerja rumah duka jatuh cinta kepada mayat wanita yg meninggal bersama calon suaminya dalam kecelakaan.

Cerita ketiga berjudul Overtime. Dua bos sebuah perusahaan yang bekerjasama untuk menakuti karyawan mereka jika lembur sampai larut malam. Kisah ini menceritakan mengenai kegiatan lembur yang sering dilakukan para pegawai untuk mendapatkan gaji yang lebih.

Pemilik perusahaan ini senang sekali mengerjai anak buahnya dengan menakuti-nakuti. Tapi sebenarnya mereka tidak percaya dengan adanya hantu. Namun siapa sangka anak buah yang sedang mereka kerjai ternyata sudah meninggal akibat insiden yang terjadi karena kelakuan mereka tersebut yang suka menakut-nakuti.

3. 3AM Part 2 (2014)

https://www.youtube.com/embed/mCY5wkEjp34

Bagian kedua dari film 3 AM Part 2 merupakan gabungan dari tiga cerita horor dengan tiga sutradara berbeda, namun tetap memiliki keterkaitan. Hantu-hantu di film ini muncul setiap jam 3 dini hari. Konon, ada kepercayaan bahwa makhluk halus mencapai kekuatan penuhnya pada pukul tiga dini hari.

Film 3AM Part 2 dibuka dengan The Third Night, sebuah film yang berkisah tentang tewasnya Rang, bos geng motor dan seniman tato dalam sebuah kecelakaan di jalan raya. Rang tewas saat berusaha mengejar kekasihnya, Goi, yang kepergok berselingkuh dengan Boso, temannya sendiri.

Ia tak mampu mengendalikan laju motornya yang kencang, hingga menabrak pembatas jalan. Pasca kematiannya itu, terungkap fakta bahwa ternyata teman-temannya memang menginginkan Rang mati demi mendapatkan uangnya. Namun di malam ketiga kematiannya, arwah Rang muncul dan mulai meneror orang-orang yang telah mengkhianatinya itu.

Kemudian dilanjutkan dengan cerita kedua berjudul The Convent. Film ini berkisah tentang cinta segitiga antara pasangan lesbian yang terjebak dalam mitos tentang biarawati tanpa kepala. Di sebuah sekolah khusus perempuan, memang beredar kabar tentang adanya suara piano yang berasal dari gereja tua.

Mereka meyakini bahwa seorang biarawati tanpa kepala sedang memainkan piano tersebut.Biarawati itu tewas bunuh diri karena merasa bersalah telah mencintai selain Tuhan. Beberapa siswi pun ingin membuktikan kebenaran mitos tersebut. Mereka datang untuk meminta jodoh. Celakanya, para siswi ini justru terjebak dalam situasi yang menegangkan.

Di film terakhir yang berjudul The Offering memiliki keterkaitan cerita dengan The Third Night . Cerita bermula dari kekacauan di sebuah toko uang kertas dan persembahan untuk arwah milik Kow dan Juju. Ketika sedang menyantap makan malam, Kow mendapat kabar kalau mobil istrinya mengalami kecelakaan hingga tewas.

Padahal Juju baru saja membelikannya makan malam, dan kini sedang berada di dalam kamar. Bersama Mod, karyawannya, Kow berusaha menghindar dari gangguan Juju yang dikiranya hantu. Ini akan menjadi awal dari sebuah malam yang sangat panjang dan menakutkan.

4. Inhuman Kiss (2019)

https://www.youtube.com/embed/B74RSeyWSQ4

Inhuman Kiss, juga dikenal sebagai Krasue: Inhuman Kiss, adalah sebuah film horor supernatural Thailand tahun 2019 yang disutradarai oleh Sitisiri Mongkolsiri.

Seorang gadis remaja bernama Sai tinggal di sebuah desa pedalaman yang tidak menyadari dirinya mewarisi kutukan Krasue. Pada malam hari, kepalanya akan terlepas dari tubuhnya dan mencari darah dan daging.

Bertahun-tahun kemudian, Sai yang telah menjadi dewasa sering merasakan hal aneh. Setiap pagi dia selalu melihat bercak darah di seprai tempat tidurnya. Penduduk desa takut dengan kematian ternak mereka dan saat itulah perburuan Krasue dimulai.

Nah, itulah 4 film horor Thailand yang menegangkan dan bikin merinding. Menurut kalian film mana yang ceritanya paling mengerikan?

Baca Juga: 7 Film Komedi Romantis Thailand Terbaik, Wajib Nonton!

Mila Photo Community Writer Mila

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya