Rekomendasi 11 Film Korea Populer tapi Menguras Air Mata Penonton

Beberapa di antaranya diadaptasi dari kisah nyata

Bandar Lampung, IDN Times - Selain film romantis, komedi, horor, dan laga, film-film melodrama mengharu biru dari Negeri Ginseng juga tak kalah berhasil memikat penonton mancanegara. Beberapa film ini banyak ditonton karena tak hanya menarik, tapi juga sukses membuat air mata penontonnya bercucuran.

Menurut penelitian, menangis ternyata memiliki banyak manfaat untuk tubuh kita. Manfaat itu diantaranya adalah menjaga kesehatan mata, membersihkan hidung, sampai dapat menentramkan jiwa.

Kali ini IDN Times akan bagikan 11 film Korea mengharu biru paling populer dengan cerita menghibur sekaligus menguras air mata.

1. Ode To My Father

Rekomendasi 11 Film Korea Populer tapi Menguras Air Mata Penontonwikipedia

Film tahun 2014 ini menjadi salah satu film terlaris sepanjang masa dengan keuntungan sekitar Rp1,34 triliun. Tak hanya menyuguhkan kisah mengharukan, kamu akan mendapat pengetahuan sejarah Korea Selatan lewat peristiwa Evakuasi Hungnam, Perang Korea, Imigrasi Jerman, hingga Perang Vietnam.

Ode To My Father memiliki latar konflik pada saat Evakuasi Hungnam tahun 1951. Evakuasi Hungnam adalah evakuasi penduduk di bagian Utara untuk dipindahkan ke Selatan karena invasi China pada saat itu. Salah satu keluarga yang hendak pindah adalah Deok Soo, orang tua, serta tiga adiknya.

Deok Soo bertugas menggendong adik perempuannya Mak Soon. Namun di tengah kondisi pelarian penuh sesak itu, Mak Soon terjatuh dari gendongan. Ayah Deok Soo lantas langsung turun dari kapal dan mencari adik Deok Soo.

Nahas, kapal harus segera pergi dan ayah beserta adiknya belum ketemu itu tertinggal kapal. Sebelum pergi, Ayah Deok Soo sempat berpesan para putra sulungnya tersebut untuk menjadi kepala keluarga saat dirinya tak ada.

2. Miracle in Cell No. 7

Rekomendasi 11 Film Korea Populer tapi Menguras Air Mata Penontonyoutube.com/ AsianCrush

Meski tak masuk jajaran film terlaris sepanjang masa, film ini berhasil meraih berbagai pernghargaan dengan keuntungan sekitar Rp1,2 triliun. Bahkan beberapa negara di dunia telah meremake ulang film ini termasuk Indonesia.

Menceritakan kisah Lee Yong Goo, seorang pria berusia 40an yang memiliki keterbelakangan mental. Meski begitu Yong Goo juga merupakan ayah satu anak perempuan berusia 6 tahun bernama Ye Seung.

Suatu hari, Lee Yong Goo dijadikan tersangka sebuah kasus pelecehan seksual sekaligus pembunuhan gadis kecil. Karena kelainan mentalnya, Yong Goo tak bisa memberikan pernyataan pembelaan atas dirinya dan harus dipenjara.

Yong Goo hanya tinggal berdua dengan anaknya sangat khawatir dan sedih meninggalkan Ye Seung sendirian. Melihat hal itu, teman-teman satu selnya berinisiatif untuk membawa Ye Seung diam-diam ke dalam sel.

Baca Juga: 7 Film Populer Raja Action Film Korea Ma Dong Seok, Wajib Nonton!

3. Hello Ghost

Rekomendasi 11 Film Korea Populer tapi Menguras Air Mata PenontonHello Ghost. (The Asian Parent)

Di awal cerita, mungkin kamu akan mengira ini cerita hantu, komedi, dan slice of life seperti biasa. Namun kamu tak akan menyangka akan menemukan plot twist mengharukan di dalam film ini.

Film ini dimulai dari kisah pemuda dengan harapan hidup rendah bernama Sang Man. Berulang kali Sang Man mencoba bunuh diri tapi selalu gagal. Pada percobaan terakhirnya, ia melompat ke Sungai Han namun berhasil diselamatkan dan di bawa ke rumah sakit setempat.

Sejak kejadian itu, Sang Man mulai melihat, mendengar, dan mengalami hal-hal tak dirasakan orang lain. Ia bertemu empat hantu dengan usia dan kondisi berbeda-beda. Hantu-hantu itu terus mengikuti dan menempel pada Sang Man sampai keinginan mereka di dunia terpenuhi.

4. Hope

Rekomendasi 11 Film Korea Populer tapi Menguras Air Mata PenontonPoster film Hope (soompi.com)

Diangkat dari kisah nyata, Hope menceritakan seorang gadis kecil bernama So Won. Ia merupakan anak sangat ceria sampai suatu saat ia mengalami kekerasan seksual parah dari orang tak dikenal. Kejadian itu membuat So Won nyaris meninggal dan harus mengalami banyak operasi karena luka-lukanya.

Tapi tentu tak hanya luka luar saja, So Won mengalami trauma berat hingga takut untuk bertemu pria dewasa, termasuk ayahnya. Hal itu menghancurkan hati sang ayah. Berbagai cara ayah So Won lakukan untuk menyembuhkan anaknya termasuk memanggil terapis dan memakai baju Kokomong.

Karena takut bertemu dengannya, ayah So Won akan selalu memakai baju kartun Kokomong yang disukai putrinya. Ia juga berharap Kokomong itu dapat memberi semangat kepada putrinya agar kembali sehat.

Selain itu, ayah So Won juga berjuang untuk mendapat keadilan atas putrinya dengan menjerat pelaku agar dihukum seberat-beratnya.

5. Sunny

Rekomendasi 11 Film Korea Populer tapi Menguras Air Mata Penontonasianwiki.com

Sunny merupakan film tahun 2011 dan memiliki alur maju mundur. Berfokus pada Im Nami, cerita ini akan membawamu pada kisah Im Nami saat masih SMA.

Nami berasal dari desa dan kental dengan logat daerahnya ketika pindah di SMA Seoul. Namun alih-alih di bully, salah satu geng gadis di kelas itu baik hati dan mengajak Nami untuk gabung ke dalam geng tersebut.

Setelah dewasa dan menjadi ibu satu anak, Nami dewasa tak sengaja bertemu dengan kepala geng Chun Hwa di rumah sakit. Ternyata sahabatnya itu menderita kanker stadium akut. Chun Hwa lantas meminta Nami untuk menemukan kelima anggota geng mereka lainnya sebelum ia meninggal.

Baca Juga: Drama Korea Extraordinary Attorney Woo, jadi Sorotan Hangat Warganet 

6. Stand By Me

Rekomendasi 11 Film Korea Populer tapi Menguras Air Mata PenontonKompasiana

Film mengharu biru berikutnya adalah Stand By Me. Film ini berlatar disebuah desa tepatnya di sebuah rumah tua seorang kakek bernama Kim Hak Soo. Sang kakek tinggal bersama dua cucu kecilnya, laki-laki berusia 7 tahun dan perempuan 5 tahun. Kedua anak ini tidak memiliki orang tua karena ditinggal mati ayahnya dan ibunya melarikan diri dengan uang asuransi kematian suaminya.

Sepanjang film akan menceritakan kisah bagaimana kakek menghidupi kebutuhan cucunya, bagaimana kakek menghadapi kenakalan anak usia 7 tahun yang meminta mainan mahal dengan kondisi keuangan pas-pasan. Ditambah kakek yang baru mengetahui bahwa dirinya ternyata mengidap pengakit parah sehingga usianya tak lama lagi.

7. The Preparation

Rekomendasi 11 Film Korea Populer tapi Menguras Air Mata PenontonThe Preparation. (Koreaboo)

Seperti judulnya, film ini menceritakan tentang persiapan seorang ibu penderita kanker agar anak laki-laki keterbelakangan mentalnya dapat bertahan hidup tanpa dirinya.

Ae Soon merupakan ibu tunggal. Ia hidup berdua dengan putranya yang berusia 30 tahun namun mengidap keterbelakangan mental. Selama hidupnya, In Gyu, putra Ae Soon hanya tahu tentang makan, tidur, dan bermain saja. Bahkan untuk mandi pun In Gyu harus dibantu ibunya.

Di sini akan diceritakan bagaimana Ae Soon mengajarkan kehidupan kepada In Gyu agar In Gyu dapat hidup mandiri dan tidak tergantung pada orang lain.

8. The Cart

Rekomendasi 11 Film Korea Populer tapi Menguras Air Mata Penontonvk.com

The Cart menceritakan tentang serikat pekerja kontrak di sebuah perusahaan swalayan di PHK secara sepihak. Para karyawan perempuan dengan latar belakang berbeda-beda ini hendak mendapatkan hak mereka kembali. Apalagi perusahaan sudah berjanji akan mengangkat mereka menjadi pegawai tetap namun selalu ditunda dan mereka terjebak sebagai pegawai kontrak hingga bertahun-tahun.

Film dibintangi D.O EXO ini juga tak hanya mengambil isu banyak terjadi di dunia nyata, tapi isu gender pun akan terselip di dalamnya karena hampir semua karyawan kontrak di perusahaan tersebut adalah perempuan.

9. Birthday

Rekomendasi 11 Film Korea Populer tapi Menguras Air Mata PenontonPinterest

Apakah kamu pernah mendengar tentang tragedi tenggelamnya Kapal Sewol? Kapal ini membawa ratusan siswa sekolah menengah pertama yang hendak berwisata ke Pulau Jeju dan tenggelam karena kecelakaan misterius. Tragedi ini merupakan riwayat kelam atas kegagalan penanganan bencana pemerintah setempat sehingga memberi duka mendalam pada masyarakat Korea Selatan.

Film ini berlatar pada kisah salah seorang orang tua dari korban tenggelamnya Kapal Sewol. Pasca peristiwa itu terjadi, Jung Il dan Soon Nam, sangat terpukul atas kematian putra sulung mereka dan hidup mereka tak disadari semakin berantakan.

Suami istri tersebut semakin menjauh membuat rumah tangga mereka diambang kehancuran. Padahal selain putra sulungnya, mereka juga memiliki anak perempuan dan mereka berusaha untuk bertahan hidup untuk anak perempuan mereka satu-satunya.

10. Harmony

Rekomendasi 11 Film Korea Populer tapi Menguras Air Mata PenontonFilm Harmony (imdb.com)

Film ini dijamin akan membuat kamu kebanjiran air mata. Menceritakan kisah seorang perempuan bernama Jong Hye. Ia didakwa pengadilan karena tak sengaja membunuh suaminya.

Jong Hye saat itu sedang hamil tua harus melahirkan di dalam penjara dan membesarkan anaknya di dalam penjara. Tapi Jong Hye tak bisa terus merawat putranya di sel tahanan. Ia harus merelakan anaknya diadopsi oleh orang lain.

Jong Hye yang sedih dan tak terima itu akhirnya membuat kelompok paduan suara bersama para tahanan lainnya, untuk bertemu kembali anaknya meski hanya satu hari saja.

11. The Pawn

Rekomendasi 11 Film Korea Populer tapi Menguras Air Mata Penontonstill cut film Pawn (dok. CJ Entertainment/Pawn)

Mengisahkan dua orang rentenir paruh baya yang cukup tegas dan kejam bernama Doo Seok dan Jong Bae. Mereka akan melakukan segala cara untuk menagih pengutang agar mau membayar utangnya.

Myung Ja, seorang imigran ilegal sekaligus ibu satu anak merupakan salah satu target dari dua rentenir ini. Namun alih-alih memberikan uang, Myung Ja malah menyerahkan putri semata wayangnya sebagai jaminan.

Namun malangnya, ketika Doo Seok dan Jong Bae hendak mengembalikan putri Myung Ja bernama Seung Yi, perempuan itu malah dideportasi dari Korea Selatan dan mau tak mau mereka harus mengurus Seung Yi. Gadis kecil yang awalnya menjadi jaminan itu, lama kelamaan menumbuhkan cinta keluarga pada dia pria paruh baya tersebut.

Itulah 11 rekomendasi film Korea Selatan mengharu biru dan pastinya bakal menguras air matamu.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Film Action Paling Populer di Korea Selatan

Topik:

  • Rohmah Mustaurida
  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya