6 Fakta Unik Llama, Bisa Menjadi Penjaga Ternak yang Baik?

Bisakah kamu membedakan llama dengan alpaka?

Llama mungkin terkenal dengan leher panjangnya. Mereka berasal dari wilayah Amerika Selatan. Llama berkerabat dekat dengan alpaka sangat mirip dengannya. Mereka memiliki fakta menarik lainnya, lho!

Tapi, bisakah kamu membedakan alpaka dengan llama? Hal berikut ini akan menambah wawasanmu tentang hewan satu ini.

1. Llama telah lama menjadi binatang pengangkut

6 Fakta Unik Llama, Bisa Menjadi Penjaga Ternak yang Baik?Llama (pexels.com/Rodrigo Arrosquipa)

Penduduk asli Pegunungan Andes secara historis telah menggunakan llama sebagai hewan untuk memindahkan barang di medan melelahkan di area tersebut.Treehugger menjelaskan, mereka bisa membawa beban hingga 75 pon.

Llama juga bisa melakukan perjalanan sejauh 20 mil sehari. Akan tetapi, terkadang mereka juga berbaring dan menolak untuk bergerak.

2. Llama sangat vokal

6 Fakta Unik Llama, Bisa Menjadi Penjaga Ternak yang Baik?Llama (pixabay.com/santai bertola)

A-Z Animals menginformasikan llama membuat suara berbeda pada setiap aktivitasnya. Llama betina akan bersenandung saat berkomunikasi dengan anak-anaknya.

Ini juga adalah cara bayi llama untuk mengenali induknya. Ketika mereka kawin, llama jantan membuat suara disebut orgle.

Betina juga mengeluarkan suara seperti klik. Bersenandung adalah vokalisasi utama dari llama dan mereka juga membuat vokalisasi yang sama saat lelah, bersemangat, tidak nyaman, penasaran dan lainnya.

Baca Juga: Fakta Ilmiah Silika Gel, Tak Banyak yang Tahu

3. Tidak terlalu membutuhkan banyak air

6 Fakta Unik Llama, Bisa Menjadi Penjaga Ternak yang Baik?Llama (unsplash.com/Junior Moran)

Makanan llama terdiri dari rerumputan dan tanaman lainnya. Karenanya, mereka tidak terlalu membutuhkan terlalu banyak air untuk menyerap tanaman mereka konsumsi.

Melansir Rainforest Cruises menjelaskan, hal ini memungkinkan mereka bertahan di kondisi sub-optimal seperti llama hidup di Altiplano Bolivian yang tandus.

4. Llama berbeda dari alpaka

6 Fakta Unik Llama, Bisa Menjadi Penjaga Ternak yang Baik?Llama (pixabay.com/Ralph)

Llama dan alpaka terlihat sangat mirip, akan tetapi tetap ada perbedaan di antara keduanya. Llama cenderung lebih tinggi dan lebih berat dari alpaka.

Selain itu, llama berukuran sekitar 4 kaki tingginya dan beratnya 280-350 pon. Sementara itu, alpaka tingginya sekitar 3 kaki dan beratnya 120-145 pon.

Llama juga memiliki telinga panjang berbentuk pisang, sedangkan alpaka memiliki telinga lebih pendek berbentuk buah pir. Wajah llama juga lebih panjang sedangkan alpaka lebih pendek dan membuatnya terlihat lebih halus.

Llama lebih mandiri daripada alpaka yang lebih suka berada di sekitar kawanannya.

5. Bisa menjadi penjaga yang baik untuk ternak

6 Fakta Unik Llama, Bisa Menjadi Penjaga Ternak yang Baik?Llama (pexels.com/Joel Huerta)

Llama juga sebenarnya adalah penjaga yang baik terhadap coyote, rubah dan anjing. Mereka diketahui menyerang, melukai dan membunuh coyote yang mencoba memangsa domba dan ternak lainnya, jelas A-Z Animals.

Llama juga mengeluarkan suara mengingatkan pemiliknya akan keberadaan pemangsa. Studi untuk menentukan keefektifan llama sebagai penjaga ternak mengungkapkan penurunan jumlah domba yang hilang diambil oleh pemangsa.

Ingat untuk tidak memiliki llama penjaga dua atau lebih sebab mereka akan cenderung melupakan ternaknya.

6. Perut llama memiliki tiga ruang

6 Fakta Unik Llama, Bisa Menjadi Penjaga Ternak yang Baik?Llama (unsplash.com/David Vargas)

Perut llama memiliki tiga kompartemen, hal ini memungkinkannya untuk mencerna tumbuh-tumbuhan keras lebih efisien. Kotoran mereka hampir tidak berbau sama sekali.

Melansir Rainforest Cruises, suku inca dulu biasanya menjemur kotoran llama di bawah sinar matahari dan kemudian menjadikannya sebagai bahan bakar.

Llama sepertinya menjadi hewan serba bisa membantu meringankan pekerjaan manusia. Tidak hanya bisa menjadi hewan pengangkut, mereka juga bisa menjadi hewan penjaga ternak yang baik. Selain itu, llama memiliki adaptasi tubuh memungkinkannya hidup di habitatnya dengan baik. Sekarang, bisakah kamu membedakan llama dengan alpaka?.

Baca Juga: 7 Fakta Punai Gading, Merpati Berbulu Indah Asal Asia Tenggara

Nur Aulia Safira Photo Community Writer Nur Aulia Safira

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya