Diduga Ban Pecah, Bus Terguling di Jalan Tol Lampung

Bandar Lampung, IDN Times – Diduga pecah ban, bus nopol BE 7380 F mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) KM 160, Minggu (18/7/2021).
Saat kejadian truk mengangkut empat belas penumpang. Dari total penumpang tersebut, hanya satu mengalami luka ringan.
Diketahui, bus berwarna hijau tersebut bertuliskan SMP-SMA-SMK Kartikatama.
1. Ban roda belakang pecah

Kasatlantas Polres Lampung Tengah, AKP Ikhwan, menjelaskan, bus pecah ban roda belakang kiri. Sopir bus mengetahui kondisi tersebut memperlambat laju kendaraan hingga 70 kilometer.
Nahas, sopir bus Bernama Johan Wahyudi tak dapat mengontrol laju kendaraan dan bus menabrak pembatas jalan tol.
2. Rombongan baru pulang pertandingan sepak bola

AKP Ikhwan mengatakan, berdasarkan keterangan penumpang bus, rombongan baru saja pulangmengikuti pertandingan sepak bola di Kabupaten Lampung Selatan. Setelah selesai pertandingan, rombongan langsung pulang menuju daerah asal, Mesuji.
Para penumpang rata-rata siswa SMP sudah dijemput pulang oleh keluarga. Sedangkan sopir bus masih diminta keterangan lebih lanjut.
3. Personel Ba Brigif 8/GC menolong korban

Saat kejadian kecelakaan tunggal bus, di JTTS kebetulan melintas kendaraan personel Ba Brigif 8/GC pimpinan Pa Sandi Kodim 0410/KBL Letda Inf Sunarto. Ia menjelaskan, saat kejadian, posisi bus mengalami kecelakaan berada persis di depan mobil pengangkut personel Ba Brigif 8/GC.
"Perjalanan kami hentikan sejenak untuk membantu korban. Kami menghubungi pelayanan darurat Tol Lampung- Palembang,” terangnya.
Kemudian datang tim pelayanan darurat tol mengevakuasi korban. Korban segera dirujuk ke rumah sakit terdekat exit tol Terbanggi Besar–Kayu Agung.



















