Kamu Gak akan Menyesal Menghabiskan Uangmu untuk 7 Hal Ini, Berfaedah!
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Uang gak hanya perlu diperhatikan cara-cara untuk menghasilkan, tapi juga bagaimana kamu menghabiskannya. Kamu akan jauh lebih happy jika bisa menghabiskan uang dengan mindful dan bukan sekadar berfoya-foya.
Setiap orang memang berhak menghabiskan uangnya sesuai dengan yang diinginkan. Akan tetapi, spending money tanpa sikap bijaksana gak hanya bisa berujung bangkrut, tapi juga dapat merugikan diri sendiri serta bahaya bagi masa depan, lho.
Untuk itulah kamu perlu menghabiskan uangmu untuk hal-hal positif yang akan membawa kebaikan ke diri sendiri. Artikel ini akan membahas pos pengeluaran apa saja yang penting dan gak akan bikin kamu menyesal telah mengalokasikan dana ke sana. Ini daftarnya.
1. Menyelesaikan kewajiban
Di antara fungsi uang yang penting, adalah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Oleh sebab itu, kalau sudah punya uang jangan pelit atau ogah-ogahan untuk menghabiskan uangmu demi menunaikan kewajiban, ya. Misalnya, membeli token listrik, bayar SPP anak, hingga kewajiban finansial yang lain, seperti bayar utang.
2. Health insurance
Banyak orang merasa tenang-tenang aja dan mengandalkan asuransi kesehatan dari pemerintah. Namun, jauh lebih baik bila menyiapkan health insurance sendiri, lho.
Selain bisa terhindar dari risiko kondisi tertentu (obat atau treatment) yang gak ter-cover, rumah sakit umumnya juga lebih welcome terhadap peserta asuransi swasta dibanding asuransi dari pemerintah. Dengan demikian, ketika terjadi hal yang tak terduga setidaknya kamu terjamin akan mendapatkan pelayanan dengan kualitas prima.
Baca Juga: 5 Penyebab Pasangan Belum Bisa Menerima Keluargamu, Jangan Sedih
3. Life insurance
Untuk kamu yang berperan sebagai tulang punggung keluarga sebaiknya siapkan pula dana bulanan untuk asuransi jiwa. Apalagi bagi para suami yang istrinya menjadi full time mother.
Kenapa menyiapkan life insurance itu penting? Hal ini bukan untuk menyumpahi seseorang meninggal, melainkan berjaga-jaga ketika terjadi hal yang tak diinginkan maka keluarga gak harus mengalami guncangan finansial.
Klaim asuransi jiwa bisa diwariskan untuk membiayai berbagai kebutuhan dan memastikan keluarga yang ditinggal tetap bisa menjalani kehidupan dengan baik. Dapur tetap ngebul, anak pun bisa tetap sekolah dengan tenang.
4. Hal bisa membuatmu bahagia
Mencari penghasilan itu gak mudah, jadi wajar aja jika kamu ingin memberi rewards ke diri sendiri. Kamu gak perlu merasa bersalah untuk menghabiskan uang demi membahagiakan diri sendiri, lho. Justru memberi hadiah ke diri sendiri sangatlah penting agar kamu bisa terhindar dari burnout akibat terlalu sibuk dengan pekerjaan.
Yang perlu menjadi catatan, jangan kebablasan! Tetap kedepankan financial security, jadi jangan terlalu mewah jika memang kemampuan finansial belum menunjang. Toh healing gak mesti yang mahal-mahal, bukan?
5. Gaya hidup sehat
Beli minuman boba royal banget, tapi giliran buat beli buah berasa mahal. Nah, pola pikir seperti ini mesti di-reset, ya. Jangan pelit untuk menghabiskan uang demi mendukung gaya hidup sehat. Kamu gak akan menyesal, kok.
Ingat, lho, kesehatan merupakan aset paling utama. Kamu bakal susah beraktivitas kalau sakit-sakitan. Jadi, sayangi diri sendiri dengan tidak pelit spending money buat beli makanan sehat ataupun bayar member gym.
6. Membeli pengalaman
Membeli barang-barang bagus dan baru memang menyenangkan. Akan tetapi, kamu perlu juga mengeluarkan uang untuk membeli pengalaman.
Misalnya saja, makan di restoran yang enak bersama keluarga. Melihat orang tua ataupun saudara makan dengan lahap bisa bikin kamu turut happy dan bangga pada diri sendiri, lho. Selain itu, spending money untuk melakukan quality time bersama orang-orang yang dicinta bisa jadi tabungan memori indah yang bakal kamu kenang selamanya.
7. Bantu orang lain
Manusia gak hanya makhluk sosial, tapi juga spiritual. Hal ini yang menjelaskan kenapa seseorang yang terlalu sibuk dengan urusan duniawi rentan alami kesepian atau stres. Itu disebabkan tangki spiritualnya kosong.
Gimana cara mengisi tangki spiritual agar kehidupan bisa sejahtera lahir batin? Salah satunya dengan bantu orang lain atau bersedekah. Membahagiakan orang lain sama dengan membahagiakan diri sendiri, lho.
Nah, itu tadi beberapa pos pengeluaran yang perlu kamu alokasikan. Walaupun menghabiskan uang yang bisa jadi tidak sedikit, tapi kamu gak bakal menyesal!
Baca Juga: 5 Tips Membujuk Pasangan Agar Berhenti Cemburu, Efektif!
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.