Penuh Emosi, 6 Lagu Taylor Swift Bahas Cowok Red Flag

Lagu Taylor Swift tentang cowok red flag, ada favoritmu?

Berbicara bintang musik global, Taylor Swift pasti masuk dalam list. Memulai karier sejak 2006, hingga kini lagu-lagu Taylor Swift selalu langganan masuk top chart di billboard.

Tak hanya menjadi seorang diva dengan suara emas, Taylor Swift juga adalah orang dibalik lirik-lirik puitis pada lagunya sendiri. Keahliannya dalam menulis lirik penuh emosi dan alunan musik yang indah telah banyak memikat hati penggemarnya di seluruh dunia.

Nah, apa kamu termasuk  penggemar penyanyi cantik satu ini? jika iya, kamu pasti tahu bahwa Taylor Swift ini ahlinya dalam menuliskan lagu yang bercerita kisah cinta, yang kadang manis, kadang juga tak berakhir bahagia.

Jadi tak heran, pada lagu-lagunya kamu akan menemukan kisah cinta penuh dengan drama dan juga pelajaran hidup. Pada artikel ini, ada kumpulan lagu Taylor Swift yang bikin kamu mikir dua kali sebelum terjebak cinta cowok red flag, yuk simak!

1. Red

https://www.youtube.com/embed/R_rUYuFtNO4

Pada lagu ‘Red’ ini Taylor Swift banyak menggunakan berbagai metafora dan perumpamaan untuk menggambarkan hubungan cintanya. Salah satunya pada lirik “loving him was red”, Taylor mengilustrasikan perasaan cinta seperti warna merah.

Merah sering kali dikaitkan dengan perasaan cinta, gairah dan intensitas. Namun, disisi lain warna merah menandakan bahaya, peringatan, dan kehati-hatian.

Taylor pun menyadari akan hubungan cintanya yang tidak sehat. Ia mengibaratkan bagaimana cinta itu dapat berubah-ubah layaknya warna merah.

Lagu ini mengingatkan pada momen-momen bahagia dalam hubungan, tapi juga momen-momen konflik dan juga keraguan. Bayangin kamu berada dalam hubungan bikin perasaan campur aduk seperti ini, seperti naik roller coster emosi, ya!

2. I Knew You Were Trouble

https://www.youtube.com/embed/TqAollrUJdA

Cowok bad boy memang memiliki pesona tersendiri. Lagu ‘I Knew You Were Trouble’ ini berkisah tentang pengalaman Taylor Swift memiliki hubungan dengan pria yang jelas-jelas red flag.

Taylor mengatakan sejak awal tahu bahwa pria ini adalah sebuah “trouble”. Beberapa penggemar memiliki perbedaan pendapat tentang siapa pria dibalik terbuatnya salah satu lagu ikonik ini. Untuk kamu yang merasa pernah berada dalam hubungan dengan pria red flag, pasti relate dengan lagu ini.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Lagu Bertema Luar Angkasa, Ada Favoritmu?

3. Mr. Perfectly Fine

https://www.youtube.com/embed/rFjJs6ZjPe8

Rilis 2021 pada album “Fearless (Taylor’s Version)”, lagu ini cepat mencuri hati para penggemar berkat nadanya yang catchy dan juga pesan dari lagunya yang menarik.

Lagu ini menceritakan tentang bagaimana rasanya ditinggalkan oleh pria yang ia kira tak akan menyakitinya. Bermula dari lirik lagu menceritakan tentang bagaimana manisnya dan sempurnanya sang pasangan.

Namun tiba-tiba ia berubah dan meninggalkannya. Pada lagu ini juga diceritakan bagaimana Taylor harus menghadapi fase patah hatinya, sementara sang mantan terlihat baik-baik saja dan mulai melirik gadis lain.

4. Dear John

https://www.youtube.com/embed/N-FYySSy0rM

Lagu ‘Dear John’ ini dibuat seakan ia adalah sebuah surat cinta, yaitu sebuah pesan untuk sang pemilik nama, yaitu John. Banyak fans yang berspekulasi bahwa inspirasi dari lagu ini adalah hubungan cinta Taylor dan John Mayer.

Pada penggalan lirik awal, Taylor menggambarkan tentang bagaimana ia merasa nyaman dengan hubungannya dan mengabaikan tentang pertanda buruk dari sang pasangan. Lalu akhirnya ia menyadari penyebab hancurnya hubungan ini adalah sifat buruk dari sang kekasihnya, yaitu dengan memberikan cinta lalu mengambilnya kembali.

Lirik lagu yang penuh perasaan sakit hati dan kekecewaan ini memiliki nada yang sedih. Lagu ini bakal bikin kamu serasa dipeluk Taylor Swift saat lagi down gara-gara cinta.

5. All Too Well

https://www.youtube.com/embed/sRxrwjOtIag

Pertama kali dirilis 2012 sampai sekarang lagu ini memiliki tempat spesial di hati para penggemar. Ditambah dengan adanya proyek rilis ulang album lamanya, Taylor mengejutkan penggemar dengan membuat versi baru dari lagu ini yaitu penambahan durasi lagu menjadi 10 menit.

Bercerita tentang kenangan masa lalu, lagu ini seakan melempar kita ke dalam kotak kenangan pahit yang sudah lama terlupakan. Bak membuka kembali album foto lama yang telah usang lalu membuat kita kembali merasakan setiap emosi pada kenangan tersebut.

Pada lagu ini diceritakan bagaimana perasaan sakit hati saat berada dalam hubungan dengan orang yang salah.

6. The Way I Loved You

https://www.youtube.com/embed/DlexmDDSDZ0

Nah, lagu terakhir pada list ini menceritakan tentang seseorang yang gagal move on dari cowok red flag. Pada lirik-lirik awal lagu, Taylor menceritakan tentang bagaimana sempurnanya pasangan barunya, yaitu seseorang yang dewasa, perhatian, tak pernah membuatnya merasa tidak dihargai, dan lainnya.

Namun, perasaan bingung muncul pada diri Taylor yang justru malah merindukan kekasih lamanya yaitu seseorang yang tidak stabil, rumit, dan kadang membuatnya frustasi.

Kadang cinta yang rumit dan hubungan penuh drama membuat kita merasa lebih hidup dan tertantang. Namun, penting juga untuk tahu kapan kamu harus move on dan memulihkan diri dari hubungan yang toxic. Menurutmu lagu apa lagi, ya, yang cocok untuk masuk kategori di atas?

Baca Juga: 14 Lagu Selena Gomez Underrated, Enak Didengar jadi Playlist

nisrina Photo Community Writer nisrina

just swim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya