5 Artis Indonesia Berdarah Dayak, Pesonanya Curi Perhatian

Artis Dayak sekarang menyita perhatian adalah Fanny

Selebritas yang berasal dari pulau Jawa sudah banyak di Indonesia. Sebagai suku asli Kalimantan, Dayak pun berhasil melahirkan banyak talenta hebat yang berkarir di dunia hiburan Indonesia.

Penasaran siapa saja. Simak karena nama-nama ini familiar, lho.

1. Bopak Castello

5 Artis Indonesia Berdarah Dayak, Pesonanya Curi PerhatianBopak Castello. (instagram.com/bopakcastello_new)

Siapa sih yang gak kenal Bopak seorang pelawak terkenal?. Bapak ini bernama asli Indrayana Bidwy. Lahir 19 Mei 1967 di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Bopak Castello mengawali karier sebagai artis pada 1988. Selanjutnya karirnya menjajaki dengan banyak mengisi acara televisi seperti Sahur OVJ (2013), Yuk Keep Smile (2013-2014), Sahur Pesbukers (2018, 2020), Si Booak Peppy (2020-2021) dll.

Bopak dulu pernah mengungkap identitas suku asalnya, ketika ia meyakinkan ibu-ibu yang tinggal di sekitaran di pantai Parangtritis, Yogyakarta. “Aku bilang kan Bopak orang Dayak, Nyi Roro Kidul kan orang Jawa ya pasti beda, tapi tetap diomelin”, ujarnya.

Ibu-ibu mengomel karena Bopak dirasa melakukan hal yang buruk di tempat Nyi Roro Kidul konon katanya bersemayam di sana.

2. Mirabeth Sonia

5 Artis Indonesia Berdarah Dayak, Pesonanya Curi PerhatianMirabeth Sonia. (instagram.com/mirabethsonia)

Perempuan ini dikenal setelah menjadi finalis Indonesian Idol Season 10 lahir di Nabire, Papua. Katanya orang Dayak, tapi mengapa ia lahir di Papua?. Darah Dayak Lundayeh Sonia didapat dari sang ayah, sedangkan ibunya dari suku lain.

Sonia adalah adik dari pemenang Puteri Indonesia 2017 yang mewakili Kalimantan Timur bernama Gituen Miracle Samantha. Single perdananya ‘Unspoken’ dirilis 2021. Tahun 2023, Sonia merilis single kedua, ‘Menari Sendiri’.

Baru baru ini, Sonia terlibat dalam projek besar yakni Pagelaran Sabang Marauke tahun 2023 bersama musisi ternama seperti Isyana Saravasti, Cantika Abigail dan budayawan Butet Kertarejasa.

Baca Juga: 9 Film dan Serial Jefri Nichol Tayang di Vidio, ada Pertaruhan!

3. Olla Ramlan

5 Artis Indonesia Berdarah Dayak, Pesonanya Curi PerhatianOlla Ramlan. (instagram.com/ollaramlan)

Selain Bopak, Olla Ramlan juga lahir di Banjarmasin 15 Februari 1980. Ia mengawali kariernya sebagai artis melalui finalis ajang pemilihan Cover Girl Model 1997. Itu karena Lolitha Ramlan sang kakak secara diam-diam mengirimkan formulir atas nama Olla.

Setelah menjadi cover majalah, Olla banyak berkarier sebagai aktris dengan membintangi banyak sinetron di antaranya, Shakila (2000), Si Yoyo Season 3 (2005-2007), Isabella (2009), Drama Queen (2016-2017) dan Pintu Berkah (2023).

Darah Dayak teraliri di dalam Olla Ramlan. Melalui cerita putrinya yang Olla ungkap di mana kerap melihat sosok hantu. Olla membeberkan hal itu mungkin terjadi karena garis keturunan yang dimiliki keluarganya. Di sini jelas Olla menurunkan darah Dayak kepada anaknya.

4. Vania Larissa

5 Artis Indonesia Berdarah Dayak, Pesonanya Curi PerhatianVania Larissa. (instagram.com/vanialarissa)

Indonesian Got Talent pernah melahirkan talent luar biasa yakni, Vania Larissa berhasil menjuarai ajang tersebut pada 2010 karena kemampuan bernyanyi seriosanya.

Tahun 2012 ia merilis album perdananya, ‘KebaikanMu Penuh’. Sebelum ikut IGT, Vania sudah mengikuti ajang kompetisi bernyanyi lokal di daerah Kalbar. Hasilnya ia mampu meraih prestasi tingkat nasional sebagai juara 1 dalam FLSSN November 2008.

Sebelum mengikuti Miss Indonesia 2013, identitas Dayak Vania terungkap saat menyanyikan sebuah lagu Dayak berjudul 'Indona’ sambil mengenakan busana adat Dayak. Begitu pun saat mengikuti Miss Indonesia 2013 ia mewakili daerah asalnya Kalimantan Barat.

5. Fanny Soegi

5 Artis Indonesia Berdarah Dayak, Pesonanya Curi PerhatianFanny Soegi. (instagram.com/fannysoegi)

Idola generasi Z, Fanny Soegiharto mulai dikenal banyak orang lewat lagu ‘Asmalibrasi’. Ternyata adalah vokalis dari band, Soegi Bornean dibentuk sejak 2019.

Lahir pada 7 September 1999. Sejak kecil Fanny sudah menyukai musik folk yang cocok dengan lagu-lagu Soegi Bornean bergenre indie folk. Banyak netizen bilang Fanny ini mempresentasikan menawannya perempuan Dayak karena parasnya tipikal suku tersebut.

Apa benar?. Fanny sendiri mengatakan bahwa ia memang keturunan Jawa-Kalimantan (Dayak). Sesuai nama bandnya yang diambil dari namanya Soegi dan Bornean (Kalimantan), daerah asal Fanny dengan konsep nuansa Jawa dan Kalimantan. Sukses menyita penikmat musik tanah air di mana lagu-lagu mereka ini mencetak jutaan viewers di YouTube.  

Jumlah artis Indonesia berdarah Dayak masih terhitung sedikit di dunia entertainment Indonesia. Apa masih ada artis Dayak lainnya?. Jika ada silakan komen di bawah ya

Baca Juga: 6 Adegan Ikonik Film Suzzanna: Malam Jumat Kliwon Rilis di Netflix

FAISAL Faitoshi Ahmad Photo Community Writer FAISAL Faitoshi Ahmad

Pecinta: 1. kebudayaan Jepang, 2. sejarah (Nusantara, dunia, dll), 3. Trivia. Seorang self employed yang sedang berjuang untuk sukses.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya