TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

KPK Tidak Temukan Kejanggalan Harta, Reihana: Saya Clean and Clear

Kadinkes Lampung sempat sambangi KPK 2 kali

Kadinkes Provinsi Lampung Reihana saat menghadiri kegiatan di Novotel Lampung, Kamis (15/6/2023). (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Bandar Lampung, IDN Times - Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Provinsi Lampung, Reihana Wijayanto mengaku bersyukur, usai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan tidak menemukan kejanggalan dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).

Ucapan syukur tersebut dilontarkan Kadinkes Reihana saat memberikan sambutan dalam kegiatan melibatkan Dinkes Provinsi Lampung di Novetel Lampung, Kamis (15/6/2023).

"Kalau ketemu sendiri-sendiri agat takut ya pak. Ya, seperti saya alhamdulillah, kemarin viral (disorot soal LHKPN) ya pak, tapi alhamdulillah Allah maha baik," ujar Reihana.

Baca Juga: Kadinkes Reihana Kembali Diklarifikasi KPK, Gubernur: Jangan Suudzon

1. Reihana klaim dirinya clean and clear

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Provinsi Lampung Reihana (tengah) berjalan usai menjalani klarifikasi Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Senin (8/5/2023). (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)

Atas kasus viralnya berujung sempat dipanggil dan dimintai klarifikasi petugas lembaga antirasuah tersebut, Reihana mengklaim dirinya tidak terbukti tersangkut maupun tersandung dugaan permasalahan korupsi.

"Ya sudah ada pernyataan KPK, bahwa saya clean and clear (dari permasalahan LHKPN maupun dugaan korupsi)," ujarnya.

2. Ngaku lepas dari beban

Ilustrasi gedung Merah Putih KPK (www.instagram.com/@official.kpk)

Pascamemberikan sambutan dalam kegiatan tersebut, Reihana memilih enggan memberikan keterangan lebih lanjut kepada awak media ihwal proses dan permasalahannya di KPK tersebut.

"Iya beban sudah lepas semua," imbuhnya seraya memberikan gestur menolak dimintai keterangan lebih lanjut oleh awak media.

3. KPK sebut harta kekayaan Reihana mayoritas bersumber dari warisan suami

(Logo KPK di luar gedung Merah Putih) IDN Times/Santi Dewi

Terkait persoalan Kadinkes Reihana tersebut, KPK melalui Deputi Pencegahan dan Monitoring, Pahala Nainggolan mengaku tidak menemukan kejanggalan dalam laporan harta kekayaan Reihana. Ia menyebut, sang kadinkes mendapatkan banyak harta dari warisan suami merupakan dokter spesialis ternama.

Pahala juga mencontohkan, salah satu mobil Reihana didapatkannya dari rumah sakit. Mulanya, kendaraan itu untuk diberikan kepada sang suami. Ia juga disebut menyetorkan uang tunai Rp4 miliar yang bersumber dari suaminya.

Lebih dari itu, selain sebagai pejabat Kadinkes, Reihana juga sempat menempati posisi strategis, salah satunya yakni, Plt Direktur Utama RSUD Lampung dengan honor mencapai Rp 100 juta per bulan.

4. Reihana sempat 2 kali penuhi klarifikasi KPK

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Provinsi Lampung Reihana (kanan) berjalan usai menjalani klarifikasi Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Senin (8/5/2023). (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)

Berdasarkan catatan IDN Times, Kadinkes Provinsi Lampung Reihana sempat menyambangi Gedung Merah Putih milik lembaga antirasuah sebanyak dua kali. Itu guna memenuhi pemanggilan terhadap permintaan klarifikasi menyangkut LHKPN.

Pertama, Kadinkes Reihana bertolak ke memenuhi undangan KPK pada Senin, 8 Mei 2023. Kemudian kedua, pemanggilan atas permintaan klarifikasi kasus serupa juga terjadi pada Senin, 22 Mei 2023.

Baca Juga: Polda Lampung Berpeluang Tetapkan Tersangka Baru TPPO Pekerja Migran

Berita Terkini Lainnya