TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

KPU Bandar Lampung Batal Ganti Petugas KPPS Hasil Rapid Test Reaktif 

KPU tak ada anggaran swab test

Pemotongan pita pelepasan distribusi logistik pemilihan wali kota dan wakil wali kota Bandar Lampung 2020 dilakukan oleh Ketua Bawaslu Chandrawansah (IDn Times/Silviana)

Bandar Lampung, IDN Times - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandar Lampung distribusikan kotak suara untuk pemilihan wali kota dan wakil wali kota Bandar Lampung ke 10 kecamatan kota setempat, Minggu (6/11/2020). Distribusi dilakukan di Gudang KPU Jalan Raden Saleh Raya, Kedaton.

Ketua KPU Bandar Lampung, Dedy Triadi, menjelaskan, distribusi logistik ini akan transit terlebih dahulu di kecamatan dan akan didistribusikan ke TPS pada H-1 pemungutan suara. Isi dari logistik kotak suara yang dikirim pada hari ini rinciannya adalah, surat suara, tinta, segel, alat coblos, kantong plastic atau tisu, sampul kertas dan formulir. “Untuk APD sudah kita distribusikan di hari sebelumnya,”jelas Dedy.

1. Ada empat kecamatan yang masih dalam tahap renovasi

IDN Times/Silviana

Menurut Dedy, pendistribusian logistik di daerah Bandar Lampung tidak ada kendala secara geografis maupun demografis. Dia meyakinkan sudah melihat lokasi dan sudah menyiapkan agar logistik berada di tempat penyimpanan yang baik. 

“Karena ada empat kecamatan yang lagi renovasi makanya supaya dipersiapkan tempat penyimpanannya agar tidak ada masalah dan jangan sampai ada kebocoran,” ujarnya.

Dedy menambahkan, terkait metode baru Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap), KPU sudah mencatat tiga hal yang harus diperhatikan benar-benar pada saat pemungutan suara mendatang. Di antaranya, jaringan, kemampuan sumber daya manusia (SDM)  dan penggunaan aplikasi yang masih dalam pengembangan.

“SDM sudah kita persiapkan untuk penggunaan Sirekap ini. Terus ini kan aplikasinya masih dalam pengembangan menu-menunya jadi itu yang menjadi catatan kita,” jelasnya.

Baca Juga: KPU Bandar Lampung Kesulitan Mencari Pengganti KPPS Reaktif

Ketua Badan Pengawas dan Pemilu (Bawaslu) Bandar Lampung, Candrawansah mengimbau masyarakat Bandar Lampung untuk menggunakan haknya dalam pemilihan ini.

Menurutnya suara masyarakat merupakan suara pemimpin kepemimpinan lima tahun mendatang menjadi suara bersama. “Salah satu bagian terpenting dalam hal ini adalah hak masyarkat dapat terlaksana pada 9 Desember 2020,” tuturnya.

2. Suara masyarakat menjadi penentu lima tahun mendatang

IDN Times/Silviana

3. KPPS reaktif tidak jadi diganti

Mobil distribusi logistik yang akan transit di setiap kecamatan Kota Bandar Lampung (IDN Times/Silviana)

Terkait rapid test kedua bagi Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang reaktif, Dedy mengaku belum mendapat laporan dari dinas kesehatan.  Menurutnya untuk KPPS yang reaktif tersebut tidak ada akan diganti mengingat hari pemilihan sudah semakin dekat.

Untuk itu, KPU meminta Satuan Gugus Tugas (satgas) covid-19 di kecamatan serta pihak puskesmas melakukan pemantauan untuk simulasi mandiri.

“Untuk kebijakan yang reaktif itu karena tidak ada waktu untuk mencari pengganti maka kita minta satgas COVID-19 untuk melakukan pemantauan. Sedangkan hasil dari tes kedua sepengetahuan saya tidak terlalu banyak ya. Kalau mau swab juga KPU gak ada anggaran. Kita cuma punya angaran buat rapid test,” ujarnya.

Selain itu Dedy menyatakan, jika sudah diketahui hasilnya reaktif maka langkah selanjutnya yang harus sigap dan pro aktif adalah pihak satgas COVID-19 dan pemerintah daerah. Itu karena, tugas KPU adalah mencegah agar tidak terjadi klaster baru.

Baca Juga: Begini Solusi Cawakot Bandar Lampung Tangani COVID-19

Berita Terkini Lainnya