5 Cara Mudah Self Love untuk Seorang Penulis, Banyak Manfaat!

Meluangkan waktu itu perlu

Sebagai seorang penulis sudah saatnya untuk sesekali mencintai dirinya sendiri. Bukan hanya tentang prestasi dan apresiasi, tapi juga sebagai bentuk kepedulian sudah berjuang dengan maksimal. Tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan mental, tapi hal ini juga membuatmu semakin mengenali diri sendiri.

Meskipun beberapa penulis merasakan bingung untuk di awal-awal karena tidak tahu apa perlu dilakukan. Maka tidak ada salahnya mencoba kelima cara berikut. Apalagi kalau kamu seorang penulis biasanya menuliskan hal untuk orang lain, sudah saatnya kamu menulis sebagai bentuk self-love atau mencintai diri sendiri. Keep scrolling!

1. Menulis diary secara rutin

5 Cara Mudah Self Love untuk Seorang Penulis, Banyak Manfaat!ilustrasi menulis (unsplash.com/Fa Barboza)

Percaya ataupun tidak, menulis diary bisa membuat seseorang jauh lebih tenang, termasuk bagi seorang penulis. Karena ketika penulis juga menulis diary, secara otomatis akan banyak hal-hal yang disampaikan secara jujur dan terang-terangan.

Menulis diary juga bisa menyalurkan emosi-emosi negatif dapat membuat seorang penulis itu lebih tenang. Tidak jarang ketika mulai jenuh dengan kegiatan menulis sebagai rutinitas dan tuntutan pekerjaan, pasti akan merasakan tekanan melelahkan. Maka menulis diary bisa menjadi solusinya.

2. Tuliskan surat rahasia untuk diri sendiri

5 Cara Mudah Self Love untuk Seorang Penulis, Banyak Manfaat!ilustrasi sedang menulis surat (pexels.com/Mikhail Nilov)

Kalau kamu masih belum yakin dengan tulisan diarymu, bisa saja membuat surat untuk diri sendiri. Kamu bisa menulis surat untuk dirimu di masa depan nantinya dapat kamu baca lagi sebagai pengingat. Tidak terlalu sulit asalkan kamu mau mencobanya.

Menulis surat untuk diri sendiri juga bisa ditujukan sebagai harapan supaya kamu lebih termotivasi lagi dalam berjuang. Tidak perlu mengkhawatirkan formatnya, kamu bisa lebih fleksibel dalam menuliskan surat itu untuk dirimu sendiri. Paling penting kamu merasa nyaman dan bisa dibaca lagi di kemudian hari.

Baca Juga: 5 Alasan Seorang Alpha Woman Susah Dikendalikan

3. Merangkai puisi atau prosa yang indah

5 Cara Mudah Self Love untuk Seorang Penulis, Banyak Manfaat!ilustrasi menulis dan mengetik bersamaan (unsplash.com/Jodie Cook)

Puisi atau prosa lebih dikenal dengan bahasanya yang tenang dan penuh kasih sayang. Meskipun penulisannya tidak semua orang memahami dengan mudah, tapi dengan tulisan semacam ini, penulis akan mampu menyalurkan perasaannya dengan lebih tenang dan nyaman. Kamu juga bisa mencoba hal ini, lho!

Tentu saja menulis puisi atau prosa untuk diri sendiri juga lebih mudah dipahami saat suasananya sangat mendukung. Apalagi tulisan dengan jenis ini tidak sembarang orang paham dengan maknanya. Sehingga kamu bisa menulis dengan lebih terjaga privasinya.

4. Buatlah sebuah buku dan isi beragam rencana ingin dicapai

5 Cara Mudah Self Love untuk Seorang Penulis, Banyak Manfaat!ilustrasi sedang bekerja (pexels.com/Ono Kosuki)

Selain ketiga poin sebelumnya, kamu juga bisa menuliskan tujuan dan rencana dalam beberapa poin-poin penting. Kamu boleh menempelnya di sekitar meja belajarmu atau dalam catatan ponselmu, bahkan ke dalam sebuah buku khusus. Tentu saja banyak manfaat yang akan kamu dapatkan dengan cara ini.

Misalnya saja ketika kamu nantinya ingin menyerah dan berhenti dari suatu perjuangan karena sudah sangat lelah. Ketika kekhawatiran berkepanjangan itu terjadi, kamu bisa dengan mudah kembali membuka tulisan berisi rencana itu supaya kembali bersemangat lagi. Harapannya dapat menjadikanmu termotivasi untuk memperjuangkan rencana-rencana yang sudah kamu tuliskan sebelumnya.

5. Menuliskan kebahagiaan dan pencapaian berhasil didapatkan

5 Cara Mudah Self Love untuk Seorang Penulis, Banyak Manfaat!ilustrasi bahagia (unsplash.com/Brooke Cagle)

Sebagai seorang penulis, sudah pasti akan banyak mendapatkan pengalaman-pengalaman baru. Misalnya seperti ketika buku karyanya berhasil terbit dan mendapatkan banyak pembeli. Atau bahkan sebuah pengalaman yang tak terlupakan lainnya.

Tidak menutup kemungkinan, kamu juga dipercaya menjadi pemateri untuk acara tertentu di bidang kepenulisan. Berdasarkan hal itu, bisa saja kamu menuliskan kebahagiaan ataupun pengalaman untuk pengingat bahwa kamu sudah berjuang sejauh itu. Nantinya dapat menjadi cerita di kemudian hari, sekalipun kamu sudah lupa.

Nah, iulah kelima hal bisa kamu lakukan untuk menyayangi diri sendiri atau self-love sebagai seorang penulis. Meskipun banyak tulisan kamu selesaikan untuk dibaca oleh orang lain, jangan sampai lupa untuk mengapresiasi diri sendiri sebagai bentuk rasa sayangmu terhadap diri sendiri. Jadi, sudah sejauh mana kamu melakukan kelima hal tersebut?

Baca Juga: 3 Macam Reaksi Seseorang Hadapi Kesulitan, Kamu yang Mana?

Moch Abdul Aziz Photo Community Writer Moch Abdul Aziz

Moch Abdul Aziz, kelahiran 18 September di Bojonegoro, Jawa Timur. Founder Komunitas Ufuk Literasi, dan Owner Galeri Event yang juga aktif sebagai mahasiswa Matematika Semester Empat di Universitas Negeri Semarang. Pemilik akun instagram @catatanbungsu ini telah menulis lebih dari 20 antologi dan 4 karya solo yang sedang dalam proses penerbitan. Karya lainnya bisa dicek di wattpad, Channel Youtube, dan TikTok dengan username yang sama yaitu : @catatanbungsu

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya