TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Apes! Terjatuh di Jalan Rusak Pencuri Motor di Lamteng Ditangkap

Modus pura-pura beli bakso di warung korban

Penampakan pelaku curanmor dan barang bukti sepeda motor. (Dok. Polres Lampung Tengah).

Lampung Tengah, IDN Times - Bak kata pepatah, sudah jatuh tertimpa tangga. Begitu nasib apes dialami pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) di Kampung Adi Jaya, Kecamatan Terbanggi Besar, Kabupaten Lampung Tengah.

Pelaku inisial DS (23) warga Kampung Gunung Batin Baru, Terusan Nunyai, Lampung Tengah kecelakaan tunggal usai terjatuh di jalan rusak di jalan Kampung Poncowati saat berusaha membawa kabur 1 unit sepeda motor curian bersama rekannya. Rabu (10/5/2023) sekira pukul 19.30 WIB.

"Betul, pelaku nyaris diamuk massa yang langsung diamankan jajaran Polsek Terbanggi Besar dan dibawa ke rumah sakit terdekat," ujar Kapolsek Terbanggi Besar, Kompol Tatang Maulana, Jumat (12/5/2023).

Baca Juga: Warga Ungkap Jalan Rumbia Lampung Tengah Rusak Sudah Puluhan Tahun

1. Pelaku dan rekannya pura-pura beli bakso di warung korban

Ilustrasi Penjual Bakso (IDN Times/Sunariyah)

Dijelaskan kapolsek, peristiwa itu bermula saat dua pelaku mengendarai 1 unit sepeda motor berpura-pura memesan bakso dan minuman di warung milik korban Ari (41) berada di Adi Jaya, Terbanggi Besar, Lampung Tengah.

Kemudian saat istri korban pergi kebelakang membuatkan pesanan kedua pelaku, salah seorang di antaranya langsung beraksi membuka laci warung. Lalu mengambil kunci sepeda motor Honda Beat biru putih nopol BE 5114 IQ milik korban.

"Disaat bersamaan, waktu rekan pelaku hendak membawa kabur motor, istri korban memergoki pelaku. Spontan korban berteriak maling, maling yang dengan cepat mengundang warga sekitar berkumpul,” ungkap Tatang.

2. Jatuh saat dikejar warga usai diteriaki maling

Ilustrasi (IDN Times/Sukma Sakti)

Mendengar terikan korban, kapolsek melanjutkan, kedua pelaku langsung tancap gas dan rekan pelaku berhasil membawa kabur sepeda motornya ke arah Poncowati. Dikarenakan panik saat dikejar warga, pelaku DS kemudian terjatuh di jalan rusak tepatnya di jalan Kampung Poncowati.

"Pelaku curanmor yang terjatuh ini berhasil diamankan warga, sementara rekan pelaku melarikan diri dengan membawa sepeda motor milik korban,” imbuhnya Tatang.

Beruntung, petugas sedang melaksanakan patroli rutin di sekitar lokasi melihat kejadian tersebut. Kemudian langsung mengamankan pelaku dari amukan massa. “Pelaku DS kami amankan dan dibawa ke RS terdekat,” lanjut dia.

Baca Juga: 9 Potret Jalan Rusak di Rumbia Lampung Tengah, Bak Naik Kuda!

Berita Terkini Lainnya