TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kebiasaan Sepele Ini Memicu Timbulnya Jerawat, Basmi dan Hindari!

Jangan biarkan jerawat ganggu penampilanmu!

pixabay.com/jmexclusives

Wajah merupakan bentuk investasi bagi sebagian orang, tak heran jika sangat diperhatikan. Banyak produk skincare yang menawarkan berbagai manfaat untuk mendapatkan kulit wajah yang diinginkan.

Salah satu masalah kulit wajah dihindari adalah jerawat. Dari berbagai produk yang mampu mengatasi permasalahan, jerawat dapat dicegah dengan menghindari kebiasaan-kebiasaan tertentu.

Berikut 5 kebiasaan sepele memicu timbulnya jerawat pada wajah .

1. Menyentuh wajah dengan tangan

pixabay.com/RobinHiggins

Coba hitung berapa kali tangan menyentuh wajah dalam sehari, tanpa sadar hal tersebut terjadi berkali-kali. Tangan yang kotor dan menyentuh wajah tentunya berdampak pada kotoran yang menempel di wajah. Sebaiknya kurangi dan hindari kebiasaan menyentuh wajah tersebut dan juga rutin untuk mencuci tangan.

Baca Juga: Kebutuhan Kalsium Ternyata Mudah Diperoleh dari 10 Bahan Makanan Ini

2. Penggunaan handphone

pixabay.com/StockSnap

Saat ini handphone merupakan benda wajib harus dimiliki oleh setiap orang. Siapa sangka, ternyata benda tersebut mengandung bakteri terbanyak dibandingkan dengan benda lain di keseharian kita.

Jika terlalu sering menempelkan pada wajah, misalnya menelpon, maka tentunya akan berdampak pada berkumpulnya bakteri di wajah dan memicu timbulnya jerawat. Maka dari itu, membersihkan handphone secara rutin sangat perlu dilakukan dan disarankan menggunakan earphone ketika menelepon.

3. Kuas makeup

pixabay.com/nanshy

Bagi perempuan, kuas makeup adalah benda yang tak asing didengar, terkhusus bagi yang terbiasa mengenakan makeup berkegiatan sehari-hari. Kuas make-up pun bermacam-macam, sesuai dengan fungsinya.

Kuas yang jarang dibersihkan akan menjadi tempat bersarang bakteri, kotoran, dan minyak yang dapat menimbulkan jerawat. Maka dari itu perlu dibersihkan secara rutin.

4. Sarung bantal

pixabay.com/Free-Photos

Setiap hari peralatan tidur seperi sarung bantal dan seprai berinteraksi dengan wajah ketika sedang tertidur. Sarung bantal atau pun seprai tersebut jika tidak diganti secara rutin maka akan membantu untuk menumpukkan kotoran di wajah, dan akan menimbulkan jerawat. Sebaiknya, sarung bantal dan juga seprai diganti seminggu sekali.

Baca Juga: Waspada Gejala Penyakit Mata Merah, Jangan Dibiarkan Terlalu Lama 

Verified Writer

Alina Lin

Dreamer, Learner, Future Writer (follow me: @alina_alinalin )

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya