Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Gelombang Tinggi Perairan Lampung

Ketinggian gelombang hingga 6 meter

Bandar Lampung, IDN Times - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Maritim Klas IV Panjang Lampung Maritim mengeluarkan peringatan waspada potensi gelombang tinggi di beberapa perairan Lampung.

Kepala BMKG Stasiun Martim Panjang Lampung, Raden Eko Sarjono mengatakan, peringatan waspada tersebut berlaku sejak Rabu hingga Kamis, 3-4 Agustus 2022, dengan ketinggian maksimal gelombang mencapai 6 meter.

"Peringatan dini gelombang tinggi dan prakiraan cuaca kelautan Wilayah Lampung, Sumatra Selatan, dan Bangka Belitung, ini berlaku mulai Rabu, 3 Agustus 2022 dan Kamis, 4 Agustus 2022 sekitar pukul 19.00 WIB," ujarnya, melalui keterangan resmi, Rabu (3/8/2022).

Baca Juga: Bawa Kabur dan Perkosa Anak Bawah Umur, Pemuda Pesawaran Ditangkap

1. Sebaran potensi gelombang tinggi

Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Gelombang Tinggi Perairan LampungIlustrasi gelombang laut. (Pixabay.com/Couleur)

Raden Eko menjelaskan, tinggi gelombang air laut sedang diangka 1,25-2,5 meter berpotensi terjadi di Timur Lampung bagian Selatan dan bagian Utara. Sementara ketinggian gelombang sangat tinggi di 2.5-4.0 meter bisa berlangsung di Teluk Lampung bagian Utara.

Lalu untuk potensi gelombang sangat tinggi 4-5 meter diperkirakan dapat terjadi di Perairan Barat Lampung, Selat Sunda bagian Barat, dan Samudera Hindia Barat Lampung.

"Tinggi gelombang ekstrem yaitu 6.0 sampai 9.0 meter, terpantau masih nil atau tidak terdeteksi berlangsung," terang Raden Eko.

2. Imbau masyarakat waspada

Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Gelombang Tinggi Perairan LampungIlustrasi nelayan melaut. (Dok. KNTI)

Seiring dikeluarkannya peringatan dini gelombang tinggi tersebut, BMKG setempat mengimbau kepada masyarakat untuk lebih waspada. Masyarakat juga diminta memastikan keamanan dan keselamatan sebelum melakukan aktivitas penyebrangan atau saat berwisata di perairan laut.

Mengingat, potensi gelombang tinggi maksimum diprakirakan dapat mencapai dua kali lebih tinggi dari gelombang biasa.

"Masyarakat terutama nelayan, dimintai selalu memeriksa lebih dulu kondisi cuaca melalui website atau sosial media resmi BMKG. Ini agar setiap kegiatan yang dilakukan lebih aman," kata Raden Eko.

3. Prakiraan cuaca di Lampung

Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Gelombang Tinggi Perairan LampungIlustrasi prediksi cuaca BMKG (IDN Times/bmkg.go.id)

Berdasarkan pantauan IDN Times di website resmi BMKG, kondisi cuaca di Provinsi Lampung diketahui waspada potensi hujan lebat disertai kilat atau petir dan angin kencang. Prakiraan itu berlangsung di wilayah Kabupaten Tulang Bawang, Mesuji, Way Kanan, Tulang Bawang Barat, Lampung Tengah, Lampung Selatan pada pagi hari.

Sementara di wilayah Kota Bandar Lampung, Kabupaten Mesuji, Tulang Bawang Barat, Way Kanan, Lampung Utara, Lampung Selatan, Pesawaran, Tanggamus, Pesisir Barat, Lampung Barat, Pringsewu, dan Lampung Tengah pada siang, sore serta malam hari.

Baca Juga: Awas! Peringatan Dini Gelombang Tinggi 2-5 Meter di Perairan Lampung

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya