TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Eks Wali Kota Herman HN, Dulu PDIP Sekarang Ketua NasDem Lampung

Faktor ketokohan jadi alasan utama di balik pemilihan

Mantan Wali Kota Bandar Lampung, Herman HN secara resmi ditetapkan sebagai Ketua DPW NasDem Lampung. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna)

Bandar Lampung, IDN Times - Mantan Wali Kota Bandar Lampung, Herman HN ditetapkan sebagai Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (NasDem) Provinsi Lampung periode 2021-2024.

Penetapan Herman HN sebagai ketua DPW NasDem Lampung, tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem dengan Nomor : 176/KPTS/DPP NasDem/IX/2021, tentang Pengesahan Ketua DPW NasDem periode 2021-2024.

Pelantikan dan penyerahan SK tersebut turut dihadiri langsung Ketua DPP Partai NasDem Bidang Hukum dan HAM, sekaligus Pelaksanaan Tugas (Plt) DPW Partai NasDem Lampung, Taufik Basari di Gedung DPW Partai NasDem Provinsi Lampung, Jumat (8/10/2021).

Baca Juga: Skala Brak Lampung Barat Cikal Bakal Leluhur Lampung, Sudah Tahu? 

1.Herman HN diyakini mampu membawa partai kian tumbuh besar

Mantan Wali Kota Bandar Lampung, Herman HN secara resmi ditetapkan sebagai Ketua DPW NasDem Lampung. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna)

Taufik mengatakan, kegiatan pengukuhan kepemimpinan baru ini menjadi kabar baik bagi tiap Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai NasDem di Provinsi Lampung, khususnya DPP Partai NasDem.

Pasalnya, Herman HN diyakini mampu membawa Partai NasDem kian tumbuh besar di Provinsi Lampung, seiring dengan segudang pengalaman dan rekam jejaknya di dunai politik.

"Hari ini, saya umumkan Pak Herman HN telah ditugaskan oleh Partai Nasdem untuk memimpin DPW Partai Nasdem. Kita serahkan SK, mari kita percayakan penuh dengan Pak Herman HN untuk sepenuhnya menjalankan roda kepemimpinan partai," kata Tobas, sapaan akrabnya.

2. Faktor ketokohan menjadi alasan utama

Ilustrasi Pemimpin . (IDN Times/Aditya Pratama)

Terkait alasan di balik pemilihan Herman HN, Tobas membeberkan, faktor ketokohan menjadi penyebab utama DPP Partai NasDem mempercayakan tongkat kepemimpinan DPW Provinsi Lampung kepada mantan Wali Kota Bandar Lampung dua periode tersebut.

Selain itu, visi-misi Herman HN bersama partai berlatar warna biru tersebut juga dinilai sangat cocok dan sejalan.

"Kakak Herman, sudah dekat dengan Partai NasDem sejak lama, tepatnya dari periode Pilwakot di 2015. Beliau sosok yang sangat tepat untuk Partai NasDem, yang juga membumikan partai ke tangah-tengah masyarakat," imbuh Tobas.

Baca Juga: Bandar Lampung Satu-satunya PPKM Level 3 Lampung, Ini Detail Aturan 

Berita Terkini Lainnya