Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

2.095 Mahasiswa Diwisuda, Itera Terapkan Dokumen Kelulusan Digital

IMG-20251114-WA0008.jpg
Itera menggelar sidang wisuda ke-23. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).
Intinya sih...
  • Itera menerapkan dokumen kelulusan digital untuk memudahkan akses alumni
  • Digitalisasi dokumen kelulusan diberlakukan bertahap demi mendukung transformasi digital perguruan tinggi
  • Aryantha mengucapkan selamat kepada 2.095 wisudawan dan meminta mereka menjaga nama baik Itera serta bergabung dalam Ikatan Alumni (IKA) Itera
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Lampung Selatan, IDN Times - Sebanyak 2.095 mahasiswa progam sarjana dan pascaserjana Institusi Teknologi Sumatera (Itera) di Kabupaten Lampung Selatan, Lampung menjalani prosesi wisuda ke-23 berlangsung selama dua hari, Jumat dan Sabtu (14-15/10/2025). Rektor Itera, I Nyoman Pugeg Aryantha mengatakan, penyelengaraan kegiatan wisuda kali ini sedikit berbeda, sebab, kegiatan dilaksanakan selama dua hari berturut-turut guna mengakomodasi jumlah wisudawan lebih banyak dari sebelum-sebelumnya.

"Jumlah lulusan tahun ini sudah di atas dua ribu. Hari ini difokuskan pada Fakultas Teknologi Industri, dan besok dari Fakultas Sains serta Fakultas Teknologi Infrastruktur dan Kewilayahan," kata Aryantha pada Jumat (14/11/2025).

1. Itera mulai melakukan transisi layanan dokumen kelulusan ke format digital

Rektor Itera, Prof I Nyoman Pugeg Aryantha.
Rektor Itera, Prof I Nyoman Pugeg Aryantha. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Bertepatan dengan momentum wisuda periode ke-23 tersebut, Aryantha melanjutkan, Itera mulai melakukan transisi layanan dokumen kelulusan ke format digital, mulai tahun ini. Dokumen akademik seperti ijazah, transkrip akademik, dan surat keterangan pendamping ijazah (SKPI) kini disiapkan dalam format digital yang aman, tervalidasi, dan mudah diakses oleh para lulusan.

Menurutnya, inovasi ini sebagai bagian dari komitmen Itera untuk terus bertransformasi menuju institusi pendidikan tinggi yang modern, akuntabel responsif terhadap perkembangan teknologi.

"Sistem digital ini juga bagian dari kebijakan pemerintah dan sudah lama disiapkan oleh Itera. Ini momentum tepat kita wujudkan, sekaligus menyertai semangat Itera tampil terdepan dalam kemajuan teknologi berbasis digital," kata dia.

Lebih lanjut digitalisasi ini juga memastikan, para alumni Itera dapat dengan cepat dan mudah menggunakan dokumen kelulusan untuk keperluan melamar pekerjaan, studi lanjut, maupun kebutuhan profesional lainnya.

"Setiap dokumen dilengkapi dengan tanda tangan elektronik yang tersertifikasi, kode verifikasi, serta sistem keamanan berbasis digital seal agar keabsahan data tetap terjamin dan tidak dapat dipalsukan," lanjutnya.

2. Digitalisasi dokumen kelulusan diberlakukan bertahap

Itera menggelar sidang wisuda ke-23.
Itera menggelar sidang wisuda ke-23. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Selain memudahkan alumni, Aryantha menambahkan, digitalisasi dokumen kelulusan juga merupakan langkah strategis Itera dalam mendukung transformasi digital perguruan tinggi, meminimalkan penggunaan kertas, serta berkontribusi pada praktik keberlanjutan lingkungan sejalan dengan semangat kampus hijau.

Oleh karenanya, transisi ini akan dilakukan secara bertahap. Pada periode wisuda tahun ini, lulusan akan menerima dokumen digital melalui portal resmi Itera. Sementara dokumen fisik tetap diberikan sebagai bentuk masa transisi hingga seluruh pemanfaatan digital berjalan optimal.

"Ke depan, kami berharap seluruh layanan akademik dapat sepenuhnya bermigrasi ke ekosistem digital yang lebih efisien, aman, dan mudah diakses," katanya.

3. Apresiasi para wisudawan

IMG-20251114-WA0006.jpg
Itera menggelar sidang wisuda ke-23. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Terlepas dari inovasi tersebut, Aryantha turut mengucapkan selamat kepada sebanyak 2.095 wisudawan telah dinyatakan lulus pada hari ini. Ribuan wisudawan itu meliputi 435 lulusan (Fakultas Sains), 716 lulusan (Fakultas Teknologi Infrastruktur dan Kewilayahan), dan 944 lulusan (Fakultas Teknologi Industri).

Termasuk memberikan apresiasi kepada tiga mahasiswa mendapatkan predikat sebagai wisudawan terbaik. Mereka ialah Terbaik 1 Josevein Hutagalung (S1 Teknik Elektro), Terbaik 2 Khoirul Amar Sidik (S1 Sains Data), dan Terbaik 3 Surya Christien Manurung (S1 Teknologi Pangan).

"Saya mengucapkan selamat kepada para wisudawan. Selamat memasuki babak baru sebagai sarjana dan magister yang siap berkarya bagi masyarakat. Semoga saudara sekalian meraih kesuksesan dan memberikan kontribusi terbaik bagi Indonesia serta almamater tercinta," ucap dia.

4. Minta wisudawan turus jaga nama baik Itera

Itera menggelar sidang wisuda ke-23.
Itera menggelar sidang wisuda ke-23. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Aryantha turut mengingatkan, para wisudawan senantiasa menjaga nama baik Itera dimanapun berada. Termasuk menjuhi perbuatan bisa mencederai integritas, dan memberikan kontribusi terbaik bagi bangsa dan negara.

Selain itu, ia juga mengajak para lulusan untuk bergabung dan aktif dalam Ikatan Alumni (IKA) Itera sebagai wadah memperkuat silaturahmi, persatuan, serta saling mendukung dalam pengembangan karier.

"Kami menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh dosen dan tenaga kependidikan Itera atas dedikasi dalam mendidik mahasiswa dan memberikan pelayanan terbaik, hingga para wisudawan hari ini dapat menyelesaikan studi dan merayakan kelulusan dengan penuh kebahagiaan," imbuhnya.

Share
Topics
Editorial Team
Ita Lismawati F Malau
EditorIta Lismawati F Malau
Follow Us

Latest News Lampung

See More

Selundupkan 336 Burung Liar, Pria Asal Sumbar Divonis 5 Tahun Penjara

14 Nov 2025, 17:43 WIBNews