TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Klub Italia Paling Sering Dihadapi Ajax di Kompetisi Eropa

Bisa tebak tim Italia mana paling banyak dihadapi Ajax?

para pemain Ajax pasca laga UCL (uefa.com)

Ajax tergabung di grup A fase grup Liga Champions musim 2022/2023. Grup ini terbilang sulit karena diisi klub-klub top seperti Liverpool, Rangers FC, dan Napoli. 

Khusus melawan Napoli, ini bakal menjadi pertemuan perdana kedua tim di UCL. Kendati demikian, Ajax sudah tak asing melawan klub-klub asal Italia. Nah, berikut ini adalah lima tim Italia paling sering dihadapi Ajax di kompetisi Eropa.

1. AC Milan (14)

Ajax vs AC Milan (uefa.com)

AC Milan dan Ajax adalah salah satu raksasa Eropa di era 60 hingga 90-an. Kedua tim cukup sering berhadapan di ajang Liga Champions. Bahkan dua di antaranya terjadi di babak final UCL. Pada dua kesempatan itu Ajax dan AC Milan saling mengalahkan satu sama lain.

Total keduanya saling berhadapan sebanyak 14 kali dengan rincian masing-masing meraih 5 kemenangan dan 4 hasil imbang. Keduanya terakhir kali saling bersua di UCL musim 2013/2014 fase grup, di mana AC Milan lolos ke babak 16 besar, sedangkan Ajax terlempar ke Liga Europa.

Baca Juga: 5 Pemain Manchester United Pakai Nomor 1 Sebelum David De Gea

2. Juventus (14)

Matthijs de Ligt (uefa.com)

Seperti juga AC Milan, Juventus adalah lawan paling sering dihadapi Ajax di kompetisi Eropa. Kedua tim telah berhadapan sebanyak 14 kali dengan rincian 3 kemenangan, 3 imbang, dan 8 kekalahan. 

Menariknya, kedua tim juga pernah berhadapan di babak final sebanyak dua kali dan saling mengalahkan. Ajax keluar sebagai juara pada final UCL musim 1972/1973, sedangkan Juventus menang pada musim 1995/1996 lewat adu penalti.

3. Inter Milan (5)

Ajax juara UCL musim 1971/1972 usai kalahkan Inter Milan (uefa.com)

Sepanjang sejarahnya Ajax telah menjuarai empat trofi UCL. Menariknya, tiga di antaranya dengan mengalahkan tim-tim asal Italia. Salah satunya Inter Milan pada musim 1971/1972. Menariknya lagi, itu menjadi satu-satunnya kemenangan Ajax atas Inter Milan dari lima pertemuan keduanya.

Inter Milan menorehkan tiga kemenangan dan sekali imbang. Kedua tim terakhir kali saling berhadapan di babak 16 besar UCL 2004/2005. Saat itu Inter Milan keluar sebagai pemenang dengan skor aggregate 3-2.

4. AS Roma (4)

Ajax vs AS Roma (uefa.com)

Ajax telah berhadapan dengan AS Roma sebanyak empat kali di kompetisi Eropa. Itu terjadi di ajang UCL dan Liga Europa. Kedua tim sama-sama meraih satu kemenangan dan sisanya berakhir imbang.

Terakhir kali pertemuan itu terjadi di babak perempat final Liga Europa musim 2020/2021. AS Roma keluar sebagai pemenangn dengan skor aggregate 3-2. Namun, langkah mereka terhenti di semifinal usai dikalahkan Manchester United.

Baca Juga: 11 Pemain Menjuarai Piala Dunia Saat Menjadi Pemain Real Madrid

Verified Writer

Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya