5 Atlet Badminton Ternyata Kakak Adik Kandung, Kompak Banget!

Ada dari Indonesia juga, lho!

Sangat wajar jika kakak dan adik memiliki pekerjaan yang sama. Karena mereka tumbuh dari kecil bersama-sama, maka wajar jika mereka memiliki hobi dan cita-cita yang sama pula.

Seperti halnya di dunia bulu tangkis, ketika sang kakak menjadi seorang atlet, adik dari mereka juga pada akhirnya mengikuti jejak sang kakak dan menjadi seorang atlet bulu tangkis juga. Berikut sederet pebulu tangkis berpredikat saudara kandung, super kompak.

1. Popov bersaudara

5 Atlet Badminton Ternyata Kakak Adik Kandung, Kompak Banget!Popov bersaudara (instagram.com/toma_junior_popov)

Toma Junior Popov dan Christo Popov adalah atlet bulu tangkis kakak beradik berasal dari Prancis. Mereka bermain rangkap sebagai ganda putra dan juga tunggal putra.

Sang kakak, Toma Junior Popov lahir pada 29 September 1998. Berselisih empat tahun, sang adik Christo Popov, lahir pada 8 Maret 2002.

2. Stoeva bersaudara

5 Atlet Badminton Ternyata Kakak Adik Kandung, Kompak Banget!Stoeva bersaudara (instagram.com/gabistoeva)

Pasangan ganda putri asal Bulgaria ini juga merupakan kakak dan adik kandung. Mereka adalah Gabriela Stoeva dan Stefani Stoeva.

Usia kakak beradik ini hanya terpaut satu tahun. Gabriela Stoeva lahir pada 15 Juli 1994 dan Stefani Stoeva lahir pada 23 September 1995.

Baca Juga: 11 Pemain Menjuarai Piala Dunia Saat Menjadi Pemain Real Madrid

3. Aimsaard bersaudara

5 Atlet Badminton Ternyata Kakak Adik Kandung, Kompak Banget!Aimsaard bersaudara (instagram.com/auna.nuntakarn)

Satu lagi pasangan ganda putri merupakan kakak beradik adalah Benyapa Aimsaard dan Nuntakarn Aimsaard. Mereka adalah atlet ganda putri yang berasal dari Thailand.

Sang kakak, Nuntakarn Aimsaard lahir pada 23 Mei 1999. Berbeda usia tiga tahun, sang adik Benyapa Aimsaard, lahir pada 29 Agustus 2002.

4. Loh bersaudara

5 Atlet Badminton Ternyata Kakak Adik Kandung, Kompak Banget!Loh bersaudara (instagram.com/lohkeanyew)

Kali ini ada pebulu tangkis kakak beradik dari Singapura bermain di sektor berbeda. Mereka adalah Loh Kean Hean bermain di sektor ganda putra dan Loh Kean Yew yang bermain di sektor tunggal putra.

Loh Kean Hean lahir pada 12 Maret 1995, ia bermain ganda putra bersama Terry Hee. Sementara sang adik, Loh Kean Yew, lahir pada 26 Juni 1997, ia merupakan atlet tunggal putra.

5. Wardoyo bersaudara

5 Atlet Badminton Ternyata Kakak Adik Kandung, Kompak Banget!Wardoyo bersaudara (instagram.com/badminton.ina)

Ada juga atlet bulu tangkis kakak beradik Indonesia, yaitu Chico Aura Dwi Wardoyo dan Ester Nurumi Tri Wardoyo. Mereka adalah pebulu tangkis berasal dari daerah Papua.

Sang kakak, Chico Wardoyo lahir pada 15 Juni 1998, ia merupakan atlet tunggal putra. Sementara sang adik, Ester Wardoyo, lahir pada 26 Agustus 2005, ia adalah atlet tunggal putri junior andalan Indonesia saat ini.

Ungkapan menyebutkan buah jatuh tidak jauh dari pohonnya sepertinya cocok kita sematkan pada kakak beradik di atas. Pastinya orang tua mereka sangat bangga memiliki anak-anak berprestasi seperti mereka.

Baca Juga: 10 Pesepak Bola Usia di Bawah 20 Tahun Paling Berharga Saat Ini 

Lulu SARIFAH Photo Community Writer Lulu SARIFAH

Just survive somehow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya