Rekomendasi 5 Kedai Gelato Enak di Lampung, Bikin Ngiler!

Bisa pilih lebih dari satu rasa

Bandar Lampung, IDN Times - Beberapa orang mungkin masih belum terlalu paham perbedaan antara es krim dan gelato. Selain negara asal kedua makanan ini berbeda, es krim dan gelato ternyata menggunakan bahan-bahan berbeda.

Gelato dikenal lebih lembut dan milky karena menggunakan susu lebih banyak dibanding es krim. Lemak pada gelato pun lebih sedikit dan teksturnya lebih padat dibanding es krim.

Tapi untuk mencoba gelato kamu gak perlu jauh-jauh nih karena di Lampung juga ada. Berikut IDN Times bagikan 5 kedai gelato di Lampung!

1. Joie Gelato

Rekomendasi 5 Kedai Gelato Enak di Lampung, Bikin Ngiler!Joie Gelato. (Instagram/lia_chen_ok)

Joie Gelato merupakan cafe dan restoran di Jalan Wolter Monginsidi Nomor 33, Gotong Royong, Kecamatan Tanjungkarang Pusat, Bandar Lampung. Cafenya cukup mudah dicari karena terletak di pinggir jalan besar.

Cafenya pun cukup luas karena memiliki dua lantai dan sangat aestetik untuk foto-foto dan mengisi feed media sosialmu. Ada banyak varian rasanya gelato di Joie.

Di antaranya adalah mango yoghurt, salted caramel butter, cotton candy, pistachio, green tea, fragola, dan masih banyak lagi. Jika kamu bingung untuk pilih mana, di sini juga bisa testing rasa lho! Jadi gak perlu khawatir salah pilih ya!

Untuk penyajian bisa menggunakan cup atau cone. Jika menggunakan cone minimal harus pesan dua skup. Untuk harganya mulai Rp30.000 untuk dua skup gelato. Kamu bisa pilih dua rasa dalam satu cup atau conenya.

Untuk menu lainnya mereka juga punya banyak sekali pilihan mulai dari small bites, pizza, burger, taco, makanan indonesia, lalu kopi, smoothies, dan jus. Untuk harga minuman mulai Rp18 ribu, dan makanan mulai Rp29 ribuan.

2. Dwayne’s

Rekomendasi 5 Kedai Gelato Enak di Lampung, Bikin Ngiler!Dwayne’s. (Instagram/sigerfoodies)

Dwayne’s merupakan cafe dengan menu utama gelato di Jalan Mayjen D.I Panjaitan Nomor 24, Gotong Royong, Tanjungkarang Pusat, Kota Bandar Lampung. Cafe ini menyediakan ruang indoor super nyaman dan beberapa bangku di teras untuk smoking area.

Ada lebih dari 20 rasa gelato tersedia di sini mulai dari rasa dasar seperti matcha, piatachio, cokelat, dan keju, sampai rasa unik dan tak biasa seperti biscof, vanila black, delime yogurt, thai mango bahkan rujak aceh.

Untuk harga gelatonya tergantung pada jumlah skup gelatonya yakni Rp18.000 untuk satu skup dan dua skup Rp27.000 bisa pilih dua rasa gelato. Selain itu juga ada menu lainnya seperti nasi kare, rujak cireng, dan spageti.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Cafe Hidden Gem di Kedaton Bandar Lampung!

3. Sate House Antasari

Rekomendasi 5 Kedai Gelato Enak di Lampung, Bikin Ngiler!Sate House Antasari. (Instagram/Sate House Antasari)

Sesuai namanya, restoran dengan menu utama sate ini berlokasi di Jalan P Antasari Nomor 88, Tanjung Baru Kecamatan Kedamaian, Kota Bandar Lampung. Restoran ini menyediakan beragam menu tradisional khas Indonesia seperti sate, sop, hingga penyetan.

Tapi tak hanya itu, restoran ini ternyata juga punya dessert homemade bernama Gelato Fresco. Gelato ini dibungkus dalam cup tertutup sehingga mudah dibawa dan bisa dibawa pulang.

Untuk rasa gelatonya beragam mulai dari cokelat, es teler, buah naga, oreo, susu, kelapa hingga sirsak. Harganya pun tidak terlalu mahal yakni hanya Rp12.000 per cupnya.

4. Gelato House

Rekomendasi 5 Kedai Gelato Enak di Lampung, Bikin Ngiler!Gelato House. (Instagram/Gelato House)

Gelato House Lampung beralamat di Jalan Yasir Hadi Broto, Nomor 32 Tanjung Gading, Tanjungkarang Timur, Kota Bandar Lampung. Buka setiap hari mulai pukul 11.30 WIB, cafe dan restoran ini memiliki tempat makan luas dan nyaman.

Ada lebih dari 15 varian rasa gelato di sini di antaranya adalah rasa green tea, thai tea, strawberry, tiramitsu, bubble gum, chocolate, coffe, vanilla, regal, dan caramel. Untuk penyajiannya pun bisa dengan cup atau cone.

Untuk harganya Rp30.000 untuk dua skup, Rp40.000 untuk tiga skup, dan tambahan Rp5000 untuk toping. Kamu pun bisa menambah waffle untuk dinikmati bersama gelatonya.

5. Olins Coffee and Gelato

Rekomendasi 5 Kedai Gelato Enak di Lampung, Bikin Ngiler!Olins Coffee and Gelato. (Instagram/Olins Coffee and Gelato)

Selain di Bandar Lampung, kamu juga bisa cari nih cari cafe dengan menu gelato di Lampung Tengah. Nama tempatnya Olins Coffee and Gelato. Lokasinya ada di Jalan Lintas Sumatra Nomor 144, Bandar Jaya Timur, Kecamatan Terbanggi Besar, Kabupaten Lampung Tengah.

Cafe ini gak cuma menyediakan menu enak saja tapi juga tempat makan aestetik untuk kamu foto-foto. Untuk gelatonya mereka menyediakan 12 pilihan rasa mulai dari rasa dasar seperti cokelat dan strawberry sampai rasa unik seperti banana cocoa sampai brownies.

Untuk harga gelato mulai Rp11.000an. Sedangkan menu lainnya mereka mereka menyediakan aneka kopi, non kopi, camilan dan makanan berat seperti ramen, ayam yakiniku, chicken steak, dan beberapa makanan khas Indonesia.

Itulah 5 kedai gelato di Lampung. Kamu sudah pernah ke kedai gelato ini? Kalau sudah, pernah nyobain gelato rasa apa aja nih?

Baca Juga: Rekomendasi Cafe Terbaru di Bandar Lampung, Estetik dan Cozy Abis 

Topik:

  • Rohmah Mustaurida
  • Martin Tobing
  • Donny Andrian

Berita Terkini Lainnya