Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Misoa Kari Mala Creamy Viral di Lampung, Pencinta Pedas Wajib Coba

Mau Misoa Bandar Lampung
Mau Misoa Bandar Lampung (Instagram/mau.misoa)
Intinya sih...
  • Ragam menu misoa creamy dengan cita rasa kari mala bikin nagih
  • Konsep tempat makan simpel, nyaman, dan estetik untuk santai
  • Lokasi dan jam operasional Mau Misoa
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Bandar Lampung, IDN Times - Satu makanan Chinese food kini viral dan sukses mencuri perhatian para pencinta kuliner adalah mie misoa. Mie bertekstur halus ini dikenal dengan sajian kuah hangat lembut, ringan, dan menenangkan, sehingga kerap menjadi pilihan comfort food di berbagai kesempatan.

Seiring tren kuliner terus berkembang, misoa pun hadir dalam berbagai inovasi rasa, mulai dari kuah gurih hingga sentuhan bumbu khas lebih berani dan menggugah selera.

Kini, di Bandar Lampung ada satu tempat untuk menikmati mi misoa kari mala enak, gurih, creamy, dan lezat adalah Mau Misoa. Mengusung konsep misoa kekinian dengan racikan rasa kuat dan porsi memuaskan, tempat ini langsung menarik perhatian banyak orang. Berikut IDN Times akan memberikan ulasan lengkapnya seputar Mau Misoa.

Table of Content

1. Ragam menu misoa creamy dengan cita rasa kari mala bikin nagih

1. Ragam menu misoa creamy dengan cita rasa kari mala bikin nagih

Mau Misoa Bandar Lampung
Mau Misoa Bandar Lampung (Instagram/mau.misoa)

Mau Misoa dikenal sebagai tempat makan misoa menawarkan rasa creamy dan gurih konsisten di setiap menunya. Pilihan misoa tersedia pun cukup lengkap, mulai dari misoa ayam dan misoa sapi dengan kuah lembut, hingga menu favorit misoa kari mala ayam dan misoa kari mala sapi memiliki karakter rasa lebih bold.

Perpaduan kuah creamy dengan bumbu kari mala menciptakan sensasi pedas gurih kuat, namun tetap nyaman di lidah dan bikin nagih sejak suapan pertama.

Tak hanya fokus pada menu utama, Mau Misoa juga menyediakan beragam menu pendamping untuk melengkapi pengalaman makan. Ada gyoza goreng atau kukus, spicy wonton dengan rasa pedas menggoda, gohyong, hingga fish skin renyah dan cocok dijadikan camilan sambil menunggu misoa datang.

Sedangkan pilihan protein tambahan, tersedia telur charsiu, ayam hainan, dan ayam katsu bisa dikombinasikan sesuai selera. Menariknya lagi, Mau Misoa juga menghadirkan menu kekinian seperti pao sapi mentai, pao ayam katsu mentai, kimbab burito spicy mayo, serta kimbab burito mentai. Sebagai penutup, rain drop pudding menjadi pilihan dessert ringan dan menyegarkan.

Seluruh menu di Mau Misoa telah teruji halal serta bebas dari penggunaan minyak babi dan alkohol, sehingga aman dan nyaman dinikmati oleh semua kalangan.

2. Konsep tempat makan simple, nyaman, dan estetik untuk santai

Mau Misoa Bandar Lampung
Mau Misoa Bandar Lampung (Instagram/mau.misoa)

Selain unggul dari segi rasa, Mau Misoa juga menawarkan suasana tempat makan sederhana namun tetap nyaman. Area lantai satu didesain layaknya tempat makan kasual dengan meja dan kursi plastik tersusun rapi.

Dindingnya dihiasi poster-poster memberi kesan ramai dan hidup, membuat suasana makan terasa santai tanpa terkesan kaku. Sementara itu, di lantai dua terdapat area semi outdoor terbuka dan lebih sejuk.

Area ini cocok bagi pengunjung jika ingin menikmati suasana makan lebih santai dan chill, baik bersama teman maupun keluarga. Konsepnya sederhana, tetapi justru membuat pengunjung betah berlama-lama.

Saat hujan turun, suasana di Mau Misoa terasa semakin syahdu. Menikmati semangkuk misoa hangat dengan kuah creamy dan gurih di tengah udara dingin menjadi kombinasi pas. Tak heran jika tempat ini sering dijadikan pilihan untuk makan santai sekaligus melepas penat.

3. Lokasi dan jam operasional Mau Misoa

Mau Misoa Bandar Lampung
Mau Misoa Bandar Lampung (Instagram/mau.misoa)

Mau Misoa berlokasi di Jalan Wolter Monginsidi Nomor 68 A, Gotong Royong, Kecamatan Tanjungkarang Pusat, Kota Bandar Lampung. Lokasinya cukup strategis dan mudah dijangkau, baik oleh warga sekitar maupun pengunjung dari luar kawasan.

Untuk jam operasional, Mau Misoa buka setiap hari mulai pukul 11.00 WIB hingga 21.00 WIB. Waktu bukanya cukup panjang membuat tempat ini cocok dijadikan pilihan makan siang, makan sore, hingga makan malam. Jika kamu sedang mencari kuliner hangat, creamy, dan gurih di Bandar Lampung, Mau Misoa bisa menjadi destinasi patut dicoba.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Martin Tobing
EditorMartin Tobing
Follow Us

Latest Food Lampung

See More

Bebek Juragan Metro, Panggang Daging Bebek dan Ayam Pakai Kendi

05 Jan 2026, 13:26 WIBFood