Resmi! Tiga Pemain Putra Daerah Gabung Skuat Badak Lampung FC

Rekrutan hasil seleksi internal tim

Bandar Lampung, IDN Times - Badak Lampung FC sudah mulai membangun kekuatan tim  menyusun materi pemain. Itu guna mengarungi kompetisi Liga 2 Indonesia musim 2021-2022.

Tim berjuluk Laskar Saburai itu secara resmi telah mengumumkan tiga pemain sebagai rekrutan anyar berstatus putra daerah, mereka adalah Muhammad Joko Setiawan, Riski Ardiyan, dan Pungki Cahyo.

"Mereka lolos seleksi internal kami kemarin dengan Asprov (Asosiasi Provinsi) PSSI Lampung U-19 dan U-20, sudah bergabung dalam sesi latihan dengan tim," ujar Pelatih Badak Lampung FC, Budiardjo Thalib, kepada IDN Times, Minggu (27/6/2021).

Baca Juga: BLFC Geber Persiapan, Coach Budi: Butuh Pemain Muda dan Berpengalaman

1. Ketiganya pemain terbaik di posisi masing-masing

Resmi! Tiga Pemain Putra Daerah Gabung Skuat Badak Lampung FCSeleksi internal Badak Lampung FC (Instagram/@badaklampungfc)

Merujuk hasil seleksi internal kemarin, Coach Budi menjelaskan, ketiga pemain tersebut merupakan yang terbaik di posisi masing-masing yaitu sebagai, Gelandang Serang (Joko), Bek Kiri (Riski), dan Gelandang Bertahan (Pungki).

"Saya pikir mereka bagus dan layak untuk gabung bersama tim Badak Lampung FC. Hadirnya mereka juga untuk melapisi kekuatan tim dan menambah pemain lokal," ucap Coach Budi.

2. Kehadiran melengkapi kekuatan tim

Resmi! Tiga Pemain Putra Daerah Gabung Skuat Badak Lampung FCPelatih Kepala SFC, Budiardjo Thalib (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Mantan pelatih Sriwijaya FC dan PSM Makassar ini menyebut, cukup optimistis dengan bakat ketiga rekrutan anyar tersebut, Coach Budi menilai, masing-masing pemain diharapkan mampu melengkapi kekuatan tim Laskar Saburai di kompetisi mendatang.

"Memang mereka belum ada pengalaman di Liga, tapi akan coba tetap kita latih dan tidak menutup kemungkinan akan diberikan kesempatan bermain," ujar dia.

Ditanya kemungkinan bergabungnya pemain baru lain, Coach Budi menegaskan, hal tersebut tinggal menunggu waktu, dikarenakan beberapa pemain masih dalam melengkapi proses administrasi. "Saat ini memang belum, tapi yang jelas bakal ada pembentukan," katanya.

3. Akan ada lagi nama pemain baru

Resmi! Tiga Pemain Putra Daerah Gabung Skuat Badak Lampung FCStadion Badak Lampung FC Rafael Barges (IDN Times/Tama Yudha Wiguna)

Kabar konfirmasi akan hadirnya pemain baru di skuat Badak Lampung FC, ikut dibenarkan oleh sang Manajer, Henry Arifianto.

"Insyallah dalam minggu-minggu ini ya, mohon bisa bersabar. Pasti nanti akan kita publish di media sosial," tandas Henry.

Baca Juga: Eks Kapten Badak Lampung FC dan Putra Daerah Kembali Merapat ke Tim

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya