Resep Kue Sekubal Khas Lampung, Sekilas Mirip Lontong

Sering muncul saat Ramadhan dan Lebaran

Sekubal merupakan sajian khas daerah Lampung. Makanan khas ini memang sering muncul saat Ramadhan dan Lebaran. Alhasil, hari normal kue sekubal ini jarang ditemukan.

Nah, untuk lebih mengenal kue khas Lampung ini, mari simak ulasannya berikut ini ya

1. Asal kue sekubal

Resep Kue Sekubal Khas Lampung, Sekilas Mirip LontongKue Sekubal. (IDN Times/Istimewa).

Mengutip penjelasan Mega Aria Monica Sekretaris dari Perkumpulan Penyelenggaraan Jasaboga Indonesia (PPJI) DPD Lampung, beberapa wilayah di Lampung Barat mengakui bahwa makanan ini berasal dari daerah setempat.

Namun, sebenarnya kue sekubal ini sudah ada sejak lama. Bahkan, kue ini sudah menjadi makanan khas dari hampir seluruh wilayah yang ada di provinsi Lampung.

Meski memang masih ada yang menjual kue sekubal ini di hari-hari biasa, akan tetapi masyarakat Lampung selalu menyediakan hidangan ini pada ahri istimewa saja. Kue ini akan banyak ditemui pada hari besar seperti pada bulan Ramadhan, hari Lebaran, hingga pada setiap ada perayaan pesta adat dan acara penting lainnya.

Baca Juga: Resep Gulai Taboh, Kuliner Lampung Cita Rasa Ikan Santan Gurih

2. Sekilas mirip lontong nasi

Resep Kue Sekubal Khas Lampung, Sekilas Mirip Lontongresepkoki.id

Perlu kamu ketahui, kue sekubal ini memiliki bentuk yang mirip lontong nasi. Kedua sajian ini sama-sama dibungkus menggunakan daun atau lemang yang merupakan khas Sumatera Barat.

Lemang maupun kue sekubal ini memang sama-sama berbahan dasar ketan dan santan kelapa. Namun, kedua sajian khas ini tetap memiliki cara yang berbeda dalam pembuatan dan proses memasaknya.

3. Cita rasa

Resep Kue Sekubal Khas Lampung, Sekilas Mirip Lontongilustrasi pola makan sehat (IDN Times/Mardya Shakti)

Kue sekubal ini bisa dimakan sebagai sajian bercita rasa manis maupun gurih. Hal ini bisa disesuaikan dengan makanan pendampingnya. Namun, kue sekubal ini sangat nikmat apabila disantap dengan tape ketan sebagai hidangan penutup.

Selain itu, kue sekubal ini juga sangat cocok disajikan bersama dengan lauk rendang, gulai, hingga sambal sebagai hidangan utama dalam sebuah jamuan makan.

4. Bahan dan cara pembuatan

Resep Kue Sekubal Khas Lampung, Sekilas Mirip LontongDok. Pribadi/Nurul Astuti

Untuk membuat kue sekubal, memang cukup sulit. Hal ini dikarenakan proses pembuatannya yang cukup ribet. Namun, berikut ini akan dijelaskan langkah-langkah dalam pembuatan kue sekubal, mulai dari bahan dasar hingga cara pembuatannya.

Bahan-bahan

  • Garam secukupnya.
  • 1 kilogram ketan (cuci bersih, lalu kukus).
  • Santan yang berasal dari 1 buah kelapa (rebus hingga santan berminyak).
  • Daun pisang untuk bungkus kue sekubal.
  • Cara Pembuatan Kue Sekubal
  • Pertama, silahkan ambil ketan terlebih dahulu.
  • Setelah itu, kukus ketan hingga setengah matang.
  • Ketan sudah dikukus ini akan diletakkan dalam sebuah wadah.
  • Jika sudah, siram ketan dengan menggunakan santan yang sudah direbus, kemudian beri garam secukupnya.
  • Kukus lagi adonan tersebut hingga matang sempurna.
  • Sambil menunggu ketan matang, siapkan cetakan yang berukuran 16 cm, dan tebal 1 cm.
  • Masukkan ketan dan santan yang sudah dikukus tersebut ke dalam cetakan.
  • Jika sudah dingin, keluarkan kue dari cetakan, lalu bungkus dengan daun pisang dan susun secara berlapis.
  • Ikat daun pisang dengan menggunakan tali.
  • Rebus kembali selama kurang lebih dua jam.
  • Kemudian angkat, dan kue sekubalpun sudah siap untuk disajikan.

Itu beberapa hal yang perlu kamu ketahui mengenai kue sekubal. Penasaran dengan rasanya, bisa mengikuti panduan resep kue sekubal yang sudah dijelaskan di atas, ya! Selamat mencoba dan semoga penjelasan ini bermanfaat

Baca Juga: Resep Pindang Patin Lampung dan Variasinya, Gurih dan Meluber di Mulut

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya