Resep Kue Engkak Cokelat, Legit dan Kenyalnya berlapis-lapis!

Cocok jadi ide usaha yang cuan abis!

Intinya Sih...

  • Kue engkak ketan, kue tradisional Lampung kenyal dan manis.
  • Resep kue engkak coklat dengan 14 langkah pembuatan.
  • Tips menggunakan bahan yang mudah ditemui untuk hasil pekat dan nikmat.

Kue engkak ketan merupakan kue tradisional khas Lampung bertekstur kenyal dan manis memikat. Tampilan kue ini mirip seperti kue lapis legit, hanya saja kue engkak berbahan dasar tepung ketan, sehingga teksturnya lebih kenyal.

Jika kamu suka bereksperimen saat membuat kue, bisa mencoba variasi kue engkak cokelat. Cokelat yang manis dengan aroma cokelat dapat memberi kesan nikmat yang tentu saja bikin ketagihan.

Ide baking satu ini selain dijadikan sebagai sajian yang menggiurkan, sebagai ide jualan pun dijamin langsung ludes! Yuk intip resepnya dibawah ini.

Baca Juga: Resep Risol Jasuke Creamy dan Lumer, Isiannya Melimpah!

Bahan diperlukan

Resep Kue Engkak Cokelat, Legit dan Kenyalnya berlapis-lapis!Ilustrasi bahan bolu (pexels.com/ MART PRODUCTION)

  1. 10 butir telur
  2. 500 gr gula pasir
  3. 500 gr tepung ketan
  4. 60 gr cokelat bubuk 
  5. 1 ¼liter santan
  6. 100 gr margarin
  7. ½ kaleng susu kental manis
  8. 1 sdt vanili

Cara membuat kue engkak cokelat

Resep Kue Engkak Cokelat, Legit dan Kenyalnya berlapis-lapis!Ilustrasi adonan (unsplash.com/Viacheslav Bublyk)
  1. Pertama, siapkan wadah besar untuk membuat adonannya.
  2. Kemudian pecahkan telur dalam wadah, lalu disusul dengan memasukan gula pasir.
  3. Mixer adonan hingga gulanya larut dan hingga sudah tidak bertekstur.
  4. Setelah itu masukan tepung ketan dan cokelat bubuk, lalu mixer kembali hingga tercampur rata atau boleh juga menggunakan spatula agar mudah dijangkau.
  5. Selanjutnya masukan santan cair dan aduk kembali menggunakan spatula.
  6. Agar tekstur adonan lebih halus dan lembut, saring adonan hingga tidak ada yang bergerindil.
  7. Masukan mentega cair, susu kental manis dan vanili bubuk. Aduk kembali hingga rata.
  8. Adonan sudah jadi siap untuk di oven.
  9. Siapkan loyang olesi permukaannya dengan margarin, lalu beri kertas minyak agar tidak lengket.
  10. Masukan adonan dalam loyang sebanyak dua centong sayur, lalu ratakan.
  11. Masukan dalam oven dan panggang selama 10 menit disuhu 200 derajat Celcius.
  12. Jika dirasa sudah matang, angkat dan tekan-tekan adonan supaya menjadi lebih rata.
  13. Selanjutnya kucurkan kembali adonan seperti diawal dan panggang kembali. Lakukan proses ini hingga adonan habis.
  14. Kue engkak yang sudah matang diangkat dari oven, jika kue mengembung, tekan lagi permukaan kue nya hingga menjadi rata.
  15. Tunggu hingga agak dingin, lalu keluarkan dari loyang. Potong-potong sesuai selera dan sajikan.

Tips memasak kue engkak

Resep Kue Engkak Cokelat, Legit dan Kenyalnya berlapis-lapis!Ilustrasi Kue engkak cokelat (youtube.com/ Mama Ci Memasak)
  1. Telur yang digunakan harus dalam keadaan suhu ruang. Jika telur masih dalam keadaan dingin dari kulkas, diamkan terlebih dahulu agar suhunya lebih sesuai.
  2. Santan yang digunakan harus dididihkan terlebih dahulu supaya tidak mudah basi. Namun saat akan digunakan harus sudah dalam keadaan dingin.
  3. Bila ingin lebih terasa pekat, boleh menggunakan dark chocolate yang telah dicairkan terlebih dahulu.

Bahan yang diperlukan untuk membuat kue engkak tidaklah sulit dan mudah ditemui dipasaran. Meskipun proses membuatnya memerlukan kesabaran yang ekstra, tapi akan terbayarkan hanya dengan satu suapan kue engkak cokelat yang manis dan kenyal ini. Tertarik untuk mencobanya kan?

Baca Juga: Resep Banana Brownies Cake Moist dan Empuk, Mudah tanpa Mikser

Sri Kurniati Photo Community Writer Sri Kurniati

안녕하세요👋

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya