TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Tips Membuat Mi Ayam Jamur Menggugah Selera

Hidangan makin enak dan wangi!

mi ayam jamur (pixabay.com/Faiz Dila)

Mi ayam jamur merupakan salah satu hidangan pengganjal lapar sangat digemari berbagai kalangan. Sajian satu ini memiliki perpaduan rasa manis dan gurih yang nikmat, sehingga tidak heran kalau orang-orang menyukai santapan tersebut untuk dijadikan menu makan siang atau malam.

Mi ayam jamur sendiri bisa kamu jumpai di sekitar atau dibuat sendiri di rumah. Namun jika kamu ingin membuatnya dari awal, maka akan jauh lebih baik jika menerapkan sembilan tips pembuatan mi ayam jamur berikut ini.

1. Jenis mi digunakan dalam hidangan ini baiknya adalah mi telur. Bahan tersebut mudah ditemukan dan rasanya lebih kaya

ilustrasi mie telur (pexels.com/Polina Tankilevitch)

Baca Juga: Rekomendasi Kuliner Lezat Dekat Bandara Radin Inten II Lampung

2. Dalam proses pembuatan kaldu, kamu bisa memanfaatkan sisa tulang ayam yang dipakai untuk topping. Rasanya akan sama gurih, kok

kaldu dalam mangkuk (pixabay.com/Dmitriy)

3. Daging digunakan dalam topping ayam jamur bisa berupa dada ayam. Potong kotak kecil supaya gampang matang saat dimasak

dada ayam segar (pexels.com/alleksana)

4. Bila ingin topping ayam lebih juicy, disarankan mengganti dada ayam menggunakan paha. Pisahkan dari tulangnya, ya!

paha ayam (freepik.com/azerbaijan_stockers)

Baca Juga: 9 Ragam Sandwich, Roti Lapis Banyak Digemari dan Bikin Ngiler

5. Pilih jamur kancing kalengan atau versi segar untuk menghasilkan topping menggugah selera. Pastikan dipotong-potong juga

jamur kancing dalam mangkuk (pexels.com/alleksana)

6. Ayam harus dimasak paling pertama, baru masukkan jamur. Jika dimasak berbarengan khawatir jamur overcooked

proses menumis daging ayam (freepik.com/freepik)

7. Padukan antara kecap manis dengan saus tiram untuk memberi rasa manis intens pada topping ayam jamur

memasukkan kecap ke dalam wajan (pexels.com/RDNE Stock project)

8. Bila ingin terasa lebih harum, maka adonan topping ayam jamur bisa diberi sedikit minyak wijen. Jangan terlalu banyak biar gak enek

ilustrasi botol minyak wijen (freepik.com/KamranAydinov)

Baca Juga: 9 Tips Membuat Bakso Daging Sapi Mengembang dan Kenyal

Verified Writer

Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya