Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
community.idntimes.com
Pemain Bhayangkara Presisi Lampung FC, Privat Mbarga saat menghadapi Persita Tangerang. (IDN Times/instagram: bhayangkarafc)

Intinya sih...

  • Bhayangkara FC berhasil mencuri satu poin dari Persita Tangerang dalam lanjutan pekan ke-18 Super League Indonesia 2025/2026.

  • Privat Mbarga mencetak gol debutnya pada menit ke-38

  • Dengan hasil imbang ini, Bhayangkara Presisi Lampung FC tetap berada di posisi 9 dengan 23 poin, sementara Persita Tangerang berada di posisi 5 dengan 32 poin.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Bandar Lampung, IDN Times - Bhayangkara Presisi Lampung FC sukses mencuri satu poin saat bermain tandang ke Indomilk Arena, markas dari Persita Tangerang dalam lanjutan pekan ke 18 Super League Indonesia 2025/2026, Sabtu (24/1/2026).

Satu poin tersebut berhasil didapat oleh The Guardians of Saburai setelah menahan imbang tuan rumah dengan skor 1-1.

1. Bermain menyerang di babak pertama

Pemain Bhayangkara Presisi Lampung FC Privat Mbarga saat menghadapi Persita Tangerang. (IDN Times/instagram: bhayangkarafc)

Kedua tim bermain menyerang pada awal babak pertama, mengingat baik Bhayangkara Presisi Lampung FC maupun Persita Tangerang menginginkan hasil yang positif di laga pembuka mereka putaran kedua ini.

Pelatih Bhayangkara Paul Munster langsung menurunkan trio pemain barunya di lini depan yakni, Hendry Doumbia, Privat Mbarga dan Moussa Sidibe.

The Guardians of Saburai bermain dengan ciri khasnya, yakni transisi menyerang yang cepat dengan memanfaatkan dua pemain sayap cepatnya, Privat Mbarga dan Moussa Sidibe.

Permainan dari kedua tim cukup seimbang pada babak pertama. Namun tim tamu sukses mencetak gol pembuka lewat Privat Mbarga yang mencetak gol debutnya pada laga kali ini, tepatnya pada menit ke 38.

Privat memanfaatkan umpan mendatar dari Sidibe di sisi kanan, sepakan kaki kanannya gagal dibendung oleh Igor kiper dari Persita Tangerang, hingga turun minum skor 1-0 tidak berubah.

2. Babak kedua tuan rumah bermain menyerang

Pemain Bhayangkara Presisi Lampung FC Wahyu Subo Seto saat menghadapi Persita Tangerang

Tertinggal satu gol membuat tuan rumah berusaha bermain lebih menyerang. Namun tidak banyak peluang terjadi bagi kedua tim tersebut.

Setelah berusaha membongkar pertahanan rapat The Guardians of Saburai akhirnya pada menit 83, Persita menyamakan kedudukan. Gol penyama kedudukan dicetak pemain baru Persita Tangerang Matheus Alves.

Memanfaatkan umpan direct dari Aleksa, Matheus Alves sukses memanfaatkannya menjadi gol yang tinggal tap-in ke gawang Aqil Savik.

Skor imbang membuat Persita Tangerang terus menyerang pertahanan lawan untuk mengamankan tiga poin. Namun, hingga peluit panjang ditiup tidak ada gol tambahan.

3. Posisi di klasemen tidak berubah

Pemain Bhayangkara Presisi Lampung FC, Moussa Sidibe saat menghadapi Persita Tangerang. (IDN Times/instagram: bhayangkarafc)

Dengan hasil imbang ini membuat kedua tim gagal memperbaiki posisinya di klasemen Super League Indonesia 2025/2026 di pekan 18 ini.

Bhayangkara Presisi Lampung FC berada di posisi 9 dengan 23 poin. Sementara Persita Tangerang mengoleksi 32 poin dan berada di posisi 5.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team