Pesisir Barat, IDN Times - Kejuaraan World Surf League (WSL) Krui Pro QS 5000 2022 di Pantai Tanjung Setia, Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung resmi dibuka, Sabtu (11/6/2022). Kompetisi selancar Internasional itu dibuka langsung Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Sandiaga Salahuddin Uno didampingi Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia Chalim.
Kegiatan pembukaan tersebut turut diwarnai tradisi arak-arakan menggunakan Alam Gemasekh dan Pencak. Selain itu disambut antusiasme dari masyarakat hadir langsung di lokasi.
"Saya bersyukur bahwa event ini sekarang bisa digelar, dan saya menyampaikan selamat datang kepada seluruh peserta World Surf League Krui Pro QS 5000," ujar Menparekraf RI, Sandiaga Uno.