Pengurus PWI Dilantik, Ketua PWI Lampung: Media Alami Disrupsi Teknologi

Pelantikan pengurus 2021-2026 dipimpin langsung Ketum PWI

Bandar Lampung, IDN Times -Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Lampung Masa Bakti 2021-2026 resmi dilantik. Pelantikan itu merujuk Surat Keputusan (SK) PWI Pusat Nomor: 296-PGS/PP-PWI/2021 tertanggal 13 Desember 2021.

Prosesi pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua Umum (Ketum) PWI, Atal S Depari di Ballroom Hotel Emersia, Kota Bandar Lampung, Rabu (5/1/2022).

"Pelantikan hari ini sangat istimewa dan saya kagum, karena sampai dihadiri Gubernur dan pimpinan kota dan kabupaten se-Provinsi Lampung," ujarnya

1. 700 lebih anggota PWI Lampung diakui Dewan Pers

Pengurus PWI Dilantik, Ketua PWI Lampung: Media Alami Disrupsi TeknologiKonferensi Provinsi (Konferprov) XI PWI Provinsi Lampung resmi dibuka. (IDN Times/Istimewa)

Atal melantik pengurus Dewan Kehormatan PWI Provinsi Lampung. Mereka terdiri dari Iskandar Zulkarnain selaku Ketua Dewan Kehormatan, Wirahadikusumah sebagai Ketua, Sekretaris Donal H Sihotang, dan tiga anggota Zahdi Basran, Livianti Mega Ayunita, serta M Furqon.

Atal mengatakan, sangat kagum dengan pelantikan pengurus PWI Provinsi Lampung. Mengingat, secara jumlah keanggotaan PWI Lampung sangat banyak dan mencapai ribuan.

"Bukan cuma anggota PWI Lampung yang ribuan, tapi 700an anggota di antaranya sudah kompeten dan diakui keberadaannya oleh Dewan Pers," kata dia.

2. Tawaran Provinsi Lampung sebagai tuan rumah HPN

Pengurus PWI Dilantik, Ketua PWI Lampung: Media Alami Disrupsi TeknologiIlustrasi pers (IDN Times/Arief Rahmat)

Terkait pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN), Atal juga menawarkan kepada pemangku kebijakan Provinsi Lampung untuk menjadi tuan rumah pelaksanaan kegiatan tersebut. Menurutnya, acara tersebut bakal menjanjikan banyak keuntungan bagi provinsi berjuluk Sai Bumi Ruwa Jurai.

"Silahkan dilamar untuk menjadi tuan rumah (kegiatan HPN). Sebab saya sangat yakin bisa membuat semua hotel di Bandar Lampung penuh," imbuh dia.

Baca Juga: Konferprov XI PWI Lampung Resmi Digelar, Gubernur Arinal Titip Pesan

3. Ranah media disebut alami disrupsi teknologi

Pengurus PWI Dilantik, Ketua PWI Lampung: Media Alami Disrupsi TeknologiKandidat calon Ketua PWI Lampung, Nizwar dan Elkana menyerahkan berkas pendaftaran. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna)

Ketua PWI Lampung, Wirahadikusumah menyebutkan, informasi yang disebarluaskan kepada masyarakat terkait pemberitaan di Provinsi Lampung tentu dapat dipertanggungjawabkan. Pasalnya, 782 jurnalis tergabung dalam PWI Lampung telah dinyatakan kompeten oleh Dewan Pers.

Menurutnya, kini merupakan era disrupsi teknologi, alias perubahan sistem teknologi digital secara fundamental.

"Situasi ini membuat iklim persaingan informasi antara media massa dan media sosial, karena itu, kami mengharapkan kolaborasi bersama kepada semua golongan, agar tidak menelan informasi mentah-mentah dari media sosial dan lebih mengedepankan media massa," sebut dia.

4. Pemerintah daerah ajak wartawan bersinergi

Pengurus PWI Dilantik, Ketua PWI Lampung: Media Alami Disrupsi TeknologiPengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Lampung Masa Bakti 2021-2026 resmi dilantik. (IDN Times/Istimewa)

Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi menambahkan, pemerintah daerah mengajak wartawan agar selalu mendukung pemerintahan dalam membangun Lampung. Pasalnya, wartawan merupakan mitra pemerintah dalam menyebarluaskan informasi hasil pembangunan.

"Saya mengajak insan pers di Lampung agar senantiasa mendukung pemerintah. Karena apapun bentuknya, media ini mitra pemerintah," kata Arinal.

Oleh karenanya, gubernur berharap sinergitas wartawan dengan Pemprov Lampung terus ditingkatkan Demi kesejahteraan rakyat. "Kami butuh kerjasama dengan PWI. Saya harap silaturahmi telah terjalin selama ini bisa terus dijaga," katanya.

Dketahui acara ini juga dilaksanakan pelantikan serentak Pengurus PWI dari 11 kabupaten/kota. Rinciannya, Lampung Barat, Lampung Utara, Lampung Timur, Pesawaran, Pringsewu, Tanggamus, Pesisir Barat, Way Kanan, Metro, Tulangbawang dan Mesuji.

5. Susunan pengurus PWI Provinsi

Pengurus PWI Dilantik, Ketua PWI Lampung: Media Alami Disrupsi TeknologiPengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Lampung Masa Bakti 2021-2026 resmi dilantik. (IDN Times/Istimewa)

Berikut susunan pengurus PWI Provinsi Lampung Masa Bakti 2021-2026:

Penasehat
1. Bambang Eka Wijaya
2. Supriyadi Alfian
3. Ardiansyah
4. Ahmad Rio Teguh
5. Faisol Djausal
6. Noverisman Subing
8. Suprapto

Ketua: Wirahadikusumah
Wakabid Organisasi: Eka Setiawan
Wakabid Pembelaan Wartawan: Juniardi
Wakabid Pendidikan: Munizar
Wakabid Kesejahteraan: Elkana Rio Adil
Wakabid Kerjasama: Segan Petrus Simanjuntak
Wakabid Media Siber: Amirrudin Sormin
Sekretaris: Andi Syahputra Panjaitan
Wakil Sekretaris: Daud Simanjuntak
Wakil Sekretaris: Ahmad Riyadi
Bendahara: Ratna Minangsari
Wakil Bendahara: Nurjanah
Wakil Bendahara: Edy Setiawan

Baca Juga: Wirahadikusumah Didapuk Ketua PWI Lampung, Iskandar Ketua DK

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya