ASDP Bakauheni Prediksi Puncak Arus Mudik H-2 dan Arus Balik H-7

68 Kapal Ro-Ro akan angkut penumpang Pelabuhan Bakauheni

Lampung Selatan, IDN Times - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Bakauheni, Lampung Selatan, Provinsi Lampung memprediksi Pelabuhan Bakauheni akan mengalami puncak arus mudik H-2 atau 30 April 2022 dan arus balik H+7 atau 9 Mei 2022.

Menyikapi hal itu, GM PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Bakauheni, Suharto mengatakan, pihaknya telah melakukan serangkaian persiapan mulai dari armada kapal penyeberangan hingga menyiasati penambahan tol gate.

"Saat ini sudah ada 71 kapal dan siap operasi sebanyak 68 kapal, dengan rincian 63 kapal reguler dan 5 kapal express. Untuk posko ASDP dilaksanakan mulai 25 April sampai 7 Mei 2022. Kendaraan menuju dermaga eksekutif akan dikeluarkan di KM 8," ujarnya, dalam Rakor Kesiapan Pengamanan Pelabuhan Bakauheni, Jumat (22/4/2022). 

1. Ada 4 kapal mampu angkut 1.000 penumpang sekali penyeberangan

ASDP Bakauheni Prediksi Puncak Arus Mudik H-2 dan Arus Balik H-7GM PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Bakauheni, Suharto. (IDN Times/Istimewa)

Suharto melanjutkan, 68 kapal telah dipersiapkan tersebut seluruhnya merupakan kapal roll on - roll off (Ro-Ro) yakni, kapal dapat memuat kendaraan berjalan masuk maupun keluar kapal sendiri, termasuk kesiapan sebanyak 7 dermaga lainnya.

"Ada 4 kapal feri dapat mengangkut lebih 1.000 penumpang dalam satu kali penyeberangan. Ini beroperasi di dermaga eksekutif dan 64 kapal lain tersebar di dermaga reguler," imbuhnya.

Selain itu, ia juga menyebut ASDP Pelabuhan Bakauheni telah menyiapkan 2 loket vending machine atau mesin otomatis khusus pejalan kaki. "Loket untuk kendaraan roda dua sebanyak 10 tol gate dan roda empat 25 loket tol gate, ini tersebar di dermaga eksekuif dan dermaga reguler," sambung Suharto.

Baca Juga: Mudik Lebaran, Pelabuhan Bakauheni Siapkan Dermaga Khusus Sepeda Motor

2. Pelabuhan Bakauheni titik fokus kegiatan mudik Lebaran di Lampung

ASDP Bakauheni Prediksi Puncak Arus Mudik H-2 dan Arus Balik H-7Kapolda Lampung, Irjen Pol Hendro Sugiatno saat memimpin Rakor Kesiapan Mudk Lebaran. (IDN Times/Istimewa)

Selain prediksi arus mudik dan arus balik tersebut, Kapolda Lampung, Irjen Pol Hendro Sugiatno menekankan perkiraan adanya peningkatan kendaraan para pemudik. Itu agar dapat diperhatikan ketersediaan kendaraan bagi pejalan kaki.

Oleh karena itu, untuk arus mudik tahun ini jajaran Polda Lampung, bersama personel gabungan akan memfokuskan titik simpul di Pelabuhan Bakauheni, yang menjadi pintu masuk pemudik hendak menuju Pulau Sumatera.

"Harus adanya kerja sama dan penuh rasa tanggung jawab, melakukan koordinasi dan kolaborasi, perhatikan pelayanan untuk antrian roda dua di Pelabuhan Bakauheni. Operasi ini adalah ibadah," ucapnya.

3. Volume kendaraan menuju dermaga eksekutif tidak sebanding dengan ketersediaan dermaga

ASDP Bakauheni Prediksi Puncak Arus Mudik H-2 dan Arus Balik H-7Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) RI Basuki Hadimuljono memastikan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) siap dilalui pemudik. (IDN Times/Istimewa)

Kapolres Lampung Selatan, AKBP Edwin mengatakan, jajaran Polres Lampung Selatan akan mengupayakan serangkaian cara kegiatan sosialisasi ke Organisasi Angkutan Darat (Organda) dan Dinas Perhubungan (Dishub), agar pada saat pembelian tiket dapat langsung melengkapi persyaratan perjalanan.

"Crossing di area Freeport telah dilakukan rekayasa lalin dan sosialisasi terkait kendaraan akan menuju dermaga eksekutif. Volume eksekutif tidak sebanding ketersediaan dermaga, sehingga perlu menyediakan kendaraan untuk mengangkut penumpang akan menuju Terminal Rajabasa," imbuh dia.

Polres Lampung Selatan juga telah melakukan latihan Tactical Floor Game dan telah menyediakan 17 Pos Pengamanan (Pospam), 4 Pos Pelayanan (Posyan) dan 1 Pos Terpadu. "Dalam urusan pengamanan, kami telah membentuk Tim Antibegal untuk mengamankan masyarakat yang akan melaksanakan mudik melintasi wilayah hukum kami," lanjut Kapolres.

4. Dinkes Lampung siapkan vaksinasi di posko mudik Lebaran

ASDP Bakauheni Prediksi Puncak Arus Mudik H-2 dan Arus Balik H-7Rakor Kesiapan Mudk Lebaran Idul Fitri 2022. (IDN Times/Istimewa)

Dalam menyamput periode arus mudik dan arus balik nanti, Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung ikut memastikan kesiapan hingga ketersediaan pelayanan kesehatan bagi masyarakat melaksanakan mudik Lebaran Idul Fitri 2022.

"Kami telah menyediakan 76 Posko Kesehatan dan menyediakan fasilitas vaksinasi tersebar di posko-posko, termasuk di rest area jalan tol Lampung," tandas Kepala Dinkes Provinsi Lampung, Reihana.

Baca Juga: Pemudik Sepeda Motor Dikawal Polisi Malam Hari? Ini Kata Kapolda

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya