Longsor Kembali Terjadi di Pesibar, Setengah Jalan Ambruk

Pengendara diimbau berhati-hati

Pesisir Barat, IDN Times - Longsor kembali terjadi di salah satu jembatan di Pekon Baturaja Kecamatan Pesisir Utara Kabupaten Pesisir Barat (Pesisir Barat).

Akibat longsor tersebut hampir setengah jalan di jembatan ambruk sehingga sementara ini aparat dan Polres Lampung Barat menutup jalan tersebut.

Hal ini disampaikan oleh Humas Polres Lampung Barat, Aipda Maliki ketika dihubungi IDN Times. Ia mengatakan, ambruknya sebagian jembatan itu terjadi sekitar pukul 08.00 WIB hari ini, Senin (14/11/2022).

“Menurut laporan kejadiannya sekitar jam 8 pagi ini. Jadi longsornya itu disamping jalan tapi sudah sampai masuk ke badan jalan sekitar 1,5 meter,” katanya, Senin (14/11/2022).

Baca Juga: Tertimbun Longsor, Tiga Warga di Dusun Way Kruwi Pesibar Meninggal

1. Diakibatkan kendaraan besar dan banjir bandang

Longsor Kembali Terjadi di Pesibar, Setengah Jalan AmbrukJembatan Longsor di Pesibar. (IDN Times/Istimewa)

Selain banjir bandang akibat curah hujan tinggi, Maliki menyebutkan longsor ini terjadi diprediksi akibat kendaraan besar yang sering melewati kendaraan.

“Volume sungai dari pagi tadi hingga saat ini normal. Alirannya deras tapi gak sampai naik. Jadi diperkirakan juga akibat banyaknya kendaraan lewat jadinya memperparah kerusakan yang sudah ada,” ujarnya.

2. Kendaraan roda 6 dipastikan tidak bisa lewat

Longsor Kembali Terjadi di Pesibar, Setengah Jalan AmbrukJembatan longsor di Pesibar. (IDN Times/Rohmah Mustaurida).

Ia melanjutkan, karena hampir setengah dari jalan itu ambruk, maka kondisi jalan dan jembatan sementara dikatakan tidak aman khususnya bagi kendaraan roda 6.

“Kerusakannya bertambah tambah parah dari sebelumnya yang hanya tergerus di samping jalan saja, jalan semakin menyempit,” jelas Maliki. 

Ia meminta pengendara untuk selalu berhati-hati dan lebih baik mencari jalan alternatif lain khususnya untuk kendaraan roda 4 dan roda 6.

3. Dinas PU dan BPJN Pesibar belum bisa mengeluarkan alat berat

Longsor Kembali Terjadi di Pesibar, Setengah Jalan AmbrukIlustrasi buldozer. Greenpeace.org

Maliki mengatakan, Dinas PU dan BPJN Kabupaten Pesibar sampai saat ini masih belum bisa mengeluarkan alat berat di lokasi karena masih mengatasi longsor di lokasi lain.

“Dinas setempat masih belum ke sini karena mereka masih membersihkan material yang tertimbun di Pekon Penengahan,” imbuhnya.

Meski begitu, Maliki memperkirakan hari ini pemda setempat sudah bisa datang dengan alat berat untuk menimbun dan memperbaiki jalan.

“Saat ini aparat Baturaja sedang mengantisipasi adanya kemungkinan kecelakaan dengan menutup sebagian jalan,” jelasnya.

Baca Juga: Curah Hujan dan Galian Sungai Pemicu Longsor dan Banjir di Pesibar

Topik:

  • Rohmah Mustaurida
  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya