TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Tanda Orang Suka Bersikap Manipulatif, Kamu Wajib Tahu

Kamu punya teman sikapnya manipulatif?

Ilustrasi wanita cantik (istock.com)

Intinya Sih...

  • Orang manipulatif menunjukkan perhatian berlebihan untuk membuatmu merasa spesial, tapi sebenarnya demi kebutuhan dan keinginannya sendiri.
  • Mereka mengalihkan perhatian saat kamu ungkapkan kekhawatiran atau keinginanmu, serta memberikan pujian berlebihan untuk memperoleh simpati dan kepercayaan.
  • Orang manipulatif sering membuat janji manis yang tidak terpenuhi, sulit menerima kritik, dan bisa menggunakan keramahan mereka dengan cara manipulatif.

Kamu perlu tahu, tidak semua orang tampak baik dan menyenangkan, memiliki sikap benar-benar tulus. Beberapa nyatanya berpura-pura baik karena ia suka memanipulasi karakternya. 

Namun, di balik kebaikan mereka, beberapa orang mungkin memiliki motif tersembunyi yang manipulatif. Contohnya dalam kehidupan sehari-hari, kita sering berinteraksi dengan orang-orang yang terlihat baik dan menyenangkan padahal sifat aslinya berbeda.

Memahami tanda-tanda orang suka manipulatif, akan cukup membantu kita menjaga diri dari situasi merugikan. Berikut enam tanda orang suka bersikap manipulatif.

1. Perhatian berlebihan

Ilustrasi Perhatian berlebihan (istock.com)

Tanda pertama orang suka bersikap manipulatif, sering kali menunjukkan perhatian berlebihan kepadamu. Supaya kamu merasa spesial dan terikat padanya. Mereka seolah-olah akan mengabaikan kebutuhan dan keinginannya demi kamu, tapi ini justru dilakukan demi mewujudkan kebutuhan pun keinginannya.

2. Mengalihkan perhatian

Ilustrasi Mengalihkan perhatian (istock.com)

Tanda selanjutnya ketika kamu mencoba mengungkapkan kekhawatiran atau keinginanmu, orang suka manipulatif mungkin akan mencoba mengalihkan perhatianmu. Mereka bisa mengalihkan topik yang sedang kamu bicarakan dengan mengubah topik tersebut, atau mencoba mencari permasalahan lain yang lebih membuatmu tertarik.

Baca Juga: 6 Tips Harus Diperhatikan saat Memakai Aplikasi Dating

3. Pujian berlebihan

Ilustrasi Pujian berlebihan (istock.com)

Orang yang suka manipulatif cenderung selalu memberikan pujian berlebihan. Ini dilakukan sebagai cara untuk meraih simpati dan memperoleh kepercayaan orang lain. Bisa saja mereka memuji hanya untuk meningkatkan rasa percaya diri orang lain. Tetapi sebenarnya, mereka mencari cara untuk memanipulasi.

4. Ingkar janji

Ilustrasi Ingkar janji (istock.com)

Orang yang suka bersikap manipulatif, sering membuat janji manis tidak terpenuhi atau tidak realistis. Ini sebagai cara untuk memanipulasi orang lain. Mereka suka berjanji melakukan sesuatu untukmu, tetapi tidak pernah melaksanakannya. Dan selalu menemukan alasan untuk menghindari memenuhi janjinya. 

5. Enggan menerima kritik

Ilustrasi Enggan menerima kritik (istock.com)

Orang yang suka bersikap manipulatif yang ke lima cenderung tidak mau menerima kritik atau umpan balik negatif, mereka mungkin akan merespon suatu kritik dengan amarah atau defensif. Bahkan mereka cenderung mengubah situasi agar kamu yang merasa bersalah telah mengkritik dan menilai buruk dirinya.

Verified Writer

Detat

Penulis life woman, food, beauty health ✨

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya