5 Film Pendek Indonesia Diadaptasi dari Lagu, Ciamik!

Film pendek dengan makna yang dalam

Tidak hanya diadaptasi dari karya tulis berupa novel, film juga dapat diangkat dari seni musik yaitu sebuah lagu. Terutama pada film pendek atau short film.

Mengingat durasi dalam film pendek yang cukup singkat, tetapi tetap memiliki cerita yang cukup kompleks, sebuah lagu akan sangat cocok untuk diadaptasi. Berikut film pendek Indonesia adaptasi lagu dengan makna cukup dalam. 

1. "We" adaptasi lagu dengan judul yang sama oleh Juang Manyala ft Cholil Mahmud & Gardika Gigih

5 Film Pendek Indonesia Diadaptasi dari Lagu, Ciamik!instagram

Film dirilis 2021 ini menggambarkan bagaimana perasaan seorang ayah yang sangat sentimental ketika melepaskan putrinya untuk hidup dan berjuang di perantauan. 

2. "Tenang" persembahan dari Yura Yunita yang menginterpretasikan lagu miliknya dengan judul yang sama

5 Film Pendek Indonesia Diadaptasi dari Lagu, Ciamik!YouTube

Masih dengan kisah yang sama, yaitu tentang ayah dan anak. Film pendek ini mengisahkan tentang seorang anak yang kehilangan ayahnya, sangat menguras air mata.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Terbaik Fedi Nuril tanpa Kisah Poligami

3. "Sang Pemula" dirilis bersamaan dengan single dengan judul yang sama, persembahan dari Yayasan Priatman Untuk Negeri

5 Film Pendek Indonesia Diadaptasi dari Lagu, Ciamik!Instagram

Rilis bertepatan pada Hari Pahlawan yaitu tanggal 10 November 2022, film pendek ini mengangkat kisah tokoh pahlawan nasional R.M Tirto Adhi Soerjo

4 . "All I Want" adaptasi lagu dengan judul yang sama oleh The Panturas pada album mereka yang berjudul "Ombak Banyu Asmara"

5 Film Pendek Indonesia Diadaptasi dari Lagu, Ciamik!Instagram

Film pendek satu ini tampil berani dengan mengangkat kisah kelam kasus Setiabudi pada tahun 1981. Mengisahkan seorang tokoh perempuan yang mengira tukang jagal sebagai penyebab kematian orang tuanya, sehingga ia melakukan balas dendam dengan dibalut asmara. 

5. "Surat Cinta untuk Starla" adaptasi lagu yang sangat booming dari Virgoun dengan judul yang sama

5 Film Pendek Indonesia Diadaptasi dari Lagu, Ciamik!YouTube

Sama persis seperti lirik-lirik dalam lagunya yang bercerita perihal romansa, film ini berisi kisah seorang laki-laki yang sedang menemukan cintanya. 

Masih sangat banyak mahakarya berupa film-film pendek yang ada di Indonesia. Semoga selalu eksis dan terus berkembang kualitasnya, sehingga selalu menghiasi dengan indah dunia perfilman Indonesia. 

Baca Juga: 10 Karakter di Film dan Series Indonesia, Terlilit Utang Besar

Henawar Raiza Photo Community Writer Henawar Raiza

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya