Pance Coffee Metro, Hadirkan Vibes Cafe Premium dan Elegan

- Pance Coffee mengusung konsep mewah, elegan, dan artsy
- Ragam menu makanan dan minuman variatif, dari berat hingga camilan
- Lokasi dan jam operasional Pance Coffee
Bandar Lampung, IDN Times - Cafe dengan konsep mewah kini tak lagi identik dengan kota-kota besar. Di berbagai daerah, termasuk Kota Metro, Lampung, konsep ini mulai hadir untuk menjawab kebutuhan masyarakat akan tempat berkumpul yang nyaman, estetik, sekaligus memberi pengalaman menikmati makanan dengan suasana berbeda.
Salah satu cafe mencuri perhatian adalah Pance Coffee. Hadir dengan sentuhan mewah dan elegan, Pance Coffee menawarkan ambience homey, membuat siapa pun betah berlama-lama.
Penasaran seperti apa konsep dan suasana cafe ini? Berikut IDN Times memberikan ulasan lengkap seputar Pance Coffee.
1. Mengusung konsep mewah, elegan, dan artsy

Pance Coffee hadir dengan konsep cafe mewah dipadukan dengan nuansa elegan dan sentuhan artsy. Kesan tersebut sudah terasa sejak pertama kali melangkahkan kaki ke dalam area cafe.
Tata ruangnya dibuat luas namun tetap simple, sehingga menghadirkan suasana rapi, lapang, dan enak dipandang. Konsep minimalis diusung justru memperkuat kesan mewah tanpa terlihat berlebihan, norak, atau lebay, sehingga cocok untuk berbagai kalangan.
Pilihan tempat duduk di Pance Coffee juga cukup beragam. Tersedia deretan kursi kayu untuk kamu jika ingin suasana santai, hingga sofa empuk nyaman untuk berkumpul lebih lama bersama teman, pasangan, atau keluarga.
Penataan kursi tidak terlalu rapat membuat pengunjung tetap memiliki ruang personal, sehingga aktivitas mengobrol maupun bekerja terasa lebih leluasa dan nyaman.
Tak hanya itu, dinding-dinding cafe dihiasi mural artistik menambah nilai estetika ruangan. Mural ini bukan sekadar pemanis, tetapi juga menjadi daya tarik tersendiri sebagai spot foto instagramable.
Ditambah dengan pencahayaan lampu-lampu redup tertata apik, suasana cafe terasa semakin hangat dan eksklusif. Kebersihan terjaga serta pelayanan ramah pun menjadi poin plus membuat pengalaman nongkrong di Pance Coffee terasa makin menyenangkan.
2. Ragam menu makanan dan minuman variatif, dari berat hingga camilan

Dari segi menu, Pance Coffee menawarkan pilihan cukup beragam dan bisa dinikmati di berbagai suasana. Untuk menu makanan berat, tersedia hidangan seperti nila crispy acar kuning dan nila crispy dabu-dabu menghadirkan cita rasa khas Nusantara.
Selain itu, ada pula spaghetti aglio olio beef cocok, nasi uduk ayam kalasan hingga rice bowl beef teriyaki praktis namun mengenyangkan.
Jika ingin menikmati camilan, Pance Coffee juga menyediakan berbagai pilihan menarik. Mulai dari sate taichan, nutella bread, matcha bread, singkong crispy, hingga potato ball cocok disantap sambil ngobrol santai.
Pilihan menu ini membuat Pance Coffee tak hanya pas untuk makan besar, tetapi juga ideal sebagai tempat nongkrong sore atau malam hari. Sementara itu, menu minumannya tak kalah lengkap.
Untuk pencinta kopi, tersedia berbagai varian seperti americano, cafe latte, butterscotch, dan aneka racikan coffee lainnya. Jika kamu tidak mengonsumsi kopi, pilihan minuman non-coffee juga sangat beragam, mulai dari caramel popcorn, mochatella, strawberry yakult, matcha, red velvet, hingga berbagai minuman segar lainnya.
3. Lokasi dan jam operasional Pance Coffee

Pance Coffee berlokasi di Jalan Mawar Barat, Metro, Kecamatan Metro Pusat, Kota Metro. Lokasinya berada di kawasan pusat kota membuat cafe ini cukup mudah dijangkau, baik oleh warga lokal maupun pengunjung dari luar daerah.
Akses strategis ini menjadi nilai tambah, terutama bagi kamu jika sedang mencari tempat nongkrong tanpa harus menempuh perjalanan jauh.
Pance Coffee buka setiap hari mulai pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB. Waktu operasional ini terbilang fleksibel dan cocok untuk berbagai kebutuhan, mulai dari makan siang, nongkrong sore, hingga bersantai di malam hari. Dengan suasana nyaman dan tenang, cafe ini juga pas dijadikan tempat meeting santai atau sekadar melepas penat setelah beraktivitas seharian.


















