Lampung Selatan, IDN Times - Kalau kamu belum tahu mau liburan ke mana minggu ini, Way Tebing Ceppa di Lampung bisa jadi pilihan akhir pekan kamu bareng keluarga nih. Tempat ini berlokasi di Desa Taman Baru, Kecematan Penengahan, Kalianda, Lampung Selatan.
Ciri khas wisata air satu ini adalah sumber airnya yang berasal dari mata air pegunungan asli. Jadi jangan heran kalau airnya itu menyegarkan dan jernih banget.
Tak hanya lingkungan yang masih alami, tiket masuknya juga super terjangkau lho! Yuk kita simak fasilitas dan informasi terbaru dari Way Tebing Ceppa!