TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Merek Sepatu Lari Lokal Bisa Kamu Lirik, Harga Bervariasi!

Olahraga lari sedang tren akhir - akhir ini

Ilustrasi lomba lari. (Pixabay.com/alex4663)

Intinya Sih...

  • Olahraga lari sedang tren dan banyak diminati, terutama setelah viral di media sosial.
  • Merek lokal seperti Ardiles, Spotec, Eagle, Specs, Mills, 910, dan Ortuseight menawarkan sepatu lari dengan harga yang lebih terjangkau daripada merek impor.
  • Harga sepatu lari dari merek lokal bervariasi mulai dari Rp200 ribu hingga Rp2,1 juta dengan kualitas yang baik dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan serta kenyamanan pengguna.

Akhir-akhir ini, olahraga lari sedang ngetren. Lari dan jalan kaki termasuk olahraga yang sederhana dan mudah dilakukan.

Wajar saja banyak yang tertarik untuk ikut lari juga setelah melihat lari sedang naik daun di sosial media. Lari akan lebih nyaman menggunakan sepatu.

Masalahnya, kebanyakan sepatu lari yang ada di toko-toko cukup mahal dengan kisaran harga di atas Rp600 ribu sebelum diskon. Biasanya itu merek impor. Bagaimana jika melirik merek lokal yang harganya masih pas di kantong?

1. Ardiles

Ardiles merupakan merek lokal asal Surabaya berdiri 1950. Ardiles punya banyak lini produk, di antaranya sepatu sneakers, running, badminton, basket, sepak bola, futsal dan sandal untuk pria maupun wanita.

Harganya pun bervariasi mulai dari Rp40 ribu hingga 90 ribuan untuk sandalnya. Untuk sepatu running mulai dari Rp200 ribu hingga Rp750 ribu.

2. Spotec

Spotec merupakan merek lokal dibuat di Tangerang sejak 1988. Berbagai jenis sepatu dijual oleh Spotec di antaranya running, futsal, sepak bola, badminton, basket, sneakers, dan slip on. 

Selain sepatu, ada juga kaus kaki yang dihargai di kisaran Rp35 ribu hingga Rp50 ribu. Untuk sepatu runningnya, harganya berkisar antara Rp250 ribuan hingga Rp430 ribu. 

Baca Juga: PON XXI Aceh-Sumut, KONI Lampung Optimistis Masuk 10 Besar

3. Eagle

Eagle merupakan salah satu merek lokal sudah dikenal banyak orang. Pertama kali produksi 1986, Eagle fokus di bidang sepatu olahraga.

Ada berbagai produk dari Eagle di antaranya sepatu badminton, lari, sneakers, tenis dan sandal. Selain sepatu, mereka juga menjual raket, tas sepatu, jersey dan celana badminton, kok bulutangkis, senar raket, kaus kaki, dan racket grip. 

Untuk harga sepatunya juga bervariasi. Misalnya sepatu lari mulai dari Rp200 ribuan hingga Rp300 ribuan. Kemudian yang paling banyak pilihannya yakni sepatu badminton berkisar antara Rp200 ribuan hingga Rp600 ribuan.

4. Specs

Siapa tidak tahu Specs? Merek ini sangat terkenal di kalangan pecinta olahraga. Specs juga menjadi sponsor banyak pemain Indonesia dan juga beberapa klub dalam negeri. 

Specs menjual berbagai produk olahraga seperti kaus kaki, headband, tas sepatu, deker, jersey, bola, sarung tangan kiper, dan juga jaket olahraga. Sepatunya hanya ada tiga jenis yaitu sepatu futsal, sepatu sepak bola dan sepatu lari. Untuk sepatu lari harganya mulai dari Rp280 ribuan hingga Rp700 ribu.

5. Mills

Mills merupakan salah satu merek sempat menjadi sponsor apparel timnas Indonesia pada tahun 2020 kemarin. Seharusnya Mills merilis jersey timnas Indonesia pada 3 April 2020 namun dibatalkan karena pandemik COVID-19.

Namun, Mills masih menjadi sponsor beberapa klub sepak bola, klub basket dan juga e-sports. Mills juga membuat banyak perlengkapan untuk lari seperti sepatu, botol minum soft flask, baju olahraga, jaket lari, dan tas untuk lari.

Harga sepatu larinya juga bervariasi, mulai dari Rp330 ribu hingga Rp650 ribu. Harganya masih cukup murah, meskipun tidak semurah Ardiles atau Spotec.

6. 910 (Nineten)

910 menjadi salah satu merek dari sekian banyak merek favorit pelari di Indonesia. Banyak yang menggunakan merek ini untuk sepatu lari utama mereka.

910 memang bisa disandingkan dengan merek impor yang sudah lama beredar di Indonesia. Sepatu dari 910 kebanyakan adalah sepatu lari, namun ada sepatu training dan lifestyle juga.

Warnanya kebanyakan cukup mencolok dan menarik perhatian. Untuk harga dari sepatu larinya, mulai dari Rp400 ribu hingga Rp1,4 juta.

Verified Writer

William Tanamal

Penyuka Anime Semua Genre, Terutama SoL, Comedy, Music, Romance Kadang Bahas Otomotif

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya