6 Fakta Menarik Quetzal, Mereka Hidup di Hutan Dataran Tinggi

Quetzal sangat dihargai oleh suku Maya dan Aztec kuno

Quetzal adalah spesies burung dengan warna indah berada dalam famili trogon. Mereka lebih memilih hidup di hutan lembab dataran tinggi. Ada enam subspesies dari quetzal pada wilayah berbeda, dan paling terkenal adalah Resplendent Quetzal.

Subspesies itu juga menjadi burung nasional Guatemala dan memiliki banyak legenda dan mitos tentangnya. Orang lokal percaya jika quetzal terlihat terbang di atas kepala mereka, itu adalah tanda keberuntungan. Yuk, kenalan dengan quetzal!

1. Quetzal bisa kamu temui di hutan-hutan Amerika Tengah

6 Fakta Menarik Quetzal, Mereka Hidup di Hutan Dataran TinggiQuetzal (unsplash.com/Aleksandar Popovski)

Quetzal bisa kamu temui di hutan awan ada di Amerika Tengah, khususnya Kosta Rika dan Guatemala. Tico Travel menjelaskan mereka hidup di ketinggian 4.000 hingga 7,000 kaki di hutan yang sangat lembab, berawan, dan kaya secara biologis. Quetzal cenderung memilih area gunung yang lebih dingin berada dalam ketinggian 4,000 dan 10,000 kaki.

2. Quetzal dihargai suku Maya dan Aztec

6 Fakta Menarik Quetzal, Mereka Hidup di Hutan Dataran TinggiQuetzal (unsplash.com/Aleksandar Popovski)

Burung satu ini memiliki cerita tersendiri pada zaman kuno. Sebagian besar suku Maya dan Aztec sangat menghargai quetzal karena dipercaya sebagai utusan Dewa Udara.

Tidak ada diizinkan untuk menyakiti quetzal saat itu. Mereka dianggap sebagai keindahan pertumbuhan baru tanaman saat musim semi. Selain itu, quetzal juga dianggap sebagai pembawa keberuntungan, kedamaian dan penerangan, dilansir A-Z Animals.

Baca Juga: 6 Fakta Antelop Roan, Sembunyikan Anaknya Baru Lahir! 

3. Quetzal adalah burung penyendiri

6 Fakta Menarik Quetzal, Mereka Hidup di Hutan Dataran TinggiQuetzal (unsplash.com/Aleksandar Popovski)

Kidadl menjelaskan, quetzal adalah burung lebih memilih untuk hidup sendiri. Mereka hanya akan terlihat bersama ketika musim kawin.

Betina dan jantan membuat sarang di lubang di lapisan kanopi pohon hutan yang lebar. Terkadang, quetzal hanya akan menghuni sarang sudah dibuat beberapa burung lainnya. Mereka akan membangun ulang sarangnya dengan cepat menggunakan paruhnya tajam dan kokoh.

4. Panjang ekor quetzal bisa mencapai 60 cm

6 Fakta Menarik Quetzal, Mereka Hidup di Hutan Dataran TinggiQuetzal (commons.m.wikimedia.org/ryanacandee)

Quetzal jantan memiliki ekor lebih panjang dibandingkan dengan betina. A-Z Animals menginformasikan ekor jantan sangat berbeda dari yang lainnya, mereka membutuhkan setidaknya 3 tahun untuk mencapai panjang sekitar 60 cm.

Sementara itu, quetzal betina memiliki warna sama dengan jantan tetapi ekornya lebih pendek dan tubuhnya lebih lebar. Baik jantan dan betina memiliki ukuran 13-16 inci panjangnya.

5. Quetzal tidak bisa terbang untuk waktu lama

6 Fakta Menarik Quetzal, Mereka Hidup di Hutan Dataran TinggiQuetzal betina (unsplash.com/Frank Eiffert)

Quetzal kebanyakan menghuni hutan-hutan dataran tinggi. Mereka hanya terlihat berada dalam posisi rendah ketika mencari makan dan bersarang. Selain penyendiri, mereka juga sangat protektif terhadap wilayahnya. Karena keterbatasan waktu terbang, mereka lebih memilih menghabiskan hari bertengger di kanopi hutan.

Sumber yang sama menjelaskan, quetzal muda bisa melakukan penerbangan pertamanya pada usia tiga minggu. Akan tetapi, membutuhkan waktu sekitar tiga tahun untuk memiliki bulu ekor panjang pada quetzal jantan.

6. Quetzal tidak terlalu suka berjalan

6 Fakta Menarik Quetzal, Mereka Hidup di Hutan Dataran TinggiQuetzal (commons.m.wikimedia.org/Rolf Riethof)

Quetzal memiliki dua jari menghadap ke depan dan menghadap ke belakang. Jari-jari tersebut membantu mereka menjaga keseimbangannya di antara cabang pepohonan. Melansir Kidadl, mereka juga tidak suka berjalan karena kakinya kecil yang membuatnya tidak bisa berjalan dengan baik.

Burung unik dengan bulu yang indah bukan? Mereka lebih memilih tinggal di ketinggian dan area cukup dingin. Quetzal juga nampaknya tidak terlalu suka berjalan tetapi juga tidak bisa terbang dalam waktu yang lama. Mereka juga tidak bisa hidup dengan baik di penangkaran sehingga harus hidup bebas di hutan dataran tinggi.

Baca Juga: 7 Fakta Kalajengking, Apakah Racunnya Bisa Membunuh Manusia?

Nur Aulia Safira Photo Community Writer Nur Aulia Safira

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya