Lampung Utara, IDN Times - Rekaman video seorang guru sekolah dasar (SD) di Kabupaten Lampung Utara murka akibat menu makan bergizi gratis (MBG) yang telah membusuk ramai di media sosial (medsos).
Dari video yang diterima IDN Times, tampak seorang guru wanita mengenakan seragam warna khaki khas PNS terlihat menenteng sebuah sendok. Di hadapannya, terdapat sebuah ompreng masih berisikan menu lengkap MBG dan beberapa buah anggur di atas sebuah nampan stainless.
Di wadah makanan tersebut, sepotong tempe goreng terlihat dalam kondisi warna hampir menghitam. Selain itu, beberapa anggur juga tampak setengah bonyok seperti buah telah membusuk.
"Assalamualaikum. Ini ya, saya minta tolong sama yang punya dapur MBG. Kalau masih mau bekerja sama dengan baik, saya sudah puas sabar sama kamu orang ya. Dari 3 minggu kamu orang tidak beroperasional, kompensasi buat SD kami tidak ada. Tanggapan kamu orang pun tidak ada. Kamu orang pemberhentian satu pihak," serunya mengawali rekaman video.
